Burnazin – Fungsi – Obat Apa – Dosis Dan Efek Samping

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Apakah anda pernah mengetahui tentang obat Burnazin? Mungkin beberapa dari anda akan menjawab bahwa anda masih belum tahu mengenai apa saja obat ini. Namun berbeda lagi dengan mereka yang pernah mengalami masalah pada kulit karena Burnazin cukup terkenal dikalangan medis karena terkenal akan khasiatnya.

Burnazin merupakan jenis obat yang banyak digunakan untuk membantu mengatasi infeksi yang terjadi pada kulit yang mana biasanya terjadi atau disebabkan oleh luka bakar yang dialami seseorang dan juga luka bakar tersebut kemudian akan menyebabkan infeksi sekunder.

Di dalam obat Burnazin mengandung zat atau senyawa aktif yang bernama Silver Sulfadiazine yang mana senyawa ini bagian dari antibioticgolongan sulfonamide. Semua penyakit yang disebabkan karena infeksi tentunya akan membuat penyakit tersebut akan lebih cepat menyebar sehingga akan menyebabkan semakin parah.

Oleh karena itu Burnazin untuk membantu mengatasi infeksi pada luka bakar tersebut sehingga kemudian luka bakar yang anda alami akan semakin lama semakin hilang. Di bawah ini akan kami berikan beberapa informasi yang tentunya perlu anda ketahui karena informasi ini berkaitan dengan segala hal yang berhubungan dengan Burnazin.

  • Kandungan Burnazin: Di dalam obat Burnazin mengandung suatu zat aktif yang disebut dengan Silver Sulfadianize dengan jumlah sebanyak 10 mg.
  • Golongan: Obat ini sebenarnya tergolong ke dalam obat keras yang mana dengan kata lain jika anda ingin mendapatkan Burnazin, anda harus terlebih dahulu mendapatkan resep dari dokter.
  • Pabrik: Darya Varia

Sekilas mengenai zat aktif yang ada di Burnazin

Seperti yang telah kita ketahui bahwa di dalam Burnazin mengandung suatu zat yang bernama Silver Sulfadiazine. Zat aktif ini merupakan suatu antibiotik topikal yang mana zat ini memiliki suatu aksi antimikroba yang lumayan tinggi, terutama jika misalnya digunakan untuk membantu mengatasi bakteri gram yang bersifat negatif serta juga dapat digunakan untuk beberapa ragi maupun juga jamur.

Silver Sulfadiazine memang sangat ampuh digunakan untuk membantu mengatasi luka bakar, namun perlu anda ketahui bahwa zat aktif ini termasuk ke dalam sebuah zat kimia yang kelarutannya dikatakan masih kurang baik, dan juga untuk penetrasinya sendiri ke kulit sangatlah terbatas.

Untuk cara kerjanya sendiri yakni Silver Sulfadiazine akan bekerja dengan cara mengganggu integritas pada dinding sel serta juga membran. Hal inilah kemudian akan memungkinan anda akan mengalami kerusakan pada enzim esensial, DNA bakteri dan juga RNA yang dapat bisa menyebabkan kematian pada sel.

Indikasi obat Burnazin

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya adalah bahwa Burnazin dapat anda gunakan untuk membantu mengatasi infeksi yang terjadi pada luka bakar yang rentan. Hal inilah yang kemudian akan menyebabkan orang yang mengalami luka bakar tersebut akan rentan terhadap infeksi sekunder.

Kontraindikasi Burnazin

Untuk kontraindikasi dari Burnazin adalah seperti berikut ini:

  • Kontraindikasi yang pertama dari obat Burnazin adalah akan menyebabkan pasien yang mengalami atau memiliki riwayat alergi terhadap antibiotik yang ada pada zat yang terkandung di dalam obat ini. 
  • Jangan pernah memberikan ini kepada pasien yang terindikasi mengalami porfiria. Perlu anda ketahui bahwa porfiria merupakan beberapa jenis kelainan yang akan timbul ketika terjadinya proses pembentukan heme yang tidak sempurna. Hem sendiri merupakan bagian yang sangat penting di dalam HB atau Hemoglibin, yakni protein yang berfungsi untuk mengikat zat besi serta juga berfungsi untuk mengantarkan oksigen untuk dialirkan ke seluruh tubuh.
  • Kontraindikasi lainnya dari Burnazin adalah anda tidak dianjurkan untuk memberikan Burnazin kepada pasien bayi prematur maupun juga bayi yang masih berusia di bawah 2 bulan.

