Bestalin – Fungsi – Pbat Apa – Dosis Dan Efek Samping

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Bestalin merupakan jenis obat yang banyak digunakan untuk membantu mengobati berbagai macam masalah yang terjadi pada kulit. Adapun masalah yang terjadi pada kulit tersebut antara lain: gatal-gatal maupun juga ruam pada kulit. Bestalin juga banyak digunakan karena dipercaya mampu mengobati kegelisahan maupun juga ketegangan yang terjadi pada seseorang.

Obat ini termasuk ke dalam kategori obat antihistamine yang mana cara kerja obat ini adalah dengan menghambat zat histamine yang merupakan penyebab dari reaksi alergi yang biasanya di alami oleh seseorang. Bestalin juga termasuk obat yang boleh digunakan untuk penggunaan jangka waktu pendek untuk membantu dalam membuat anda santai atau relaks sebelum dan atau sesudah anda menjalani operasi.

Di bawah ini merupakan beberapa informasi yang berkaitan dengan obat Bestalin yang harus anda ketahui

Cara pemakaian obat Bestalin

Yang harus anda ketahui bahwa anda pertama kali harus mengecek cara pemakaian obat yang bisa anda temukan d dalam kemasan obat Bestalin. Obat Bestalin disarankan untuk digunakan melalui mulut dan bisa anda gunakan sebelum atau pun sesudah makan. Namun, biasanya anda akan disarankan untuk mengkonsumsi obat ini bersamaan dengan makanan agar supaya Bestalin dapat terkestrak dengan baik oleh tubuh.

Perlu anda ketahui bahwa dosis yang disarankan untuk digunakan adalah harus sesuai dengan usia, kondisi, maupun juga disesuaikan dengan kondisi medis yang di alami. Sementara itu, takaran dosis yang digunakan untuk anak-anak adalah harus disesuaikan dengan berat badan anak tersebut. Jangan pernah menambah atau mengurangi takaran dosis Bestalin tanpa sebelumnya berkomunikasi terlebih dahulu dengan dokter, serta jangan pernah terlalu sering menggunakan Bestalin daripada dosis yang telah dianjurkan.

Cara penyimpanan obat Bestalin

Simpan Bestalin pada tempat yang memiliki suhu ruangan untuk tetap menjaga kualitas dari obat tersebut. Jauhkan Bestalin dari paparan langsung sinar matahari maupun juga dari jangkauan anak anda dan juga hewan peliharaan anda. Selalu periksa batas akhir masa berlaku dari Bestalin sebelum anda ingin menggunakannya, jika anda sudah mengetahui bahwa obat Bestalin masa berlakunya sudah habis, maka anda harus segera membuang obat tersebut. Selalu perhatikan cara penyimpanan obat yang bisa anda temukan di dalam kemasan Bestalin karena mungkin ada beberapa poin dari cara penyimpanan obat yang belum disebabkan atau mungkin berbeda.

Sekedar informasi, bahwa jangan pernah membuang Bestalin pada saluran pembuangan yang ada di rumah anda karena anda harus berkomunikasi terlebih dahulu kepada dokter maupun pihak pembuangan limbah mengenai tempat yang dianjurkan agar supaya anda bisa membuang Bestalin tanpe menimbulkan dampak yang tidak diinginkan. Jika anda memiliki beberapa pertanyaan seputar cara penyimpanan Bestalin maupun juga cara penggunaanya, anda silahkan bertanya kepada dokter anda maupun juga kepada pihak apoteker untuk mendapatkan informasi yang lebih lengkap mengenai cara penggunaan obat maupun juga cara penyimpanannya.

Kandungan

Perlu anda ketahui bahwa Bestalin mengandung suatu zat aktif yang bernama hydroxyzine yang mana fungsi zat tersebut adalah untuk membantu mengobati masalah kulit yang biasanya terjadi. Hydroxyzine yang terkandung di dalam Bestalin adalah sebanyak 25 mg.

Kemasan: Obat Bestalin di jual dalam kemasan 1 Dos isi 10 Strip x 10 Tablet.

Harga: Rp 4.807,- / Tablet. Harga di samping mungkin bisa berbeda-beda antara daerah yang satu dengan daerah lainnya. Harga tersebut tetap masih bisa di jadikan harga acuan.

