Penyakit kolesterol. Siapa sih yang tidak kenal dengan penyakit yang satu ini? Yup penyakit kolesterol adalah salah satu penyakit yang juga menjadi penyebab kematian terbesar kematian di Indonesia selain penyakit jantung maupun penyakit stroke. Bahkan akhir-akhir ini tersebar berita heboh bahwa kadar kolesterol orang Indonesia sama dengan orang Amerika, di mana hal ini ditunjukkan oleh 27 dari 1000 orang Indonesia mengalami penyakit kolesterol sedangkan di Amerika 30 dari 1000 orang juga mengalami penyakit kolesterol tinggi. Kedua angka inilah yang membuktikan jika perbedaan jumlah penderita kolesterol orang Indonesia dan orang Amerika tidak terlalu banyak dan hal ini termasuk masalah serius. Kok bisa?
Yup seperti yang disebutkan sebelumnya, penyakit kolesterol alias kolesterol tinggi ini merupakan masalah serius dan dapat menyebabkan kematian seperti layaknya penyakit jantung ataupun penyakit stroke yang tidak segera mendapat penanganan – alias penanganan yang kita berikan terlambat. Memangnya apa sih yang memicu kolesterol seseorang menjadi tinggi? Tentu saja hal ini disebabkan pola hidup kita yang buruk dan pastinya jauh dari kata sehat, namun apa benar hanya ini saja yang menyebabkan kadar kolesterol menjadi tinggi? Nah daripada penasaran tentang apa sih yang memicu kolesterol seseorang menjadi tinggi, berikut adalah beberapa penjelasannya sehingga di kemudian hari kita bisa menjadi lebih waspada terhadap hal-hal ini:
- Faktor usia
Faktor yang satu ini merupakan faktor yang tidak dapat dihindari alias tidak dapat kita kontrol karena hal ini terjadi secara alami layaknya faktor genetik. Kita yang sudah memasuki usia paruh baya alias sudah berusia di atas 45 tahun akan lebih rentan mengalami penyakit kolesterol ini.
- Kurang beraktivitas
Kurangnya beraktivitas yang dimaksud di sini tentu saja bukan hanya bermalas-malasan, namun juga kurangnya olahraga ataupun kegiatan lainnya yang dapat menghasilkan keringat. Selain itu, kurangnya aktivitas kita dalam sehari juga akan menyebabkan obesitas dan tentu saja hal ini memicu terjadinya penumpukan lemak dan berujung pada kadar kolesterol kita yang tinggi.
- Pola makan yang kurang sehat
Asupan makanan kita dalam sehari-hari merupakan hal yang sangat perlu diperhatikan mengingat kesehatan merupakan hal penting untuk diri kita. Apabila pola makan kita tidak teratur dan tidak memperhatikan keseimbangan gizinya, kita akan mudah terserang suatu penyakit dan tidak terkecuali mengalami penyakit kolesterol. Beberapa makanan bahkan memicu kadar kolesterol menjadi tinggi, di mana kadar kolesterol seseorang dikatakan sudah memasuki kategori tinggi ketika sudah lebih dari 200 mg/dL.
Bagaimana? Pastinya sudah jelas kan mengenai beberapa faktor yang memicu kolesterol menjadi tinggi? Nah pada kesempatan kali ini kita akan membahas lebih jauh mengenai makanan sumber kolesterol jahat, sehingga kita lebih waspada alias mengontrol diri untuk mengonsumsi berbagai makanan ini untuk meminimalisir kolesterol kita menjadi tinggi. Kira-kira apa saja ya makanan yang tanpa diduga-duga menjadi makanan sumber kolesterol jahat? Nah daripada semakin penasaran, yuk kita simak penjelasan yang satu ini!
1.Daging merah
Siapa sih yang tidak suka mengonsumsi daging? Namun siapa yang menyangka jika makanan yang satu ini memicu kolesterol kita menjadi tinggi? Daging merah merupakan daging yang berasal dari sapi, domba, ataupun babi dan jenis daging ini cenderung mengandung lebih banyak kolesterol daripada kandungan lemaknya – dan tentu saja hal ini menyebabkan kondisi jantung semakin buruk. Untuk mengganti asupan daging merah ada baiknya kita mengonsumsi kacang-kacangan ataupun ikan salmon.
2. Kentang goreng
Hampir semua orang menyukai kentang goreng karena makanan yang satu ini mudah untuk dibuat sendiri dan untuk mendapatkannya bukanlah suatu hal yang sulit – alias kita bisa mendapatkannya di berbagai rumah makan ataupun ketika membeli junk food. Namun sayangnya makanan ini sangat tidak disarankan untuk kita yang rentan terserang kolesterol karena kentang goreng memiliki kadar kolesterol tinggi dan hal ini disebabkan minyak nabati yang terhidrogenasi di dalamnya. Kita juga bisa mengonsumsi minuman yang bagus setelah makan gorengan untuk mencegah kolesterol kita menjadi tinggi alias penyakit kolesterol kita kumat.
3. Kuning telur
Siapa sih yang tidak tahu jika kuning telur merupakan makanan sumber kolesterol jahat? Yup, kuning telur merupakan makanan sumber kolesterol jahat. Namun sebuah penelitian yang dilakukan di Amerika Serikat menunjukkan jika kita kurang mengonsumsi kuning telur tiap minggunya alias kurang dari empat kuning telur, hal ini juga dapat memicu timbulnya penyakit jantung pada diri kita. Oleh sebab itulah solusi terbaik dari hal ini adalah dengan mengonsumsi kuning telur secara tidak berlebihan.
