Semua orang tahu kalau merokok sangat membahayakan kesehatan, namun mereka yang merokok seakan mengabaikan bahaya tersebut dan tetap menikmati rokok setiap harinya. Padahal rokok mengandung banyak zat berbahaya yang menggerogoti kesehatan tubuh secara perlahan. Tak hanya sampai di situ, bahaya rokok ternyata juga mengintai orang-orang yang tidak merokok sama sekali.
Ya, mereka yang sering terpapar asap rokok orang lain disebut perokok pasif. Paparan asap rokok tersebut tentu akan ikut terhirup dan turut mempengaruhi kesehatan. Nah, jika Anda sering terkena paparan asap rokok baik di rumah maupun fasilitas umum, sebaiknya kenali bahayanya seperti berikut.
- Beresiko Mengalami Penyakit Kanker
Melalui berbagai penelitian, ditetapkan asap rokok sebagai salah satu pemicu munculnya penyakit kanker dalam tubuh, terutama kanker paru-paru, kanker laring dan kanker tenggorokan. Penyakit ini sangat berbahaya dan seringkali berujung pada kematian. Karena itu cara menjaga kesehatan paru-paru sangat penting dilakukan sedini mungkin sebelum penyakit tersebut mulai menggerogoti.
2. Gangguan Pernapasan
Berbagai penyakit dan masalah kesehatan pada organ pernapasan juga kerap muncul pada perokok aktif maupun pasif. Umumnya penyakit yang muncul adalah infeksi paru-paru, TBC, bronkhitis dan sesak napas sehingga dapat menghambat seseorang beraktivitas dengan lancar. Cara menghindari asap rokok bagi perokok pasif merupakan hal yang semestinya dilakukan agar terhindar dari berbagai penyakit yang berbahaya.
3. Daya Tahan Tubuh Menurun
Tanpa disadari, asap rokok turut berperan dalam melemahkan sistem imunitas tubuh kita. Karena itu, orang-orang yang sering terpapar asap rokok akan lebih jatuh sakit, bahkan untuk penyakit ringan seperti batuk dan pilek. Bahaya perokok pasif ini tentu sangat merugikan, karena daya tahan tubuh yang terus menurun akan menyebabkan infeksi virus dan bakteri sangat mudah terjadi.
4. Penyakit Jantung dan Stroke
Kandungan zat berbahaya dalam rokok yang terhirup perokok pasif akan mengalir dalam pembuluh darah, menimbulkan plak pada dinding pembuluh darah dan menyebabkan aterosklerosis. Kondisi ini dapat menyebabkan seseorang mengalami stroke jika pembuluh pecah tiba-tiba. Selain itu, darah juga mengental dan miskin oksigen, sehingga menyebabkan jantung mengalami kerusakan dan memicu serangan jantung.
5. Bahaya Bagi Bayi dan Wanita Hamil
Bayi dan wanita hamil memiliki daya tahan tubuh yang lebih rendah, jika terpapar asap rokok berkali-kali tentu ini sangat berbahaya bagi keduanya. Bayi yang sering terkena asap rokok akan mengalami gangguan pada proses pertumbuhan dan perkembangan otak, juga rentan mengalami berbagai penyakit berbahaya. Begitu pula dengan wanita hamil, yang dapat berdampak pada janinnya. Resiko bayi lahir cacat pun sangat tinggi kemungkinannya.
Begitu banyak bahaya yang mengintai bagi mereka yang sejatinya tidak merokok bahkan membenci asap rokok, namun kerap terpapar asapnya dari orang di sekitar. Karena itu, sebisa mungkin hindari tempat dimana ada orang yang sedang merokok, dan pastikan selalu menjaga kesehatan setiap saat.