Cytogem – Fungsi – Obat Apa – Dosis Dan Efek Samping

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Cytogem merupakan sebuah obat kanker paru – paru jenis non sel kecil yang mungkin anda masih belum familiar dengan obat ini. Padahal, Cytogem cukup terkenal di dunia medis karena memang sudah banyak direkomendasikan bagi para penderita kanker paru – paru non sel kecil yang sudah masuk tingkatan stadium IIIA atau stadium IIIB.

Di dalam obat Cytogem terkandung suatu zat aktif yang disebut dengan Gemcitabine yang mana zat tersebut memang diperuntukkan untuk membantu mengobati kanker paru – paru. Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan informasi penting kepada anda tentang dosis dan juga efek samping maupun hal lainnya yang harus anda perhatikan sebelum anda mengkonsumsi Cytogem.

Fungsi Cytogem

  1. Cytogem merupakan obat yang digunakan untuk mengobati kanker paru – paru non sel kecil yang masuk ke dalam kategori IIIA maupun juga IIIB yang tidak bisa dilakukan operasi.
  2. Cytogem juga digunakan untuk pengobatan kanker pankreas untuk kategori stadium II dan juga stadium III yang tidak bisa direteksi.
  3. Cytogem juga bisa diindikasikan untuk pasien yang sebelumnya sudah menjalani terapi menggunakan 5 – FU

Kontraindikasi Cytogem

  • Cytogem tidak dianjurkan untuk diberikan kepada seseorang yang sebelumnya pernah mengalami gangguan hipersensitifitas.
  • Cytogem juga disarankan untuk berhati – hati kepada seseorang yang sebelumnya pernah melakukan radioterapi.
  • Selain itu, bagi seseorang yang sedang hamil maupun menyusui disarankan untuk tidak menggunakan obat ini karena dikhawatirkan dapat menyebabkan masalah pada janin maupun ibunya.

Dosis Cytogem

Di bawah ini merupakan dosis obat Cytogem yang harus anda perhatikan:

  • Untuk dosis yang diberikan bagi pasien penderita kanker paru – paru non sel kecil adalah sebanyak 1000 mg/m2 IV untuk pengobatan empat mingguan dan diberikan selama 30 meni pada hari pertama, kedelapan, dan juga pada hari kelimabelas.
  • Untuk jadwal tiga mingguan, maka dosis yang diberikan adalah sebesar 1250 mg/m2 IV dan diberikan selama 30 menit untuk hari pertama dan juga untuk hari kedelapan.
  • Adapun dosis yang diberikan untuk pengobatan kanker pankreas, maka diberikan sebanyak 1000 mg/m2 IV dan diberikan selama 30 menit untuk setiap minggunya.

Kami sarankan agar supaya anda bertanya kepada dokter tentang dosis Cytogem yang lebih lengkap, terutama dosis yang diberikan kepada anda karena biasanya dosis setiap orang tergantung kepada tingkat keparahan penyakit serta respon tubuh yang diberikan.

Efek Samping Cytogem

Di bawah ini merupakan beberapa efek samping yang bisa anda alami selama penggunaan obat Cytogem:

  1. Cytogem diketahui bisa menyebabkan beberapa gangguan yang bersifat umum seperti pusing atau sakit kepala.
  2. Efek samping lain akibat penggunaan obat Cytogem adalah akan menimbulkan pasien menderita leukopenia atau neutropenia.
  3. Nyeri punggung juga bisa menjadi salah satu efek samping yang bisa anda dapatkan selama penggunaan obat ini.
  4. Beberapa efek samping yang juga akan anda alami selama anda menggunakan Cytogem adalah seperti ruam, anoreksia, batuk, rhinitis, insomnia, dan bahkan bisa mengakibatkan alergi kulit.
  5. Efek samping yang harus anda waspadai adalah Cytogem akan menyebabkan berkeringat, flu, edema, dan juga mialgia.

Kami meganjurkan agar supaya anda bertanya kepada dokter mengenai apa saja efek samping yang mungkin anda alami karena biasanya antara pasien yang satu dengan pasien lainnya akan mengalami efek samping yang berbeda.

Demikian informasi yang bisa kami sampaikan tentang obat Cytogem. Kami juga menyarankan anda membaca informasi lain tentang obat yakni dengan membaca Copidrel dan juga Cystistat.

fbWhatsappTwitterLinkedIn