Bentuk tubuh yang indah dan juga ideal adalah impian setiap orang, tak terkecuali pra dan wanita. Untuk memperoleh kondisi berat badan yang ideal, maka banyak cara yang bisa dilakukan oleh banyak orang. Ada yang memang rutin melakukan kegiatan olahraga dengan tujuan untuk membakar lemak dan juga membentuk tubuh, serta diet ketat yang optimal agar bentuk tubuh juga menjadi lebih bagus.
Namun demikian, ada juga beberapa orang yang memilih untuk menempuh cara instan untuk menurunkan berat badan, demi mencapai berat badan yang idela dengan cara minum obat peangsing. Biasanya, obat- obatan ini dapat diperloh dengan sangat mudah, tidak harus pergi ke apotek atau dokter kecantikan, bahkan dapat dengan mudah dibeli secara online.
Peredaran obat pelangsing ini sepeti duta pisau, terdapat sisi positif dan negatif. Sisi positifnya adalah, masyarakat dapat memiliki banyak sekali pilihan obat pelangsing yang dapat membantu mencapai berbagai ideal. Namun demikian, sisi negatifnya, beberapa produk obat pelangsing ini ternyata memiliki dampak yang berbahaya bagi tubuh kita.
Apa saja bahaya dari minum obat peangsing?
Bahay yang ditimbulkan dari minum obat peangsing disebabkan karena kandungan dari obat pelangsing itu sendiri. Ada beberapa kandungan dari obat pelangsing yang dapat menimbulkan efek samping yang dapat mengganggu kesehatan anda. berikut ini adalah beberapa bahaya dan juga efek samping dari obat pelangsing :
1. Metabolisme tubuh yang tidak terkontrol
Salah satu kunci sukses dalam mencapai berat badan yang ideal adalah dengan cara meningkatkan metabolisme tubuh. Dengan meningkatnya metabolisme tubuh, maka tubuh akan lebih cepat membakar kalori tubuh dalam kegiatan sehari-hari. Nah, dengan menggunakan obat pelangsing, proses metabolisme tubuh anda tidak akan terkontrol dengan baik.
Anda bisa jadi kurus dan langsung dengan minum obat pelangsing, namun efek sampingnya adalah metabolisme tubuh anda tidak akan bekerja dengan baik.
2. Apabila penggunaan obat berhenti, maka efeknya adalah kembali menjadi gemuk (ketergantungan)
Salah satu efek yang bahaya minum obat pelangsing yakni ketergantungan atau adiksi dapat membuat anda mengalami berbagai macam gangguan kesehatan. Biasanya ketergantungan akan obat pelangsing ini terjadi ketika anda harus terus mengkonsumsi obat pelangsing agar berat badan anda akan tetap terjaga.
Hal ini merupakan efek lanjutan dari tidak terkontrolnya metabolisme tubuh. Proses pembakaran hanya menggantungkan dari konsumsi obat pelangsing. Padahal seharusnya, pembakaran lemak wajib mengandalkan proses metabolisme tubuh.
3. Asupan nutrisi tubuh yang tidak terjaga
Ketika mengkonsumsi obat pelangsing, hampir 90% orang yang minum obat pelangsing tidak memperhatikan kebutuhan nutrisi dengan baik. Biasanya ketika mereka minum obat pelangsing, mereka malahan akan menahan lapar dan juga mengurangi gizi-gizi penting yang masuk ke dalam tubuh.
Dengan berkurangnya asupan nutrisi tubuh, maka sudah dapat dipastikan anda akan mengalami penurunan berat badan yang sangat tidak sehat apabila mengkonsumsi obat pelangsing.
4. Mempercepat detak jantung
Efek samping dari bahaya minum obat pelangsing adalah dapat mempercepat detak jantung. Detak jantung yang menjadi lebih cepat memang efektif untuk meningkatkan metabolisme tubuh. Namun demikian efek bertambah cepatnya detak jantung ini sangat berbahaya, apalagi intensitasnya dapat terjadi lebih sering dan menjadi tidak normal.
5. Pusing dan sakit kepala
Efek lainnya dari konsumsi obat pelangsing adalah dapat menimbulkan rasa pusing dan sakit kepala. Biasanya rasa kepala sering pusing dapat muncul karena menurunnya proses metabolism tubuh. Hal ini juga diperparah dengan minimnya asupan gizi pada tubuh anda.
