7 Jenis Pengobatan Kanker Laring Agar Sembuh Total

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Bagi anda penderita kanker laring, menjalani pengobatan tentu menjadi hal yang harus dilakukan. Setelah mengidentifikasi gejala kanker laring, anda sebaiknya langsung berkonsultasi dengan dokter spesialis THT agar bisa mendapatkan penanganan secepat mungkin.

Ketika anda sudah dinyatakan mengidap penyakit ini, anda akan disarankan menjalani berbagai pengobatan. Pengobatan ini bisa berupa pengobatan modern atau pengobatan secara tradisional. Berikut ini beberapa cara pengobatan yang dilakukan untuk menyembuhkan kanker laring.

Pengobatan Kanker Laring Secara Modern

Pengobatan terhadap kanker laring yang dilakukan dengan metode pengobatan modern umumnya terdiri dari tiga tahapan. Tahapan pertama, yaitu radioterapi. Setelah radioterapi dilakukan, kemudian dilakukan operasi. Namun, jika radioterapi sudah dapat menyembuhkan kanker, maka operasi tidak akan dilakukan.

Setelah melakukan operasi, maka dokter akan melakukan kemoterapi. Radioterapi dan kemoterapi juga dapat diterapkan sebagai pengobatan kanker laring tanpa harus melakukan operasi.

  • Radioterapi

Radioterapi menjadi salah satu metode pengobatan kanker yang paling banyak dilakukan. Pengobatan dengan radioterapi juga dapat digunakan untuk mengobati kanker laring. Pengobatan radioterapi dilakukan dengan menggunakan sinar radiasi. Sinar ini dapat membantu membunuh sel-sel kanker di dalam tubuh.

Pengobatan dengan radioterapi dilakukan pada kanker laring yang tumornya masih kecil. Selain itu, pengobatan dengan radioterapi dilakukan untuk memperkecil ukuran tumor kanker laring sebelum diangkat pada saat operasi.

  • Operasi

Operasi memang dikenal sebagai cara yang ampuh untuk menyembuhkan berbagai penyakit. Operasi dipilih sebagai cara mengobati tuli saraf, cara mengobati tuli konduktif, dan cara menyembuhkan sinusitis.

Operasi pada kanker laring dilakukan jika ukuran tumor sudah membesar. Operasi dilakukan untuk mengangkat tumor tersebut sehingga sel kanker tidak semakin berkembang. Di dalam operasi kanker laring, terdapat tiga jenis operasi yang dapat dilakukan. Operasi ini akan dipilih bergantung pada tingkat keparahan kanker yang anda derita.

  1. Operasi reseksi endoskopi. Operasi ini akan dilakukan dengan cara memotong tumor kanker laring. Operasi jenis ini akan dipilih jika ukuran tumor masih kecil. Operasi ini akan dilakukan tanpa membuat sayatan di tubuh pasien. Dokter hanya akan memasukan alat potong khusus dan kamera yang akan memotong tumor kanker laring.
  2. Operasi laringektomi parsial. Operasi ini juga akan dilakukan dengan memotong tumor kanker. Berbeda dengan reseksi endoskopi, pada operasi laringektomi parsial, dokter akan membuat sayatan pada leher anda. Sayatan dibuat di bagian laring dan dokter akan memotong tumor melalui sayatan ini. Setelah operasi selesai, anda akan berbicara dan bernapas melalui lubang khusus hingga luka hasil operasi sembuh.
  3. Operasi laringektomi total. Operasi ini dilakukan jika kanker sudah sangat parah. Sel kanker tidak hanya membentuk tumor, namun sudah menyebar ke seluruh bagian laring. Operasi ini dilakukan untuk mengangkat seluruh laring anda. Setelah operasi dilakukan, anda tidak bisa bicara dengan normal. Anda juga akan diberikan alat bantu permanen untuk membantu pernapasan.

[AdSense-B]

  • Kemoterapi

Kemoterapi dilakukan dengan menggunakan obat-obatan. Anda akan diminta mengonsumsi beberapa jenis obat-obatan untuk membunuh atau menghentikan pertumbuhan sel kanker.

Pengobatan jenis ini dapat dilakukan jika sel kanker sudah menyebar ke bagian tubuh lainnya. Kemoterapi juga dilakukan untuk mengurangi rasa sakit karena kanker laring.

Selain itu, pengobatan ini juga dilakukan sebagai treatment pasca operasi untuk memberikan hasil pengobatan yang maksimal. Misalnya, kemoterapi dilakukan sebagai bentuk perawatan pasca operasi sinusitis.

Pengobatan Kanker Laring Secara Tradisional

  • Kulit Manggis dan Daun Sirsak

Cara pertama yang dapat dilakukan untuk mengobati kanker laring secara tradisional adalah dengan menggunakan kulit manggis yang dicampur daun sirsak. Kulit manggis dapat dibuat menjadi jus yang dicampur dengan beberapa helai daun sirsak.

Kedua jenis tanaman ini dapat menjadi alternatif pengobatan kanker laring karena memiliki banyak nutrisi. Kulit manggis dan daun sirsak mengandung zat gizi yang mampu melawan tumor kanker laring.

Kulit manggis mengandung zat yang disebut dengan XAMthone. Zat ini berfungsi untuk menangkal radikal bebas, membunuh virus dan bakteri penyebab kanker laring, serta meningkatkan sistem metabolisme di dalam tubuh. Sedangkan daun sirsak mengandung zat yang disebut dengan acetogenis. Zat ini berfungsi untuk membunuh sel kanker, tumor, dan lainnya. [AdSense-C]

Penelitian menyebutkan kemampuan dua bahan ini melawan sel kanker dan virus penyakit 1000 kali lebih baik dari obat-obatan modern. Salah satu contohnya, kulit manggis terbukti menjadi tanaman herbal untuk sinusitis yang ampuh.

  • Yoga dan meditasi

Yoga dapat dijadikan sebagai salah satu pengobatan yang dikombinasikan dengan pengobatan lainnya. Yoga dan meditasi bisa membantu anda mengurangi stress karena mengidap kanker laring. Jiwa yang tenang akan membantu proses penyembuhan lebih cepat.

Selain itu, yoga dan meditasi bisa membantu anda untuk beristirahat dengan baik serta membantu mengurangi rasa sakit. Yoga dan meditasi juga dapat menjadi pengobatan alternatif gangguan pendengaran dan pengobatan alternatif tinnitus.

Itulah beberapa cara yang dapat anda lakukan untuk mengobati kanker laring. Anda dapat memadukan antara pengobatan secara modern dan tradisional untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal.

Akan tetapi, apapun obat terbaik untuk kanker laring, mencegah kanker laring tentu lebih baik. Jagalah pola makan dan kesehatan anda agar anda senantiasa terhindar dari penyakit ini.

fbWhatsappTwitterLinkedIn