4. Es krim
Es krim? Yang benar nih makanan yang satu ini juga menjadi makanan sumber kolesterol jahat? Yup tanpa kita sadar, satu sendok es krim memiliki kadar kolesterol dan lemak yang jauh lebih tinggi daripada kita mengonsumsi satu buah burger ataupun ketika kita mengonsmsi yogurt. Untuk mencegah kolesterol kita menjadi tinggi karena es krim, ada baiknya kita menggantinya dengan mengonsumsi yogurt yang rendah lemak atau lebih baik lagi dengan mengomsumsi berbagai buah-buahan.
5. Makanan manis
Siapa sih yang tidak suka mengonsumsi makanan manis? Banyak dari kita yang suka mengonsumsi makanan manis karena jenis makanan yang satu ini cenderung membuat kita kenyang dalam waktu singkat, namun tahukah kalian bahaya yang ditimbulkan dari makanan yang satu ini? Yup terlalu berlebihan mengonsumsi makanan manis akan memicu berbagai penyakit, seperti memicu obesitas, trigliserida, dan tentu saja tidak terkecuali menurunkan kadar kolesterol baik pada tubuh kita. Makanan manis sendiri banyak jenisnya seperti minuman bersoda, permen, kue kering, jus instan, minuman berenergi, dan lain-lain.
6. Produk susu
Berbagai produk olahan susu mengandung asam lemak jenuh dan apabila kita mengonsumsinya secara berlebihan maka akan menyebabkan kolesterol jahat dalam tubuh kita naik . Untuk menghindari hal ini terjadi, kita bisa menggantinya dengan produk susu lainnya, seperti mengonsumsi yogurt yang rendah lemak ataupun susu yang juga rendah lemak.Kita juga bisa membuat salah satu minuman untuk mengatasi kolesterol yaitu dengan membuat jus lemon, yang pastinya dengan memperhatikan cara membuat jus lemon dengan tepat agar hasil yang kita dapat juga bisa optimal.
7. Fast food
Bukan rahasia lagi jika fast food merupakan salah satu makanan yang menjadi favorit banyak orang dan bukan suatu hal yang baru jika kita mengonsumsi makanan ini secara berlebihan maka dapat menyebabkan kolesterol kita menjadi naik. Jenis dari fast food sendiri banyak, mulai dari ayam goreng, kentang goreng, burger, dan lain-lain. Untuk mengganti asupan makanan ini kita tentu saja bisa menggantinya dengan asupan yang lebih sehat seperti dengan mengonsumsi salad ataupun makanan yang tidak digoreng.
8. Otak Sapi
Makanan Padang merupakan salah satu jenis makanan yang memiliki cita rasa yang lezat dan oleh sebab itu lah makanan yang satu ini sering dikonsumsi oleh siapa saja. Namun kita sering kali lupa dengan kandungan kolesterol di dalamnya, di mana otak sapi memiliki kandungan kolesterol yang tinggi – lebih tepatnya 10 gram otak sapi bisa mengandung 2500 mg kolesterol. Untuk menghindari kadar kolesterol kita naik, ada baiknya kita tidak mengonsumsi makanan yang satu ini berlebihan dan menggantinya dengan jenis makanan yang lebih sehat, seperti mengonsumsi berbagai jenis ikan ataupun sayuran dan kacang-kacangan.
9. Udang
Udang merupakan salah satu jenis seafood yang menjadi kegemaran banyak orang karena cita rasanya yang lezat, mudah didapat dan harganya yang tidak terlalu mahal. Namun kita sering kali tidak menyadari tentang kandungan kolesterol di dalamnya, di mana setidaknya 100 gram udang mengandung 195 mg kolesterol. Coba saja dibayangkan apabila kita mengonsumsi udang dalam jumlah banyak, pastinya hal ini akan meningkatkan kadar kolesterol kita dalam waktu cepat bukan? Selain itu untuk menghindari udang mengandung lebih banyak kolesterol, ada baiknya kita tidak mengolahnya dengan cara menggorengnya dan dengan kata lain kita bisa membakarnya ataupun direbus. Bukan hanyaudang saja yang harus kita batasi pengonsumsiannya, kita sebaiknya juga tahu berbagai jenis ikan yang mengandung kolesterol jahat untuk meminimalisir kolesterol dalam tubuh kita meningkat alias mencegah datangnya penyakit kolesterol di kemudian hari.
10. Keju
Makanan sumber kolesterol jahat terakhir yang harus kita hindari adalah keju, di mana produk olahan susu yang satu ini mengandung setidanya 123 mg kolesterol dalam setiap 100 mg keju. Meskipun keju baik untuk asupan protein dan kalsium tubuh kita sebaiknya kita tidak mengonsumsinya secara berlebihan menngingat bahayanya yang akan muncul di kemudian hari. Bukan hanya itu saja yang perlu kita ingat, setidaknya dalam satu inci keju terdapat 21 mg kolesterol sehingga kita harus benar-benar membatasi asupan keju.
Nah bagaimana? Pastinya sudah jelas kan mengenai makanan sumber kolesterol jahat ini? Selain dengan memperhatikan asupan makanan kita sehari-hari, kita juga bisa menurunkan kolesterol jahat dengan berbagai bahan alami seperti mengolah jahe dengan mengetahui cara mengolah jahe untuk menurunkan kolesterol ataupun dengan cara mengolah labu siam untuk menurunkan kolesterol yang pastinya aman untuk dikonsumsi secara rutin ataupun dalam keseharian kita. So, mengatasi penyakit kolesterol bukanlah suatu hal yang membingungkan alias bukan suatu hal yang sulit lagi bukan? so, tunggu apalagi? Yuk lebih sayangi dirimu dari sekarang dan memulai hidup yang lebih sehat!