Apakah anda pernah mengalami masalah pada lambung anda? Atau anda pernah mengalami masalah yang berkaitan dengan kesehatan pencernaan anda? Memang, jika kita memiliki lambung maupun masalah pencernaan lainnya tentunya hal tersebut akan membuat kita merasa tidak nyaman sehingga bisa mengganggu aktivitas atau kegiatan kita sehari-hari. Akan tetapi anda sekarang sudah perlu khawatir karena sudah ada obat yang bernama Berzymplex.
Berzymplex merupakan jenis obat yang banyak digunakan oleh masyarakat untuk membantu mengatasi masalah pada lambung maupun juga masalah yang berkaitan dengan saluran pencernaan kita. Berzymplex mengandung beberapa enzim yang memang sangat ampuh untuk mengatasi gangguan lambung atau pencernaan yang anda alami. Berzymplex di dalamnya mengandung vitamin dan juga mineral yang mana fungsi dari kedua zat tersebut yakni untuk membantu melancarkan pencernaan serta dapat berfungsi untuk membantu proses metabolisme di dalam tubuh.
Berzymplex juga banyak digunakan untuk membantu anda dalam mengatasi berbagai macam kondisi seperti di bawah ini:
- Perut kembung
- Mual dan juga muntah
- Nyeri yang terjadi pada ulu hati
- Serta juga bisa anda gunakan untuk membantu melancarkan buang air besar
Berikut ini akan kami berikan beberapa informasi tentang Berzymplex seperti kandungan, dosis, dan juga efek samping yang bisa anda dapatkan ketika anda mengkonsumsi obat Berzymplex.
Kandungan
Berzymplex mengandung beberapa zat aktif seperti di bawah ini, yaitu:
- Pancreatin 112.5 mg
- Dimethylpolysiloxane 25 mg
- Ox bile 30 mg
- Vitamin B6 5 mg
- thiamin AtauVitamin B1 10 mg
- Vitamin B2 5 mg
- niacinamide 10 mg
- Ca pantothenate 5 mg
- dan juga mengandung vitamin B12 5 mcg
Perlu anda ketahui bahwasanya enzim-enzim alami yang sudah disebutkan pada penjelasan sebelumnya merupakan enzim yang biasanya dihasilkan oleh pankreas. Yang mana fungsi utamanya yakni membantu mencerna makanan yang terdapat pada lambung maupun juga yang terdapat pada usus halus. Apabila enzim-enzim tersebut mengalami kekurangan atau pun bekerja secara tidak optimal, maka terntunya bisa membuat proses pencernaan yang dilakukan menjadi terganggu sehingga bisa menimbulkan beberapa masalah yang harus anda ketahui seperti di bawah ini:
- Sering menyebabkan anda bersendawa
- Sering membuat anda kentut
- Perut kembung
- Sakit perut, dan lain sebagainya
Kode Produksi: B
Kemasan obat Berzymplex: Tablet 10 x 10
Harga: Rp. 2,145. Harga disamping mungkin bisa mengalami perbedaan di setiap daerah karena memang hal tersebut bergantung kepada toko yang menjual obat tersebut.
Brand: Bernofarm
Cara pakai obat Berzymplex
- Langkah pertama yang harus anda lakukan adalah dengan memeriksa cara pemakaian obat yang bisa anda dapatkan pada kemasan Berzymplex.
- Obat Berzymplex disarankan untuk dikonsumsi sesudah makan agar supaya bisa memperlancar kinerja dari obat tersebut.
- Setelah mengkonsumsi Berzymplex, anda jangan langsung berbaring. Akan tetapi, anda disarankan untuk duduk sampai kurang lebih 10 sampai 15 menit baru kemudian anda bisa berbaring.
- Anda tidak di anjurkan untuk menambah atau bahkan mengurangi takaran dosis Berzymplex jika anda tidak mendapatkan instruksi khusus dari dokter anda.
- Jangan pernah menghancurkan maupun juga melembutkan Berzymplex jika anda tidak mendapatkan arahan khusus dari dokter anda.
- Jika anda mempunyai beberapa pertanyaan lainnya maupun jika anda ingin mendapatkan informasi yang lebih detail mengenai cara pemakaian Berzymplex, anda bisa bertanya langsung kepada dokter anda atau anda juga bisa bertanya kepada pihak apoteker karena nanti mereka akan memberikan informasi yang lebih lengkap dan jelas mengenai cara penggunaan obat Berzymplex.
Cara penyimpanan Berzymplex
Berikut ini simak baik-baik mengenai cara penyimpanan Berzymplex yang disarankan oleh medis
- Berzymplex sangat baik bila anda menempatkannya pada tempat yang kering dan juga sejuk.
