Sudah Menjalani Diet Tapi Gagal Terus? Inilah 6 Alasannya!

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Saat ini banyak sekali metode diet yang bermunculan, ada yang menyehatkan namun ada pula yang menimbulkan efek buruk terhadap kesehatan. Berbicara soal diet yang sehat, sebagian orang memang berhasil dan dapat menurunkan berat badannya. Namun sebagian lagi justru mengalami kegagalan meski sudah menjalani dengan benar. Lalu apa yang salah? Berikut ini terdapat alasan mengapa diet seseorang bisa gagal yang sangat penting untuk diperhatikan.

  1. Kurang Minum

Selain mencegah dehidrasi, minum air putih yang cukup juga dapat membantu mensukseskan diet. Air putih dapat mengurangi gangguan pencernaan, mempercepat proses metabolisme dan memberikan rasa kenyang sehingga dapat menunda lapar sebelum jam makan tiba. Jadi jangan lupakan terapi air putih untuk membantu lancarnya program dietmu.

2. Makan Banyak Setelah Berolahraga

Saat berolahraga kita membuang banyak kalori sehingga setelah olahraga selesai sangat mudah merasa lapar. Hal ini wajar terjadi, dan sebaiknya kita makan dengan nutrisi yang cukup. Namun jangan sampai kebanyakan makan karena rasa lapar tersebut. Sebaiknya, pilih makanan yang kaya serat seperti buah dan sayur untuk menekan asupan kalori.

3. Kurang Tidur

Kurang tidur membuat tubuh menghasilkan lebih banyak hormon kortisol yang berperan dalam mengatur nafsu makan. Jadi kurang tidur dapat menyebabkan seseorang mengkonsumsi makanan lebih banyak dari porsi biasanya. Cobalah untuk tidur di awal waktu setiap malamnya dan usahakan tidak kurang dari 8 jam.

4. Kurang Berolahraga

Menjalani diet tanpa diiringi olahraga secara rutin tentu akan menghambat program diet berjalan sukses. Mengatur pola makan belum cukup untuk menurunkan berat badan dengan cepat. Tubuh tetap butuh aktivitas fisik yang dapat membakar kalori dengan cepat sehingga lemak di tubuh cepat berkurang. Kurang olahraga juga membuat tubuh tidak sehat, karena itu biasakan olahraga setidaknya selama 20 menit setiap harinya.

5. Mengalami Stres

Tanpa disadari, stres juga dapat menghalangi penurunan berat badan saat diet loh. Saat kita sedang mengalami stres, tubuh akan mengalami peningkatan kadar hormon Neuropeptida Y (NPY) yang justru menghambat penurunan berat badan. Cobalah melakukan aktivitas yang menyenangkan untuk mengatasi stres yang dirasakan.

6. Asupan Garam berlebih

Mengkonsumsi asinan atau makanan yang banyak mengandung garam ternyata juga dapat menggagalkan program dietmu. Faktanya, garam dapat menghalangi seseorang untuk cepat merasa kenyang sehingga orang tersebut menjadi makan berlebih dan menjadi penyebab perut buncit. Karena itu, hindari garam dalam menu makanan agar diet cepat berhasil.

Menjalani tips diet sehat memang sangat diperlukan agar tubuh terhindar dari obesitas dan tetap merasa bugar. Namun beberapa alasan di atas perlu dihindari agar diet dapat berhasil. Jadi selain memperhatikan makanan yang dimakan, perlu juga untuk memperhatikan kebiasaan yang dilakukan sehari-hari karena semuanya dapat memberikan dampak terhadap program diet yang sedang dijalani.

fbWhatsappTwitterLinkedIn