Ethiclaf – Fungsi – Obat Apa – Dosis Dan Efek Samping

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Ethiclaf adalah sebuah obat yang memiliki fungsi utama membantu mengobati berbagai macam penyakit yang disebabkan oleh infeksi, salah satunya yaitu digunakan untuk mengobati infeksi saluran pernapasan. Di dalam obat Ethiclaf mengandung suatu zat yang disebut dengan cefotaxime yang memang memiliki kegunaan untuk mengobati penyakit infeksi.

Ethiclaf termasuk ke dalam obat keras dimana ketika anda ingin mengkonsumsi Ethiclaf, maka yang harus anda lakukan adalah dengan mendapatkan resep dokter terlebih dahulu. Di bawah ini kami akan memberikan informasi yang lebih lengkap mengenai apa saja yang berhubungan dengan Ethiclaf.

Fungsi Ethiclaf

  1. Ethiclaf adalah obat yang digunakan untuk mengobati infeksi saluran pernapasan bawah
  2. Ethiclaf juga digunakan sebagai obat untuk mengobati infeksi telinga
  3. Fungsi lain dari Ethiclaf adalah sebagai obat untuk mengobati infeksi saluran kemih, seperti misalnya gonore non komplikasi.
  4. Selain itu, Ethiclaf juga bisa digunakan untuk membantu mengobati infeksi kulit dan jaringan lunak.
  5. Dalam beberapa kasus juga ditemukan bahwasanya obat Ethiclaf juga digunakan sebagai obat untuk bakteremia dan juga septikemia atau keracunan darah yang disebabkan oleh bakteri patogenik maupu zat-zat yang dihasilkan oleh bakteri tersebut.
  6. Dan yang tidak kalah penting adalah obat Ethiclaf juga digunakan sebagai tindakan pencegahan untuk masalah infeksi peri-operatif dan juga terhadap infeksi yang mengakibatkan kekebalan menurun.

Kontraindikasi Ethiclaf

  • Anda harus berhati-hati ketika mengkonsumsi Ethiclaf jika sebelumnya anda termasuk pasien yang pernah mengalami gangguan hipersensitifitas.
  • Ethiclaf juga disarankan untuk berhati-hati ketika diberikan kepada pasien yang pernah mengalami alergi terhadap kandungan yang ada di dalam obat ini.
  • Sementara bagi pasien epilepsi maupun ibu hamil yang ingin mengkonsumsi Ethiclaf, disarankan agar supaya anda berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu.

Dosis Ethiclaf

DI bawah ini kami akan memberikan informasi kepada anda mengenai apa saja takaran dosis Ethiclaf yang harus anda perhatikan.

  1. Dosis untuk pasien dewasa maupun anak-anak yang berusia lebih dari 12 tahun, maka dosis yang diberikan sebanyak 2 sampai 6 gram setiap harinya dengan dosis maksimalnya yang mencapai 12 gram per hari.
  2. Untuk dosis bayi dan anak-anak yang berusia antara 1 bulan sampai dengan 12 tahun, maka dosis yang diberikan sebanyak 50 sampai 100 mg/kg/BB setiap harinya dengan 4 sampai dengan 6 dosis terbagi.
  3. Sementara untuk dosis bagi pasien yang berusia kurang dari 1 minggu, maka dosis yang diberikan adalah sebanyak 50 mg/kg/BB dan diberikan secara IV untuk setiap 12 jam.
  4. Dan untuk dosis yang diberikan dengan infeksi yang parah atau sampai mengancam jiwa, maka dosis yang diberikan sebanyak 200 mg/kg/BB setiap hari

Efek Samping Ethiclaf

  • Ethiclaf bisa menyebabkan pasien mengalami beberapa gangguan yang berhubungan dengan saluran pencernaan seperti mual, mual tanpa muntah, maupun juga sakit perut.
  • Ethiclaf juga bisa menyebabkan pasien mengalami sembelit atau konstipasi dan juga bisa mengakibatkan terjadinya diare.
  • Efek samping lainnya yang harus anda perhatikan adalah Ethiclaf bisa menyebabkan beberapa masalah seperti sering haus atau mulut kering, terutama jika digunakan dalam jangka waktu yang lumayan lama.

Hal-Hal Yang Harus Diperhatikan

  • Selalu konsumsi Ethiclaf sesuai dengan takaran dosis yang telah diberikan untuk anda
  • Jika anda mengalami beberapa masalah yang berhubungan dengan alergi akibat penggunaan obat ini, seperti misalnya gatal, ruam kulit, atau juga pembengkakan, maka anda harus segera menghentikan penggunaan Ethiclaf dan segera menghubungi dokter.
fbWhatsappTwitterLinkedIn