Infeksi saluran pernapasan akut (ISPA) merupakan penyakit yang di sebabkan adanya infeksi parah di bagian sinus, tenggorokan, dan paru paru. Biasanya kondisi ini terjadi karena ulah virus. Namun beberapa kondisi, bakteri juga mampu menjadi faktor utamanya. Penyakit yang di sebabkan oleh virus dan bakteri, sangat berpotensi untuk menular dari satu orang ke orang lain. Begitu pula juga ISPA. Untuk itu, bagi anda yang memiliki sistem kekebalan (imunnitas) tubuh rendah, jangan mendekati penderita. Apalagi bagi orang yang sudah lanjut usia dan anak anak.
Pada tahap awal, penyakit ini memang masih ringan. Namun saat anda merasa sistem pernapasan anda terganggu, dan penanganan yang masih di tunda juga bisa berakibat fatal. ISPA mampu menyebar dengan cepat saat tidak di tangani, ke seluruh tubuh anda. Hal ini akan membuat kondisi tubuh kekurangan O2 (oksigen). Kondisi fatal inilah yang bisa memacu kematian mendadak pada seseorang.
Penyebab terjadinya ISPA
ISPA merupakan salah satu penyakit yang menyerang pernapasan seseorang. Penyebabnya bisa melalui virus maupun bakteri. Berikut adalah mikroorganismenya :
Penyebab lainnya adalah berupa factor genetic, perubahan cuaca yang cukup ekstrim, stress, kedinginan, dan alergi
Gejala munculnya ISPA
Gejala ISPA ini bisa ditularkan oleh virus melalui :
Pencegahan ISPA ini perlu dilakukan, berikut ini hal yang bisa dilakukan :
1. Jangan lupa untuk mencuci tangan
Mencuci tangan merupakan salah satu aktiivitas yang ringan, namun perlu niat keras untuk melakukannya. Kebanyakan saat kita menyentuh barang, kemudian hidung terasa gatal. Secara tidak sadar anda akan menggosok hidung anda. Padahal anda tidak tahu, apakah barang yang anda sentuh itu bebas dari virus dan bakteri atau tidak. Parahnya lagi, saat anda tidak cuci tangan saat makan. Bisa jadi virus dan bakteri tadi ikut masuk bersama makanan anda. untuk itulah mengapa cuci tangan sangat di anjurkan untuk menjaga kesehatan kita. (Baca juga : cara mencuci tangan yang benar)
2. Perbanyak konsumsi vitamin C
Vitamin C merupakan kebutuhan nutrisi yang paling baik untuk menjaga sistem kekebalan tubuh anda. Ia bekerja aktif untuk membunuh kuman dan bakteri. Untuk itu jika anda menginginkan tubuh anda tetap sehat, perbanyak konsumsi makanan yang mengandung vitamin C. Bisa anda dapatkan dari buah seperti jeruk dan sayuran hijau seperti bayam.
3. Jangan merokok
Orang yang merokok, produksi oksigen di dalam tubuhnya juga menurun. Bahaya asap rokok yang di hasilkan dari pembakaran malah menambah produksi CO2 atau karbon dioksida. Hal ini akan menurunkan produksi oksigen. Selain itu mereka yang merokok akan memiliki kualitas paru paru yang buruk. Rokok ini menimbulkan banyak sekali gangguan kesehatan seperti :
4. Hindari asap rokok
Menjadi perokok memang berbahaya, Namun menghirup asap rook juga sama sama berbahayanya. Selain memicu terjadinya kanker, asap rokok merupakan bentuk karbon dioksida yang di dalamnya ada berbagai racun. Hal ini merupakan bahaya perokok pasif yang sangat tidak baik untuk tubuh dan memicu penyakit pernapasan lain.
5. Jauhkan dari orang lain saat bersin
Saat anda bersin, sesungguhnya tubuh anda sedang mengeluarkan berbagai penyakit di dalam tubuh. Virus dan bakteri yang masuk ke dalam hidung anda, akan merangsang rambut rambut hidung.
Hal ini secara sadar akan mengirim informasi ke otak bahwa ada benda asing yang masuk. Otak pikir akan membahayakan tubuh, lalu ia mengirim rangsangan bersin sebagai upaya perlindungan diri. Inilah yang menyebabkan anda bersin. Sebaiknya saat bersin jauhkan dari orang lain. Anda bisa membawa tisu untuk menutupnya.
Kondisi bersin-bersin ini juga merupakan pertanda adanya :
6. Makan makanan yang bergizi
Untuk menjaga tubuh anda selalu dalam keadaan baik adalah lewat makanan. Jika anda terbiasa konsumsi makanan yang mengandung nutrisi cukup, tubuh akan selalu sehat. Maka biasakanlah melakukan gaya hidup sehat, dengan selalu memakan makanan yang cukup nutrisi baik makro molekul seperti karbohidrat, vitamin, lemak, dan protein serta mineral tubuh.
7. Mengenakan masker di tempat polusi
Anda sering melakukan perjalanan jauh mengenakan sepeda motor? Maka pakailah masker untuk melindungi hidung anda dari polusi. Ternyata polusi tinggi juga mamp membuat diri anda terkena ISPA. Maka pakailah masker di tempat tempat yang mengandung banyak polusi, seperti jalan raya. Hal ini termasuk pencegahan penyakit menular yang bisa menyerang siapa saja.
8. Hindari menyentuh bagian tubuh area wajah
Virus dan bakteri ISPA bisa berada di mana saja. Untuk itu anda perlu menjaga tubuh anda, terutama bagian tubuh yang terdapat lubang seperti mata, mulut, dan hidung. Ke tiga bagian tersebut merupakan jalan yang cukup rawan untuk penyakit masuk. Maka satu satunya hal yang bisa menjaga anda adalah hindari menyentuh bagian wajah anda. Perlakuan ini cukup meminimalisir virus dan bakteri masuk melewati wajah anda.
Tidak hanya ISPA, namun beberapa kondisi kesehatan tidak memperbolehkan untuk menyentuh area tubuh lain atau wajah, yaitu :
9. Selalu dalam kebahagiaan
ISPA mungkin menjadi tanda bahwa anda menjalani kehidupan anda dengan tidak bahagia. Mengapa? Sebab saat anda merasa stress, tubuh anda akan mengalami daya tahan lemah. Banyak virus dan bakteri yang masuk ke dalam tubuh akan aktif dan merusak sistem kekebalan anda. Namun jika anda dalam keadaan bahagia, maka ada hormone endorphin dan serotonin yang membantu melindungi tubuh anda untuk tetap stabil dan sehat selalu.
Beberapa pasien yang di vonis oleh dokter akan meninggal 3 bulan lagi, masa hidupnya akan berubah menjadi 3 tahun lagi. Hal ini berkaitan dengan hormon bahagia tersebut ikut membantu menjaga tubuh untuk tetap dalam keadaan sehat. Maka, berbahagialah kita semua.