- Berzymplex juga akan sangat baik bila anda meletakkannya di tempat yang tidak bisa terpapar oleh sinar matahari secara langsung.
- Selalu periksa cara penyimpanan Berzymplex yang bisa anda temukan pada bagian kemasan karena bisa saja terdapat beberapa tambahan atau cara penyimpanan lainnya yang belum disebutkan di sini.
- Jangan pernah menyimpan obat Berzymplex di tempat yang mudah dijangkau oleh anak anda maupun juga oleh hewan peliharaan.
- Anda jangan pernah membuang Berzymplex di saluran yang terdapat di rumah anda. Jika anda ingin membuang Berzymplex, maka sebelumnya anda harus berkomunikasi terlebih dahulu dengan dokter anda maupun juga dengan perusahaan pembuangan limbah mengenai dimana tempat yang aman agar supaya anda bisa membuang obat Berzymplex.
- Yang tidak kalah penting adalah anda harus selalu memeriksa tanggal kadaluarsa dari obat Berzymplex.
- Jika anda menemukan Berzymplex dalam kondisi yang tidak layak, maka anda harus segera menjauhkannya dan atau membuangnya agar supaya tidak sampai dikonsumsi oleh anda maupun juga anggota keluarga anda.
Indikasi obat Berzymplex
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa fungsi atau kegunaan dari obat Berzymplex adalah untuk membantu mengatasi berbagai masalah yang terjadi pada lambung maupun masalah pencernaan lainnya, seperti perut kembung, mual, nyeri yang terdapat pada ulu hati, dan lain sebagainya yang tentunya semua kondisi tersebut akan membuat anda merasa tidak nyaman dan juga akan mengganggu aktivitas anda sehari-hari.
Selain itu, Berzymplex juga mempunyai beberapa kegunaan lainnya yang harus anda ketahui. Berikut ini akan kami jelaskan mengenai beberapa indikasi lainnya dari obat Berzymplex.
- Berzymplex dapat digunakan untuk memperbaiki dan juga untuk menyempurkan fungsi dari lambung serta juga fungsi dari usus halus agar supaya kedua organ tersebut dapat mencerna makanan dengan baik.
- Berzymplex juga bisa digunakan untuk membantu anda agar menyebabkan nafsu makan anda meningkat.
Dosis obat Berzymplex
Berikut ini akan kami berikan informasi berkeaitan dengan dosis Berzymplex
- Dosis yang diberikan untuk orang dewasa yakni sebanyak satu sampai dengan 2 tablet dan dikonsumsi sebanyak 3 kali dalam sehari.
- Sementara untuk dosis yang diperbolehkan dikonsumsi oleh anak-anak yaitu sebanyak 1 tablet dan dikonsumsi sebanyak 2 sampai tiga kali atau disesuaikan dengan anjuran dari dokter anda.
Efek samping Berzymplex
- Efek samping dari penggunaan obat Berzymplex adalah seperti mual, muntah, atau juga bisa menyebabkan perut anda terasa kurang enak.
- Sementara itu, Berzymplex juga bisa menyebabkan anda mengalami kram kerut meskipun memang kasus ini jarang ditemukan.
- Diketahui juga penggunaan Berzymplex bisa menyebabkan anda mengalami sembelit atau konstipasi.
- Jika anda menggunaan Berzymplex dalam jangka waktu yang lama, maka dikhawatirkan anda nantinya bisa terkena resiko penyakit hati atau penyakit liver.
- Penggunaan Berzymplex dalam jangka waktu yang lama bisa menyebabkan anda mungkin bisa mengalami penyakit ginjal.
- Adapun jika dikonsumsi oleh orang yang sudah terkena penyakit diabetes, maka dikhawatirkan penggunaan obat Berzymplex bisa mempengaruhi kadar gula darah di dalam tubuh. Oleh karena itu, anda disarankan untuk terlebih dahulu berkomunikasi dengan ahli kesehatan anda mengenai apa saja efek samping yang bisa anda dapatkan ketika anda mengkonsumsi Berzymplex.
- Anda disarankan untuk tidak mengkonsumsi alkohol atau juga merokok selama anda menggunakan obat Berzymplex. Jika anda masih tetap menggunakan alkohol maupun merokok, akan menyebabkan anda mengalami masalah atau dampak yang lebih parah jika dibandingkan oleh dampak yang akan diterima oleh orang dalam kondisi normal.
- Yang tidak kalah penting juga bahwa anda harus memberitahukan kepada dokter anda mengenai beberapa jenis obat yang sedang anda konsumsi sebelum anda menggunakan Berzymplex. Nanti dokter anda akan memberikan dosis yang tepat sesuai dengan kondisi anda tersebut atau mungkin akan menyuruh anda untuk mengkonsumsi obat-obatan lainnya.