Dosis obat Bestalin

Adapun dosis yang diberikan untuk orang dewasa adalah sebanyak 3 sampai dengan 4 dikali 25 mg. Sementara itu, untuk anak-anak yang berusia lebih dari 6 tahun, maka dosis yang diberikan adalah sebesar 50 sampai dengan 100 mg di dalam dosis yang terbagi. Dan juga bagi anak yang berusia di bawah 6 tahun maka dosis yang diberikan adalah sebesar 50 mg di dalam dosis yang terbagi. Bestalin sebaiknya disajikan sebelum ataupun juga sesudah makan.

Efek samping Bestalin

  • Bisanya seseorang yang mengkonsumsi obat Bestalin akan menyebabkan pergerakan pada otot lidah, mata, dagu, maupun juga pada leher anda.  
  • Bestalin juga bisa mengakibatkan anda mengalami tremor atau mengalami suatu kondisi getaran yang tidak terkendali.
  • Efek samping yang sering terjadi adalah seperti mual dan juga muntah, serta juga bisa menyebabkan anda mengalami sakit kepala.
  • Bestalin diketahui jika dikonsumsi terlalu lama maka bisa mengakibatkan anda mengalami konvulsi atau juga disebut dengan kejang-kejang.
  • Dalam beberapa kasus juga diketahui bahwa obat Bestalin dapat menyebabkan kebingungan pada penggunanya.
  • Bestalin perlu anda ketahui bahwa bisa menyebabkan kantuk. Dengan kata lain, anda tidak diizinkan untuk mengemudi dan atau mengoperasikan mesin berat maupun juga melakukan beberapa aktivitas yang membutuhkan konsentrasi yang tinggi.
  • Perlu anda ketahui jika Bestalin digunakan oleh seseorang yang mengalami penyakit ginjal, dikhawatirkan dapat mengakibatkan penyakit yang dia alami semakin parah.
  • Obat Bestalin juga diketahui dapat mengakibatkan anda mengalami gangguan pengelihatan. Oleh karena itu, anda sebaiknya berkomunikasi dengan dokter mengenai kemungkinan yang terjadi jika anda mengkonsumsi obat Bestalin.

Perlu anda cermati bahwasanya tidak semua efek samping bisa anda alami karena kemungkinan masih ada efek samping yang mugkin belum disebutkan di atas dan juga efek samping yang di alami oleh setiap orang akan berbeda karena hal itu dipengaruhi oleh kondisi orang tersebut.

Peringatan dan pencegahan

Berikut ini beberapa poin penting yang harus anda perhatikan ketika anda ingin menggunakan obat Bestalin

  • Yang pertama yang harus anda perhatikan bahwasanya jika anda sebelum mengkonsumsi obat Bestalin, anda sudah mengkonsumi obat-obatan lainnya, termasuk juga di dalamnya suplemen herbal maupun vitamin, maka anda sebaiknya memberitahukan semua obat tersebut kepada dokter anda. Karena dikhawatirkan dapat mempengaruhi kinerja dari Bestalin, sebaiknya anda membuat daftar nama obat yang sedang anda konsumsi agar supaya dokter anda dapat memberikan anjuran yang terbaik sesuai dengan yang anda butuhkan.
  • Jangan pernah menggunakan Bestalin jika anda termasuk pasien yang mengalami gangguan hipersensitifitas.
  • Jangan pula menggunakan obat Bestalin jika anda pernah memiliki riwayat penyakit jantung atau penyakit kardiovaskuler. 
  • Hal lain yang tidak kalah penting adalah anda harus memberitahu kepada ahli kesehatan anda jika anda memiliki alergi terhadap zat yang terkandung di dalam obat Bestalin.
  • Beritahu dokter jika anda pernah memiliki riwayat asma, borok, maupun juga anda yang memiliki penyakit hati atau penyakit liver.
  • Adapun bagi seseorang yang berusia kurang lebih 65 tahun atau bahkan di atasnya, maka anda sebaiknya berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu mengenai manfaat apa saja yang mungkin bisa anda dapatkan serta resiko dari penggunaan obat Bestalin yang kemungkinan bisa anda alami. Nanti dokter anda akan melihat lebih besar mana manfaat atau resiko yang bisa anda dapatkan ketika anda menggunakan obat Bestalin.
  • Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa Bestalin menyebabkan anda mengantuk. Oleh karena itu, jangan mengemudikan mobil maupun melakukan kegiatan yang membutuhkan konsentrasi tinggi selama anda menggunakan obat Bestalin.
  • Jika anda memiliki keluhan lain atau tidak mengalami kesembuhan setelah menggunakan Bestalin, maka anda harus segera menemui dokter anda untuk segera mendapatkan solusi dan saran mengenai kondisi yang anda alami.
fbWhatsappTwitterLinkedIn