5 Cara Mengatasi Telinga Tersumbat Karena Pilek Secara Alami

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Kondisi telinga tersumbat akan membuat penderita merasa tidak nyaman dan bisa terjadi karena berbagai hal seperti sinus, alergi, naik pesawat terbang dan juga sedang flu. Saat sedang flu, umumnya hidung akan tersumbat yang dikarenakan peradangan pada saluran pernapasan dan ini masih berhubungan dengan saluran telinga. Radang yang terjadi selama pilek tersebut akan membuat telinga dan hidung mengalami penyumbatan. Cara mengatasi telinga tersumbat karena pilek tersebut bisa diatasi dengan beberapa cara mudah memakai bahan alami yang aman dan praktis dilakukan.

  1. Gunakan Gravitasi

Penyumbatan di area telinga pada saat flu terkadang bisa terjadi karena cairan yang ada di saluran eustachia yakni bagian tengah telinga. Cairan di telinga tersebut harus dikeluarkan dan salah satu cara termudah adalah dengan memanfaatkan gravitasi untuk menghilangkan penyumbatan telinga tersebut dan juga cara membersihkan kotoran telinga yang mungkin menyumbat dalam telinga.

  • Awali dengan berdiri satu kaki lalu miringkan kepala ke sisi telinga tersumbat.
  • Lakukan lompatan secara perlahan dengan satu kaki dan jaga keseimbangan agar tidak jatuh sehingga cairan bisa keluar dari telinga.
  • Cara kedua, berbaring dengan kepala yang menempel pada bantal dan pastikan telinga tersumbat menghadap ke bawah.
  • Tahan posisi ini setidaknya selama 1 jam supaya gravitasi bisa mengeluarkan cairan dalam telinga penyebab telinga tersumbat.
  1. Pakai Neti Pot

Neti pot merupakan alat khusus yang berbentuk seperti teko ukuran kecil yang bisa digunakan sebagai cara mengobati  telinga tersumbat tanpa memakai obat sekaligus mengeluarkan lendir dalam hidung selama flu.

  • Gunakan neti pot sesuai petunjuk dan siapkan larutan berupa 450 ml air hangat steril yang dicampur dengan 1 sendok teh garam lalu isi neti pot dengan larutan tersebut.
  • Miringkan kepala 45 derajat lalu letakkan ujung neti pot pada lubang hidung anda sehingga larutan akan masuk ke lubang hidung.
  • Apabila larutan masuk ke mulut bisa dibuang.
  • Ulangi cara ini selama beberapa kali dan disarankan dilakukan sebanyak 3 kali seminggu.
  1. Terapi Uap

Terapi uap sangat baik untuk mengurangi dan mengencerkan lendir di rongga hidung sekaligus mengatasi telinga tersumbat karena flu yang menjadi penyebab telinga sakit. Masukkan air panas dalam mangkuk besar dan tutup kepala memakai handuk lalu tundukkan kepala ke mangkuk beruap tersebut.

  • Tambahkan dengan teh atau tanaman herbal dalam mangkuk air panas seperti kamomil yang mempunyai efek anti radang dan antiseptik yang akan membantu mengatasi telinga tersumbat.
  • Cara lain adalah dengan madi air hangat, pergi ke sauna tau pakai humidifier yakni alat meningkatkan kelembapan yang juga berguna untuk mengatasi telinga tersumbat.

[AdSense-B]

  1. Menguap Atau Menelan

Menguap ataupun menelan juga bisa mengeluarkan udara yang tersimpan di telinga. Caranya adalah dengan melakukan manuver valsalva yakni dengan menjepit hidung dengan jari dan hembuskan napas pada hidung yang tertutup tersebut untuk mengatur tekanan darah sampai terdengar seperti letupan kecil jika dilakukan dengan benar.

  1. Larutan Cuka dan Alkohol Isopropil

Kedua jenis cairan ini berguna untuk memecahkan kotoran menggumpal di area telinga sekaligus mengeluarkan cairan yang mungkin terperangkap di telinga sekaligus mengatasi penyebab sakit tenggorokan sampai ke telinga.

  • Campur cuka apel dan alkohol isopropil memakai perbandingan yang sama banyak.
  • Teteskan dengan hati hati pada saluran telinga memakai alat penetes telinga atau mata.
  • Cara lain adalah menggunakan hidrogen peroksida dengan kadar ringan yakni 3 persen untuk mengatasi penyumbatan telinga dan kotoran yang menyumbat.
  • Hindari meneteskan cairan ke dalam telinga jika gendang telinga robek atau berlubang atau terjadi infeksi dalam telinga.

Itulah tadi beberapa cara mengatasi telinga tersumbat karena pilek yang juga berguna untuk mengeluarkan cairan atau kotoran yang mungkin mengendap dalam telinga sekaligus melegakan rongga hidung tersumbat yang terjadi karena flu, semoga bisa bermanfaat.

fbWhatsappTwitterLinkedIn