6 Makanan Ini sangat Berbahaya Dikonsumsi Penderita Hipertensi

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Salah satu gangguan kesehatan yang berhubungan dengan darah adalah hipertensi atau tekanan darah tinggi. Belakangan ini jumlah penderita dari penyakit tersebut meningkat dengan pesat, yang hampir sebagian besar dikarenakan pola makan yang salah. Berbicara tentang makanan, memang ada beberapa yang semestinya dihindari oleh penderita hipertensi. Makanan tersebut bisa memicu naiknya tekanan darah, sehingga lebih baik dihindari untuk mencegah bahaya yang ditimbulkan jika tetap mengonsumsi makanan seperti berikut.

1. Makanan Kaleng

Makanan kaleng termasuk makanan yang tinggi akan kandungan garamnya, yang bertujuan sebagai pengawet agar tahan lama. Tentu saja makanan kaleng tidak baik dikonsumsi oleh orang yang tekanan darahnya tinggi atau berpotensi untuk meningkat. Apalagi makanan kaleng juga banyak mengandung zat lainnya yang cukup berbahaya terhadap kesehatan tubuh.

2. Makanan Asin

Makanan asin atau yang diasinkan sudah pasti mengandung banyak garam, seperti ikan asin, asinan buah dan yang lainnya. Kandungan natrium dari garam yang masuk ke dalam tubuh dengan jumlah yang besar dapat merusak pembuluh darah. Natrium akan menempel di permukaan dinding pembuluh darah sehingga aliran darah tidak berjalan lancar. Akibatnya tekanan darah pun jadi meningkat.

3. Makanan Manis

Bertolak belakang dengan garam yang terasa asin, gula yang terasa manis pun dapat menyebabkan tekanan darah sesorang naik. Salah satu alasannya adalah kandungan gula pada makanan seperti kue dan biskuit yang tinggi sehingga dapat menyebabkan diabetes. Penderita diabetes pun sangat rentan terkena penyakit hipertensi karena aliran darah kurang berjalan lancar.

4. Acar

Acar kerap dijadikan sebagai menu pendamping dari makanan utama, namun dibalik cita rasanya yang segar, acar juga mengandung garam yang tinggi. Kandungan garamnya yang tinggi tentu dapat menyebabkan tekanan darah menjadi naik, jadi sebaiknya hindari mengkonsumsi acar apalagi saat mengalami hipertensi.

5. Kue Kering

Kue kering memang terasa sangat nikmat, namun tidak sebanding dengan efek yang ditimbulkan. Kandungan gula yang tinggi pada berbagai jenis kue kering dapat menyebabkan resiko terkena obesitas dan diabetes semakin besar. Tentu saja diabetes dan kegemukan akan memicu seseorang mengalami hipertensi.

6. Makanan Olahan

Berbagai makanan olahan seperti freezefood, sosis, nugget dan sejenisnya tentu dapat bertahan lama dalam penyimpanan karena sudah diberi pengawet salah satunya garam. Karena itu makanan seperti itu sebaiknya dijauhi para penderita hipertensi agar penyakitnya tidak bertambah parah. Lagipula banyak penyakit lainnya yang akan muncul jika sering mengkonsumsi makanan olahan tersebut.

Deretan makanan tersebut memang hampir semuanya terasa sangat enak, karena itu sangat wajar bila banyak yang menyukainya. Namun, jika kita lebih peduli dengan kesehatan diri sendiri, sebaiknya hindari makanan berbahaya tersebut. Tidak hanya oleh penderita hipertensi saja, namun sebaiknya juga dihindari oleh orang yang sehat untuk menghindari berbagai penyakit.

fbWhatsappTwitterLinkedIn