5 Cara Tradisional Menghilangkan Bau Mulut yang Ampuh

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Pengobatan tradisional masih mendapat tempat di hati masyarakat Indonesia. Hal ini dikarenakan pengobatan tradisional terbilang manjur dan budaya masyarakat yang masih kental dengan nuansa tradisional. Begitu juga halnya dalam menghilangkan bau mulut, terdapat beberapa cara tradisional yang terbilang manjur bila diterapkan. Bau mulut tentunya sangat mengganggu kenyamanan penderitanya dalam beraktivitas. Salah satu penyebab bau mulut tidak mau hilang adalah adanya aktivitas bakteri pada rongga mulut. Selain dari penyebab tersebut, bau mulut juga dapat disebabkan oleh pengaruh berbagai penyakit. Diabetes merupakan salah satu penyakit penyebab bau napas.

Bila Anda mengalami bau mulut, ada baiknya Anda mencoba tanaman penghilang bau mulut seperti jahe. Pada artikel ini akan dijelaskan mengenai cara tradisional menghilangkan bau mulut.

1. Melati

Melati (Nama ilmiah: Jasminum sambac) merupakan jenis tanaman perdu yang berbunga yang sering dimanfaatkan sebagai tanaman hias. Selain dimanfaatkan sebagai tanaman hias karena memiliki warna bunga yang cantik dan aroma yang harum, melati juga dapat dimanfaatkan sebagai obat herbal. Kuntum bunga melati dapat dimanfaatkan sebagai penghilang bau mulut secara tradisional. Bunga melati tersebut direbus dengan air panas, lalu air rebusan bunga melati tersebut dikumur. Diharapkan proses ini dilakukan secara rutin sebanyak 3 kali sehari.

2. Kencur

Kencur (nama ilmiah: Kaempferia galanga) merupakan jenis tanaman rimpang yang termasuk dalam keluarga jahe-jahean. Tanaman ini sering dimanfaatkan sebagai bumbu dapur dan juga sebagai obat herbal. Rimpang dari tanaman kencur dapat dimanfaatkan sebagai cara tradisional menghilangkan bau mulut. Kencur mengandung beragam senyawa yang aktif mengatasi perkembangbiakan bakteri. Kencur dapat digunakan sebagai penghilang bau mulut dengan cara merebus kencur hingga mendidih, lalu air rebusan kencur tersebut dikumur.

3. Kunyit

Kunyit (nama ilmiah: Curcuma longa) merupakan jenis tanaman rempah – rempah yang termasuk dalam keluarga jahe-jahean. Tanaman ini sering dimanfaatkan sebagai bumbu masakan dan juga sebagai obat herbal. Tanaman kunyit dapat dimanfaatkan sebagai cara tradisional menghilangkan bau mulut. Kunyit mengandung berbagai senyawa yang dapat menghambat pertumbuhan bakteri pada mulut. Selain itu, kunyit memiliki aroma yang segar, sehingga mulut menghasilkan bau yang segar dan harum. Kunyit dapat dimanfaatkan sebagai penghilang bau mulut dengan merebus kunyit dengan air hingga mendidih, lalu air rebusan tersebut digunakan untuk berkumur. Ada baiknya Anda menggunakan air rebusan kunyit untuk berkumur secara rutin.

4. Cengkeh

Cengkeh (nama ilmiah: Syzygium aromaticum) merupakan jenis tanaman rempah-rempah yang sering dimanfaatkan sebagai penyedap rasa dan juga sebagai obat herbal. Cengkeh dipercaya memiliki khasiat dalam mengobati berbagai penyakit, salah satunya adalah sakit gigi. Tidak hanya itu, cengkeh juga dapat dimanfaatkan sebagai penghilang bau mulut. Cengkeh memiliki aroma yang khas dan wangi dan juga berkhasiat dalam membasmi berbagai bakteri. Cengkeh dapat dimanfaatkan dalam mengatasi bau mulut dengan merebus biji cengkeh dengan air hingga mendidih, lalu air rebusan tersebut digunakan untuk berkumur. Cengkeh merupakan salah satu cara mengatasi bau mulut secara alami.

[AdSense-B]

5. Sirih

Sirih (nama ilmiah: Piper betle) merupakan jenis tanaman merambat yang sering dimanfaatkan sebagai obat tradisional. Tanaman ini dipercaya memiliki khasiat dalam mengobati berbagai penyakit seperti batuk, sariawan, luka luar, mimisan, sakit mata dan berbagai penyakit lainnya. Tentunya sirih juga bisa dimanfaatkan sebagai cara tradisional menghilangkan bau mulut. Pemanfaatan sirih sebagai penghilang bau mulut adalah dengan merebus daun sirih dengan air hingga mendidih, lalu air rebusan tersebut digunakan untuk berkumur. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, diharapkan pemakaian rebusan daun sirih tersebut digunakan secara rutin.

Demikian telah dipaparkan beberapa cara tradisional menghilangkan bau mulut. Ada baiknya Anda menerapkan cara menjaga kesehatan gigi dan mulut seperti menggosok gigi. Dengan begitu, Anda bisa mendapatkan manfaat menjaga kesehatan gigi dan mulut seperti terhindar dari berbagai penyakit dan memiliki mulut yang segar.

fbWhatsappTwitterLinkedIn