Cedocard – Fungsi – Obat Apa – Dosis Dan Efek Samping

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Cedocard adalah salah satu jenis obat yang baisa diresepkan oleh dokter untuk penderita yang mengalami gejala serangan jantung dan angina pektoris atau umumnya juga disebut dengan angin duduk. Obat ini berbentuk tablet yang mudah dikonsumsi. Untuk bisa membeli Cedocard, pengguna bisa mendapatkannya di apotik terdekat dengan menggunakan resep resmi dari dokter.

Kandungan Cedocard

  • Cedocard mengandung zat aktif dengan nama Isosorbide Dinitrat

Fungsi Cedocard

Cedocard memiliki fungsi atau indikasi untuk membantu mengobati beberapa jenis penyakit atau kondisi dibawah ini:

  1. Digunakan untuk membantu pengobatan serangan angina pektoris
  2. Digunakan sebagai profilaksis dari serangan angina pada pengguna yang menderita penyakit koroner dengan tingkatan akut
  3. Membantu dalam proses pengobatan penyakit jantung seperti gagal jantung kongestif dengan tingkatan berat

Dosis Penggunaan Cedocard

Dalam menggunakan Cedocard, terdapat beberapa jenis atau alternatif penggunaan yang bisa diterapkan dan disesuaikan dengan kondisi penderitanya. Macam dosis penggunaan Cedocard diantaranya:

  • Untuk pengguna yang mengalami serangan angina secara akut, pengguna dapat mengonsumsinya sebanyak 1 tablet setiap harinya atau setara dengan 5 mg
  • Untuk tindakan pencegahan terhadap serangan akut, pengguna dapat mengonsumsunya sebanyak 5 mg hingga 10 mg dan diberikan sebanyak 3 hingga 4 kali dalam sehari.
  • Untuk membantu engatasi serangan angina yang terjadi pada malam hari, pengguna dapat mengonsumsinya sebanyak 5 mg hingga 10 mg sebelum tidur
  • Untuk pengguna yang mengalami gagal jantung, pengguna dapat mengonsumsinya sebanyak 10 mg pada awal pengobatan dan diteruskan dengan 40 hingga 160 mg per harinya.

Efek Samping Cedocard

Seperti obat lainnya, Cedocard juga mampu menimbulkan efek samping bagi beberapa penderitanya. Penderita yang mengonsumsi Cedocard akan mengalami salah satu maupun beberapa efek samping dari Cedocard. Berikut dibawah ini macam efek samping Cedocard:

  • Pengguna dapat mengalami sakit kepala
  • Pengguna akan sering merasa pusing
  • Pengguna dapat merasa mual
  • Pengguna dapat mengalami hipotensi atau darah rendah postural

Kontraindikasi Cedocard

Saat akan atau sedang menggunakan Cedocard terdapat beberapa jenis kondisi yang harus diketahui sehingga dapat dihindari adanya kontraindikasi. Macam-macam kondisi yang mampu memunculkan kontraindikasi diantaranya:

  • Tidak diperbolehkan digunakan oleh pengguna yang memiliki riwayat alergi atau hipersensitivitas terhadap penggunaan Cedocard
  • Tidak disarankan untuk dikonsumsi oleh pengguna dengan anemia berat
  • Pengguna yang mengalami hipotensi atau darah rendah tidak diperkenankan mengonsumsi Cedocard
  • Pengguna yang mengalami syok kardiogenik tidak diperbolehkan menggunakan Cedocard
  • Tidak diperkenankan untuk digunakan oleh pengguna yang sedang mengonsumsi sildenafil, tadalafil dan vardenafil
  • Tidak diperkenankan untuk diberikan kepada pengguna yang mengalami glaukoma atau gula darah tinggi.

Hal-hal Yang Harus Diperhatikan

Dalam mengonsumsi Cedocard, terdapat beberapa hal yang harus diperhatikan dengan baik dan jeli. Berikut dibawah ini macam-macam hal yang harus diperhatikan saat mengonsumsi Cedocard:

  1. Jauhkan Cedocard dari jangkauan anak, balita dan hewan peliharaan
  2. Simpan Cedocard di suhu ruangan yang sesuai sekitar 5 hingga 30 derajat celsius
  3. Jauhkan Cedocard dari paparan sinar matahari secara langsung 
  4. Simpan Cedocard di tempat yang kering, sejuk dan tidak lembab.
  5. Tidak diperkenankan untuk menggandakan dosis penggunaan Cedocard tanpa sepengetahuan atau ijin dari dokter atau tenaga ahli medis lainnya.
  6. Apabila penderita melewati jadwal konsumsi dosis yang ditentukan, penderita tidak boleh mengonsumsi dosis ganda pada waktu konsumsi selanjutnya
  7. Tidak diperkenankan mengonsumsi minuman alkohol selama menggunakan Cedocard

Cedocard Untuk Wanita Hamil

Terdapat banyak pernyataan resmi yang menyatakan bahwa penggunaan Cedocard tidak diperbolehkan untuk pengguna yang sedang hamil atau menyusui. Banyak juga penelitian yang sudah membuktikan bahwa penggunaan Cedocard untuk pengguna yang sedang hamil atau menyusui tidak diperbolehkan karena mampu memberikan efek samping yang membahayakan bagi pengguna, janin dalam kandungan maupun bayi yang sedang menyusu. Maka dari itu, penggunaan Cedocard harus diganti dengan jenis obat lainnya yang lebih aman

fbWhatsappTwitterLinkedIn