6 Cara Mengobati Sirosis Hati Secara Alami dan Medis

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Pengobatan sirosis hati dilakukan untuk dapat meredakan penyakit yang merusak sel-sel jaringan di hati ini. Sirosis hati sendiri termasuk penyakit yang hingga kini belum terdapat obat yang dapat menyembuhkannya secara total. Namun dalam artikel ini akan dijelaskan hal-hal yang dapat meredakan gejla-gejala dari penyakit sirosis  hati.

Hati adalah salah satu organ tubuh yang memiliki peran vital. Apabila hati mengalami gangguan/penyakit tentunya dapat mempengaruhi kinerja tubuh itu sendiri. Salah satu penyakit yang dapat dialami adalah sirosis hati. Sirosis hati adalah suatu kondisi dimana jaringan parut terbentuk menggantikan jaringan sehat di hati yang disebabkan oleh kerusakan hati dalam waktu yang lama (jangka panjang). Jaringan parut tersebut dapat menghambat aliran darah yang mengalir lewat hati sehingga kinerjanya dapat terganggu.  Kinerja hati yang terganggu sendiri paling parah dapat menyebabkan berhentinya fungsi hati.

Baca Juga:

Penyebab Sirosis Hati

Banyak hal yang dapat menyebabkan sirosis hati namun yang paling dominan adalah konsumsi alkohol yang berlebihan, hepatitis B dan hepatitis C.

  • Konsumsi Alkohol Berlebihan

Gaya hidup ternyata dapat menjadi penyebab penyakit sirosis hati. Konsumsi alkohol yang berlebihan dan dalam jangka waktu yang lama dapat menyebabkan peradangan dan perlemakan pada hati. Pecandu alkohol yang telah mengonsumsi alkohol dalam jangka waktu panjang dapat mengalami sirosis hati ketika terkena penyakit hati alkohol yang menyebabkan timbulnya luka sehingga terbentuknya jaringan parut pada hati. Apabila kuantitas alkohool yang dikonsumsi terlalu tinggi, hati akan bekerja terlalu keras dan jaringan hati dapat rusak.

  • Hepatitis B

Hepatitis B disebabkan oleh infeksi virus yang dapat berpengaruh terhadap kerusakan pada hati dan menyebabkan sirosis hati. Virus hepatitis B yang memberikan dampak ke hati akan menyebabkan infeksi kronis. Hepatitis B dapat menyebar melalui jarum suntik dan kontak seksual.

Baca Juga:

  • Hepatitis C

Hepatitis C juga disebabkan oleh infeksi virus yang dapat tersebar melalui suatu kontak dengan darah yang terinfeksi . Hepatitis C dapat menjadi jangka panjang dan menyebabkan sirosis hati. Hepatitis C menjadi penyebab sirosis hati paling umum terutama di Eropa dan Amerika.

Setelah mengetahui berbagai penyebab yang dapat menyebabkan kita terkena sirosis hati tentunya kita harus mengetahui pula bagaimana cara mengobati penyakit tersebut. Sejauh ini, belum ada obat yang dapat menyebabkan sirosis hati yang sudah parah. Akan tetapi, tetap ada pengobatan yang dapat meringankan penyakit dan dapat memperlambat perkembangan jaringan parut yang dapat merusak hati dan mengakibatkan sirosis semakin parah.

[AdSense-B]

Pengobatan Sirosis Hati

Berikut adalah beberapa cara mengobati sirosis hati yang harus kalian tahu, mari simak ulasannya:

  1. Pengobatan Hepatitis

Ada dua tipe pengidap penyakit hepatitis yaitu hepatitis akut dan hepatitis kronis. Bagi hepatitis akut dapat mengonsumsi obat pereda sakit (yang telah dikonsultasikan dengan dokter) dan biasanya bagi yang masih akut masih dapat sembuh dari gejala hepatitis. Bagi yang mengalami hepatitis kronis dapat berkonsultasi mengenai penyakitnya ke dokter untuk diberikan resep khusus sesuai kondisi dan tingkatan kronis hepatitis anda. Anda juga disarankan untuk mengecek kondisi organ hati sehingga dapat dilihat tingkatan kerusakan hati yang disebabkan oleh hepatitis. Adapun proses yang dilakukan dalam pengecekan/pemeriksaan biasanya meliputi: Tes darah, USG, dan FibroScan. Selain itu anda dapat mengobati hepatitis dengan ramuan-ramuan atau mengonsumsi tanaman herbal. Karena tanaman herbal sendiri cukup efektif untuk mengobati hepatitis selain manfaat alamiah lainnya yang dapat kita nikmati. Adapun obat herbal yang kita dapat konsumsi untuk mengobati hepatitis adakah tomat, brotowali, daun pare, buah mengkudu, batang tanaman bugenfil, temulawak, biji pepaya, kunyit, wortel, dan sirsak. Tentunya tidak hanya hepatitis namun penyakt lain akan bantu terobati apabila kita terbiasa mengonsumsi obat herbal di atas.