6. Mual dan muntah
Selain dapat menimbulkan pusing dan juga sakit kepala, efek lainnya dari obat pelangsing adalah dapat menimbulkan rasa mual, dan juga dapat menyebabkan muntah. Ini biasanya merupakan salah satu efek samping dari bahaya minum obat pelangsing yang membuat anda menjadi seperti penderita bulimia. Dimana anda langsung memuntahkan isi perut anda setelah makan, hal ini juga sangat mempengaruhi asupan gizi dan nutrisi pada tubuh anda.
7. Dapat menimbulkan alergi
Beberapa obat pelangsing mungkin memiliki kandungan kimia tertentu yang mungkin dapa menimbulkan alergi. Tentu saja hal ini sangat buruk bagi anda, terutama yang memiliki kondisi tubuh yang sensitif akan bahan kimia tertentu. Hal ini akan memudahaknnya untuk mengalami alergi ketika mengkonsumsi obat pelangsing.
8. Sembelit dan sulit buang air besar
Efek samping lainnya yang buruk bagi kesehatan adalah minum obat pelangsing dapat menyebabkan sembelit dan susah buang air besar. Beberapa obat pelangsing memiliki kandungan bahan kimia yang beberapa bahaya minum obat pelangsing malahan dapat menimbulkan sembelit dan juga menyebabkan kesulitan buang air besar pada konsumennya.
9. Insomnia
Insomnia merupakan efek lanjutan dari menigkatnya detak jantung. Meningkatnya detak jantung secara berlebihan dan juga tidak normal akan membuat anda menjadi lebih sulit tidur dan mengalami insomnia. Padahal, salah satu faktor penting yang dapat membuat diet anda sukses adalah istirahat yang cukup.
Bagaimana anda akan sukses dalam diet, apabila obat pelangsing yang anda minum malah membuat anda mengalami ciri-ciri kurang tidur yang cukup?
10. Terjadinya perubahan mood
Efek samping lainnya dari minum obat pelangsing adalah dapat membuat terjadinya suatu perubahan pada mood anda. Anda dapat merasa mudah kesal dan marah apabila mengkonsumsi obat pelangsing. Memang tidak semua, namun ada beberapa obat pelangsing yang dapat menyebabkan efek samping perubahan mood seperti itu.
11. Menimbulkan kejang
Obat pelangsing yang anda konsumsi juga berpotensi untuk menimbulkan kejang-kejang pada tubuh anda. kejang ini dapat terjadi karena tubuh anda yang mungkin mengalami ketidakcocokan dengan obat pelangsing yang anda konsumsi. Hal ini juga dapat terjadi karena asupan nutrisi yang masuk ke dalam tubuh anda sangat sedikit.
12. Bisa menimbulkan hipertensi
Ternyata bahaya minum obat pelangsing dapat menyebabkan tekanan darah tinggi (hipertensi) alias naiknya tekanan darah. Hal ini juga dipicu oleh meningkatnya kerja detak jantung yang lebih cepat, sehingga menyebabkan tekanan darah anda menjadi meningkat. Hal ini dapat membuat anda malahan akan mengalami berbagai gangguan kesehatan lainnya akibat ibahaya darah tinggi.
13. Nyeri sendi
Efek samping lainnya yang kemungkinan dapat terjadi ketika memutuskan untuk minum obat pelangsing adalah, dapat menyebabkan rasa sakit, seperti nyeri sendi lutut dan pada bagian persendian.
14. Kram pada bagian perut
Penyebeb kram perut merupakan salah satu efek lanjutan dan juga merupakan salah satu efek yang mengawali munculnya sembelit dan juga sulit buang air besar yang anda alami
Bagaimana melangsingkan tubuh dengan benar?
Untuk dapat mencapai berat tubuh ideal, ada baiknya anda menghindari untuk minum obat pelangsing. karena bahaya minum obat pelangsing dapat menyebabkan berbagai gangguan kesehatan. Untuk memperoleh berat badan yang ideal, berikut ini ada beberapa tips yang dapat anda lakukan :
- Berolahraga secara teratur
- Banyak konsumsi air putih
- Perbanyak konsumsi makanan kaya serat, makanan yang mengandung protein dan juga vitamin penting lainnya
- Batasi jumlah kalori yang masuk ke dalam tubuh
- Tidur teratur
Nah, itulah beberapa efek samping yang dapat timbul dari obat pelangsing yang anda konsumsi. Keep on good and healthy life.