Dosis dari Burnazin

Di bawah ini takaran dosis yang disarankan sesuai dengan anjuran medis. Namun anda perlu ingat bahwa dosis yang akan kami jelaskan tersebut bukan atau tidak bisa digunakan untuk mengobati setiap pasien karena biasanya untuk dosis yang diberikan akan disesuaikan dengan kondisi dari luka yang anda alami. 

  • Untuk dosis pemakain dari obat ini adalah sebanyak 1 sampai dengan 2 kali dengan ketebalan kira – kira sebesar 2 mm.
  • Anda bisa melanjutkan pengobatan dengan menggunakan obat ini sampai nantinya menunjukkan tanda – tanda akan kesembuhan.
  • Akan tetapi, jika selama anda menggunakan Burnazin namun tidak menemukan akan tanda – tanda akan kesembuhan, maka sebaiknya anda berkonsultasi dengan dokter agar nantinya dokter akan bisa memberikan saran maupun anjuran mengenai kondisi anda saat ini.

Efek samping Burnazin

  1. Untuk efek samping yang umum bisa terjadi ketika anda menggunakan Burnazin adalah anda akan mengalami muntah maupun juga bisa anda mengalami mual, namun efek samping ini masih tergolong sangat jarang.
  2. Untuk efek samping yang bisa mengalami anda alami ketika anda mengalami Burnazin yaitu akan menyebabkan beberapa alergi seperti misalnya gatal – gatal dan juga ruam.
  3. Perlu anda ketahui bahwasanya ion perak bisa menyebabkan anda bisa mengalami argyria lokal atau yang lebih dikenal dengan kondisi perubahan pada warna kulit.
  4. Efek samping yang juga bisa anda alami ketika anda menggunakan Burnazin adalah mungkin anda bisa mengalami sakit kepala.

Perhatian dan peringatan

  1. Anda tidak dianjurkan untuk memberikan obat ini kepada pasien yang terindikasi memiliki riwayat hipersensitifitas.
  2. Jangan memberikan atau menggunakan obat ini kepada seseorang yang terkena atau mengalami alergi terhadap alergi antibiotik yang terkandung di dalam Burnazin.
  3. Jangan pernah menggunakan Burnazin sebagai resiko infeksi silang.
  4. Ketika anda menggunakan Burnazin, anda disarankan untuk terpapar secara langsung oleh sinar matahari karena hal ini malah akan membuat luka bakar yang anda alami semakin parah atau juga nantinya bisa menyebabkan obat ini bekerja kurang efektif.
  5. Anda harus berhati – hati menggunakan obat Burnazin jangan sampai terkena mata anda. Jika secara tidak sengaja mengenai mata anda, maka anda harus segera mendapatkan perawatan medis agar supaya tidak menyebabkan hal – hal yang tidak diinginkan.
  6. Selain itu, anda tidak boleh atau bahkan dilarang untuk menelan obat Burnazin.
  7. Hal yang tidak kalah penting yang harus anda perhatikan adalah anda tidak boleh memberikan atau menggunakan Burnazin kepada pasien yang memiliki riwayat penyakit hati atau penyakit liver maupun juga penyakit jantung atau penyakit kardiovaskuler.

Mungkin masih terdapat hal – hal lainnya yang tentunya belum kami sebutkan. Oleh karena itu, anda disarankan untuk berkomunikasi dengan dokter mengenai beberapa hal lainnya yang berkaitan dengan peringatan maupun juga pencegahan agar supaya anda tidak mengalami hal – hal yang dapat mengganggu kesehatan anda. 

Interkasi obat Burnazin

Berikut ini akan kami jelaskan mengenai interkasi obat Burnazin yang perlu anda ketahui. Mengapa demiikian? Karena interaksi obat yang ditimbulkan nantinya akan mengganggu kinerja dari Burnazin. Oleh karena itu, yang harus anda lakukan adalah membuat daftar obat yang isinya tentang obat apa saja yang sedang anda konsumsi, termasuk di dalamnya vitamin maupun suplemen herbal yang anda konsumsi.

Namun, di bawah ini beberapa jenis obat yang diketahui dapat mengalami interaksi obat kepada anda jika anda misalnya menggunakan Burnazin.

  • Enzim protease seperti misalnya trypsin dan juga enzim clostridiopeptidase, yang biasanya terkandung dalam salep yang digunakan menghilangkan kulit mati pada luka yang dialami. Dan juga dapat dihambat oleh ion perak jika misalnya diaplikasikan secara bersama – sama.
  • Perlu anda ketahui bahwa Silver sulfadiazine bisa diserap dalam jumlah yang banyak, maka kemudian bisa meningkatkan efek samping dari beberapa obat seperti misalnya antagonis vitamin K.
fbWhatsappTwitterLinkedIn