Baca Juga:

  1. Mengurangi atau menghentikan minum alkohol

Seperti yang telah dikatakan di atas, kebiasaan minum-minuman beralkohol juga menjadi salah satu penyebab utama kerusakan hati. Bagi para peminum alkohol sebaiknya berhati-hati apabila sudah terlalu lama rutin mengonsumsi alkohol dan atau mengonsumsinya dalam jumlah yang berlebihan. Konsumsi alkohol yang berlebihan baik jangka waktu maupun jumlahnya dapat merusak jaringan hati dan juga dapat menyebabkan hati bekerja terlalu keras. Sehingga salah satu cara mengobati sirosis sendiri adalah mengurangi atau bahkan menghentikan konsumsi alkohol. Segera pertimbangkan untuk mengganti gaya hidup yang lebih sehat.

  1. Mengubah Gaya Hidup

Meskipun terdengar seperti tindkan pencegahan namun mengubah gaya hidup juga dapat anda lakukan untuk mengobati sirosis hati saat anda telah terjangkit penyakit tersebut. Memang terkesan telat, namun mengubah gaya hidup memang mutlak harus anda lakukan untuk meredakan penyakit ini. Hal yang pertama dapat anda lakukan tentunya menghindar dari minuman keras seperti yang telah disebutkan di atas. Karena alkohol sendiri merupakan sumber utama penyakit sirosis hati oleh karena itu anda tidak perlu ragu untuk meninggalkan alkohol. Yang kedua adalah dengan berolahraga, menjaga kondisi fisik dan mental diperlukan untuk dapat merasakan kondisi tubuh yang baik. Olahraga yang baik dan teratur dapat mengurangi risiko pelemahan otot yang terjadi karena alih fungsi jaringan otot menggantikan jaringan hati yang rusak untuk menyimpan glikogen. Yang ketiga adalah menurunkan berat badan, untuk menjaga kondisi tubuh serta lemak yang berperan dalam perlemakan hati. Selain tiga hal tersebut anda juga dapat mengganti pola makan menjadi pola makan sehat, selalu menjaga kebersihan, melakukan vaksinasi, menghindari konsumsi obat-obatan yang didapat secara bebas (tanpa resep dokter).

  1. Mengobati Diabetes

Seseorang yang mengidap penyakit sirosis dan diabetes sekaligus lebih rentan terkena diabetes yang semakin parah. Oleh karena itu disarankan bagi anda untuk melakukan pengobatan terhadap diabetes. Selain itu juga anda juga harus mengontrol kadar gula darah dalam tubuh sehingga terhindar dari diabetes yang semakin parah. Karena apabila tidak diwaspadai, diabetes dapat mengantarkan anda kepada komplikasi penyakit lainnya.

Baca Juga:

[AdSense-C]

  1. Pengobatan Herbal

Pengobatan herbal menggunakan bahan-bahan alami juga dapat anda lakukan untuk mengurangi gejala dari sirosis hati. Penggunaan bahan-bahan alami seperti gingseng, kunyit, dan teh hijau dipercaya dapat mengurangi dampak dan meringankan sirosis yang dialami. Seperti yang telah disebutkan di atas anda dapat mengobati sirosis dengan mengonsumsi obat herbal. Tidak hanya untuk hepatitis namun untuk keseluruhan penyakit.

  1. Transplantasi Hati

Apabila siroris hati yang dialami sudah sedemikian parah dan perkembangannya sudah tahapan lanjutan hal yang dapat dilakukan adalah melakukan transplantasi hati. Transplantasi hati artinya mengangkat hati lalu menggantinya dengan hati yang sehat. Transplantasi biasanya dilakukan selama kurang lebih dua belas jam. Meski begitu transplantasi tidak dapat dilakukan karen harus mengecek kondisi pasien apakah cocok untuk menerima transplantasi hati atau tidak. Selain itu hati yang akan didonorkan juga akan diperiksa apakah cocok untuk pasien yang akan menerima donor. Setelah melakukan tansplantasi hati pasien akan dipantau/monitor dengan ketat dan terjadwal untuk tindakan lanjutan. Selain itu masalah lain yang terdapat dalam proses transplantasi hati adalah minimnya donor sehingga jumlahnya lebih sedikit daripada pasien yang membutuhkannya. Meski begitu, tidak semua orang dapat menerima transplantasi hati, ada prasyarat yang harus sesuai dan harus dikonsultasikan dengan dokter sebelum anda melakukan transplantasi hati.

Baca Juga:

Itu tadi cara mengobati sirosis hati yang dapat anda lakukan untuk pengobatan sirosis hati. Meski belum ada obat yang dapat menyembuhkan sirosis hati secara total, namun anda lebih baik melakukan pengobatan yang dapat meredakan gejala penyakit ini dan menghindari semakin parahnya penyakit yang diidap. Semoga dapat berguna untuk informasi cara mengobati sirosis hati terimakasih telah membaca.

fbWhatsappTwitterLinkedIn