Kalmethasone – Fungsi – Obat Apa – Dosis Dan Cara Penggunaan

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Kalmethasone adalah obat yang dibuat sebagai anti alergi dan anti peradangan. Obat ini berfungsi untuk mengobati berbagai masalah yang menimbulkan alergi dan juga peradangan atau yang dikenal dengan sebutan inflamalasi.

Kalmethasone dijual bebas di apotek, namun untuk mendapatkannya anda harus menyertakan resep dokter terlebih dahulu. Kalmethasone dikemas dan disediakan dalam bentuk tablet.

Artinya, kemungkinan seseorang yang menggunakan Kalmethasone akan diberikan dosis secara penuh maupun juga terbagi, tergantung siapa yang mengkonsumsinya dan seperti apa penyakit yang dialami oleh orang tersebut. Selain itu, Kalmethasone juga ada yang disediakan dalam bentuk injeksi. Namun tipe atau jenis obat yang satu ini tidak bisa anda dapatkan karena hanya akan diberikan oleh ahli medis profesional.

Fungsi Kalmethasone

  1. Seperti yang sudah kami jelaskan bahwa Kalmethasone merupakan obat yang digunakan untuk mengobati berbagai alergi dan juga inflamasi atau peradangan.
  2. Seseorang yang mengkonsumsi Kalmethasone adalah mereka yang terindikasi mempunyai supresi inflamasi dan juga alergi yang membuatnya harus mengkonsumsi Kalmethasone.
  3. Selain itu, Kalmethasone juga digunakan sebagai obat bagi mereka yang menderita asma dan juga rematik maupun mereka yang menderita cushing’s desease.
  4. Penggunaan Kalmethasone juga bisa diberikan kepada seseorang yang mengalami hiperplasia adrenal kongenital, batuk, peradangan pada usus besar, dan juga sesak nafas.
  5. Dalam beberapa kasus, penggunaan Kalmethasone juga bisa digunakan bagi pasien yang menderita dermatitis dan juga udema serebral yang berhubungan dengan kehamilan.

Kontraindikasi Kalmethasone

  • Seseorang yang pernah mengalmai hipersensitivitas terhadap kandungan di dalam Kalmethasone disarankan untuk berhati-hati ketika ingin mengkonsumsinya.
  • Pasien yang juga pernah atau sedang mengalami infeksi sistematik disarankan untuk tidak mengkonsumsi Kalmethasone. Salah satu contoh dari infeksi sistematik adalah infeksi jamur.
  • Kalmethasone juga diketahui bisa mengalami kontraindikasi bagi mereka yang sebelumnya sudah diberikan vaksin virus hidup.
  • Pasien yang pernah alergi terhadap deksametason dianjurkan untuk bertanya kepada dokter sebelum memutuskan untuk mengkonsumsi Kalmethasone.

Dosis Kalmethasone

  • Dosis yang harus diberikan kepada orang dewasa yang mengkonsumsi Kalmethasone adalah 0.5 sampai 10 mg. Dosis tersebut nanti akan diberikan secara terbagi.
  • Sementara untuk dosis yang harus diberikan kepada anaka-anak adalah sebanyak 2 kali sehari.
  • Dosis bagi pasien usia 0 sampai 1 tahun, maka dosisnya sebanyak 0.1 sampai 0.25 mg.
  • Dosis untuk anak- anak yang masih berusia 1 sampai dengan 5 tahun adalah 0.25 mg sampai 1 mg.
  • Anak-anak yang berusia 6 sampai 12 tahun, maka dosisnya sebanyak 0.25 mg sampai dengan 2 mg.

Harga Kalmethasone

Untuk harga yang harus anda keluarkan jika ingin membeli Kalmethasone per dos adalah kurang lebih Rp. 15.000. Untuk harga setiap tablenya dijual sebesar Rp. 150 dimana setiap 1 strip berisi 10 tablet. Jadi, harga yang harus anda bayar setiap strip adalah Rp. 1.500. Harga tersebut biasanya bisa berubah sewaktu-waktu tergantung dimana anda membeli obat ini.

Cara Penggunaan Kalmethasone

  1. Anda harus selalu menggunakan Kalmethasone sesuai dengan apa yang sudah diberikan oleh dokter.
  2. Jika ingin memberikan Kalmethasone kepada anak-anak, maka pastikan bahwa dokter sudah memberikan izin sehingga sebelumnya anda harus berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu.
  3. Mengenai penggunaan Kalmethasone bagi pasien yang mengalami tekanan darah tinggi dan pasien lansia, disarankan untuk berhati-hati ketika menggunakan Kalmethasone.
  4. Penggunaan Kalmethasone bagi pasien yang juga pernah atau sedang mengalami glaukoma, osteoporosis, diabetes militus, tukak lambung, hipotiroid, dan lain-lain juga dianjurkan untuk berhati-hati dan selalu memberitahu dokter mengenai perkembangan kondisinya.

Demikian informasi yang bisa kami sampiakan mengenai Kalmethasone. Semoga bermanfaat.

fbWhatsappTwitterLinkedIn