Grotavit – Fungsi – Obat Apa – Dosis Dan Efek Samping

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Grotavit merupakan sebuah obat yang masuk ke dalam golongan obat suplemen yang memiliki fungsi utama yakni membantu agar supaya kebutuhan vitamin maupun juga mineral anda terpenuhi.

Seperti yang kita tahu bahwa seseorang yang mengalami kekurangan vitamin tentu saja akan menimbulkan berbagai macam gangguan yang bisa membuat aktivitas sehari-harinya menjadi terganggu. Misalnya ketika seseorang kekurangan vitamin C, maka akan membuat orang tersebut mengalami sariawan atau tenggorokan kering.

Oleh sebab itu, anda membutuhkan Grotavit yang memang sudah terbukti ampuh digunakan untuk membantu memenuhi kebutuhan vitamin anda. Selain itu, memang obat Grotavit sangat sesuai untuk membantu di dalam masa pertumbuhan.

Beberapa zat yang terkandung maupun apa saja dosis dan mungkin beberapa efek samping yang ada pada Grotavit antara lain akan kami jelaskan lebih lengkap di bawah ini.

Fungsi Grotavit

  1. Grotavit merupakan sebuah obat yang digunakan untuk membantu memenuhi kebutuhan vitamin dan juga mineral keseharian anda untuk membantu anda terhindar dari berbagai masalah yang tidak diinginkan.
  2. Grotavit digunakan kepada anak agar memenuhi kebutuhannya dalam masa pertumbuhan.
  3. Biasanya obat ini diberikan kepada pasien yang telah menjalani selesai melakukan operasi maupun yang sedang sakit.
  4. Perlu anda tahu bahwasanya Grotavit juga digunakan untuk mengatasi masalah anemia.

Kontrindikasi Grotavit

  • Seseorang yang pernah mengalami hipersensitivitas terhadap kandungan yang terdapat di dalam Grotavit disarankan untuk tidak menggunakannya.
  • Seseorang yang diketahui pernah mengalami alergi terhadap kandungan di dalam Grotavit, maka kami sarankan agar anda berhati-hati ketika anda ingin menggunakannya.

Informasi yang berhubungan dengan kontraindikasi pada Grotavit, maka kami sarankan agar anda bertanya kepada dokter.

Dosis Grotavit

Di bawah ini kami akan memberiakn penjelasan kepada anda mengenai seperti apa takaran dosis yang ada di dalam Grotavit yang harus anda perhatikan sebelum anda memutuskan untuk mengkonsumsi obat ini.

Namun sebelum itu, anda juga harus tahu bahwa pemberian Grotavit maupun obat lain harus disesuaikan dengan kondisi seseorang tersebut agar nanti obat ini bisa memberikan hasil yang positif.

Perlu anda ketahui bahwa dosis yang harus diberikan kepada anak-anak yang berusia di atas 12 tahun maupun orang dewasa adalah sebanyak 1 sampai dengan 2 sendok teh dan diberikan setiap hari.

Sementara untuk dosis yang harus diberikan kepada anak-anak yang berusia 6 sampai dengan 12 tahun, maka harus diberikan sebanyak 1 sendok teh untuk setiap hari. Dan untuk anak-anak yang berusia antara 2 sampai dengan 5 tahun, maka dosis yang harus diberikan adalah sebanyak 1/2 sendok teh untuk setiap hari.

Efek Samping Grotavit

Beberapa efek samping yang mungkin bisa anda alami ketika menggunakan Grotavit akan kami jelaskan di bawah ini:

  • Grotavit bisa mengakibatkan seseorang mengalami mual tanpa muntah, meskipun memang kondisi ini masih jarang terjadi.
  • Penggunaan Grotavit juga bisa mengakibatkan terjadinya masalah pada perut, terutama jika digunakan dalam jangka waktu yang lama.
  • Grotavit bisa menyebabkan seseorang bisa mengalami sembelit atau diare, terutama untuk pasien yang pernah mengalami alergi terhadap kandungan yang ada di dalam Grotavit.

Hal-hal Yang Harus Diperhatikan

  1. Jangan pernah menambah atau mengurangi takaran dosis Grotavit jika anda tidak mendapatkan instruksi dari dokter.
  2. Jika anda mengalami masalah seperti ruam kulit, gatal, maupun kondisi lain yang terkait alergi penggunaan obat, maka kami sarankan agar anda segera menghubungi dokter.

Demikian informasi yang bisa kami berikan kepada anda mengenai Grotavit. Semoga bermanfaat.

fbWhatsappTwitterLinkedIn