Batu ginjal merupakan sebuah kondisi yang kita juga dapat sebut sebagai nefrolitiasis, yakni sebuah keadaan di mana di dalam ginjal terdapat material keras yang memang mirip seperti batu hasil pengendapan dan pengristalan sisa zat-zat limbah yang ada di dalam darah dan tubuh. Sebagai solusi alami bagi kondisi kesehatan ini, cara mengolah seledri untuk batu ginjal berikut boleh dicontoh dan dicoba di rumah.
- Teh Seledri
Saat tanda-tanda batu ginjal mulai muncul, tak ada salahnya untuk mencoba menanganinya dengan bahan alami seperti seledri. Teh seledri akan membantu membersihkan tubuh dari toksin dan juga menurunkan risiko pembentukan batu ginjal lebih jauh.
Caranya: Rebuslah secangkir air yang sambil menyiapkan daun seledri segar ¼ cangkir yang Anda perlu cuci dan potong-potong lebih dulu di dalam sebuah cangkir atau mangkuk kecil. Tuang air panas rebusan tadi dan biarkan selama 5-10 menit. Anda kemudian dapat menyaringnya sebelum mengonsumsi teh yang sudah jadi; lebih dianjurkan untuk mengonsumsinya sehari 1-2 kali untuk hasil paling baik.
- Air Seledri
Selain teh seledri, batu ginjal juga dapat coba Anda obati dengan air seledri yang alami dengan mengonsumsinya rutin.
Caranya: Sediakan daun seledri yang sudah dicuci bersih dan masukkan ke dalam panci sebanyak segenggam tangan saja. Tambahkan air secukupnya sampai daun seledri tadi terendam dan rebuslah selama 4 menit lamanya. Sesudah itu, angkat dan tunggu dingin sebelum menyaringnya lalu menikmatinya sehari 3-4 kali.
- Seledri, Lemon, Madu dan Apel
Bila sebelumnya seledri diolah tanpa campuran, maka kali ini Anda bisa berkreasi dengan mengombinasikan seledri bersama apel, madu dan bahkan lemon untuk dijadikan ramuan obat batu ginjal. Karena lemon dan apel kaya akan vitamin C sekaligus serat yang menawarkan sifat antioksidan, ini akan mendukung fungsi ginjal agar lebih baik.
Caranya: Sediakan daun seledri secukupnya yang perlu direndam lebih dulu selama 15 menit di dalam air hangat. Sebuah apel yang sudah dipotong-potong berikut jus 1 buah lemon, ¼ cangkir air dan 2 sendok makan madu murni bisa diblender bersama-sama dengan seledri yang telah direndam tadi. Ramuan sudah jadi dan konsumsilah seminggu 3 kali.
- Seledri, Lemon dan Jahe
Seledri pada dasarnya berkemampuan membuang zat-zat yang kurang baik di dalam tubuh berikut juga menghilangkan penumpukan racun pada ginjal melalui urine. Sementara jahe sendiri adalah sumber asam sitrat yang mampu menurunkan risiko pembentukan batu ginjal lebih jauh terlepas dari adanya efek samping jahe untuk diwaspadai.
Caranya: Bila ingin mengombinasikannya, sediakan 4-5 tangkai seledri berikut secangkir air serta satu irisan jahe kecil untuk diblender. Ketika teksturnya sudah kental, saringlah dan baru tambahkan dengan jus lemon sebanyak ½ cangkir. Ramuan lebih baik dikonsumsi seminggu 3 kali secara teratur agar kondisi batu ginjal yang masih ringan dapat teratasi.
- Seledri, Semangka dan Mentimun
Mentimun adalah diuretik alami, semangka dapat diandalkan karena ekstrak jus dan bijinya kaya akan mineral dan antioksidan. Jadi merupakan pilihan yang tepat bila Anda mengombinasikannya dengan seledri untuk masalah batu ginjal.
Caranya: Siapkan 1 buah mentimun yang telah dipotong-potong bersama ¼ semangka dan ½ ons seledri yang kemudian bisa diblender hingga membentuk tekstur pasta yang kental. Tambahkan juga ekstrak jus dari 2 buah lemon sebagai penambah khasiat smoothie satu ini. Meminumnya seminggu 3 kali secara rutin adalah solusi bagi kesehatan tubuh Anda, terutama dalam menangani penyakit ginjal seperti batu ginjal.
- Seledri dan Cuka Apel
Cuka apel pun memiliki kandungan asam sitrat di mana zat inilah yang dapat diandalkan sebagai pelarut batu ginjal alami dan mampu menjadi cara mengobati batu ginjal sehingga penderita tak perlu harus operasi. Bahkan pembentukan batu dapat dicegah karena cuka apel akan menstimulasi produksi asam klorida di dalam tubuh.
Caranya: Sediakan seikat daun seledri bersama dengan secangkir air yang kemudian diblender sambil juga ditambahkan dengan sesendok makan cuka apel. Ketika tekstur larutan sudah cukup kental, maka tuanglah ke gelas atau cangkir dan minumlah secara rutin seminggu 3 kali agar batu ginjal dapat dikeluarkan.
Cara mengolah seledri untuk batu ginjal tak begitu sulit bukan? Bahkan bahan-bahan lain untuk kombinasinya pun tergolong mudah didapat. Hanya saja bila Anda memiliki alergi terhadap seledri, jangan paksakan dan cobalah mencari bahan alami lain yang aman dalam mengobati batu ginjal Anda.