10 Cara Menghilangkan Bau Mulut Akibat Gigi Palsu Sangat Wajib Dicoba

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Gigi tidak hanya menjadi sarana pengunyah makanan saja melainkan juga menjadi pemanis penampilan. Jika jumlah gigi anda lengkap, barisannya lurus tidak terlalu renggang, warnanya putih mengkilap, tentu penampilan anda terlihat elegan. Sebaliknya, jika gigi anda ada yang tanggal atau ompong, penampilan elegan anda bakalan hilang.

Salah satu solusi terhadap masalah gigi tanggal atau ompong adalah memanfaatkan gigi palsu untuk menutupi gigi yang tanggal tersebut. Namun, penggunaan gigi palsu juga bisa bermasalah. Karena menjadi penyebab lidah sakit sekaligus bisa bikin mulut mengeluarkan bau menyengat.

Namun anda tidak usah khawatir. Karena pada artikel kali ini, kami akan menunjukkan cara menghilangkan bau mulut akibat gigi palsu yang paling oke dan tips agar nafas tidak bau. Yang mana, cara ini bisa anda gunakan demi tujuan membuat mulut kembali harum sekalipun anda menggunakan gigi palsu. Apalagi jika cara diatas anda kolaborasikan dengan cara membersihkan gusi yang paling mudah.

  1. Gosok Gigi Menggunakan Pasti Gigi Khusus

Gigi palsu yang anda gunakan harus tetap bersih sekalipun sering dipakai. Jika tidak, gigi akan cepat aus dan berbau busuk. Salah satu cara membuat gigi palsu tetap bersih saat dipakai adalah dengan menggosok gigi secara teratur.

Tetapi anda harus hati hati karena tidak semua pasta gigi layak pakai. Lebih bijaknya, anda harus berkonsultasi dengan dokter spesialis gigi untuk menemukan pasta gigi yang tepat yang bisa menghilangkan bau mulut sekaligus membersihkan gigi palsu dengan cepat.

  1. Menggunakan Sikat Gigi Berbulu Halus dan Rapat

Salah satu penyebab bau mulut akibat gigi palsu dan penyebab bau mulut saat bangun tidur adalah sisa makanan yang masih menempel di sela sela gigi. Sisa makanan ini akan mengundang bakteri masuk ke dalamnya untuk memakan protein yang tersisa sembari mengeluarkan zat sulfur sejenis belerang. Zat belerang inilah yang menimbulkan bau mulut sangat luar biasa.

Maka dari itu, jika ingin bebas bau mulut karena gigi imitasi yang anda gunakan, bersikatlah dengan sikat gigi yang mampu menjangkau sela sela gigi. Sikat gigi berbulu halus dan rapat adalah sikat gigi rekomendasi yang layak anda coba selain cara tradisional menghilangkan bau mulut yang juga oke untuk diterapkan.

  1. Mengunyah Permen Karet Tawar

Jika anda penyuka permen yang teramat manis, kurangilah sekarang juga sebelum terlambat.  Pasalnya, kembang gula semacam ini, selain mengundang bakteri jahat masuk ke dalam mulut juga bisa menimbulkan bau mulut luar biasa apalagi jika anda menggunakan gigi palsu.

Saran kami, gantilah kembang gula dengan permen karet tawar tanpa gula yang lebih sehat. Karena permen karet tawar merupakan tips menghilangkan bau alkohol di mulut dan bau akibat gigi palsu yang bisa merelaksasi otot mulut yang tegang serta mampu memperbanyak produksi air ludah sehingga bau mulut tidak terlalu menyengat. [AdSense-B]

  1. Jauhi Rokok dan Kopi

Pola hidup tidak sehat turut  menjadi penyebab bau mulut busuk akibat gigi palsu. Dua pola hidup tidak sehat tersebut adalah kebiasaan merokok dan minum kopi berlebihan.

Bagi perokok aktif, nikotin yang masuk ke dalam mulut akan menempel pada lapisan gigi yang ciri cirinya gigi berwarna kekuningan. Sedangkan efek kafein serupa dengan nikotin hanya ciri ciri warnanya saja yang berbeda yaitu lapisan gigi agak menghitam. Jika kedua senyawa ini menempel di gigi dalam waktu lama, pasti bau mulut anda tidak tertahankan.

  1. Banyak Minum air Putih

Cara menghilangkan bau mulut akibat gigi palsu selanjutnya adalah jangan sampai tekstur mulut mengering. Karena jika tekstur mulut anda kering, ludah akan mengental sehingga mudah dimasuki bakteri penyebab bau mulut. Maka dari itu, meminum air putih 18 perhari sangat dianjurkan untuk menghindari pengeringan mulut.

Jika anda sedang puasa, anda tidak boleh mengurangi jumlah mineral ini. Selain agar badan tidak dehidrasi, bau mulut biar tetap wangi sekalipun anda sedang menggunakan gigi palsu. [AdSense-A]

  1. Mencuci Gigi Palsu Secara Rutin

Merawat gigi palsu harus lebih intens dibandingkan merawat gigi asli. Jika tidak, gigi palsu bisa cepat rusak dan aus.

Tipsnya adalah biasakanlah mencuci gigi palsu anda setiap hari dipadu dengan cara menghilangkan bau air liur. Memang merepotkan tetapi ini demi kesehatan gigi dan mulut anda. Tentu anda memilih bongkar pasang gigi palsu setiap hari daripada mulut berbau busuk bukan?

  1. Berkumur dengan Air Hangat

Membersihkan gigi palsu menggunakan air hangat adalah solusi terbaik untuk mengatasi bau mulut. Namun, jika anda malas melepas gigi palsu anda, cobalah berkumur menggunakan air hangat secara rutin. Cara mengobati mulut terasa pahit ini sangat efektif untuk menetralisasi bakteri yang ada di sela sela gigi anda. Sehingga bakteri jahat cepat mati dan tidak muncul muncul lagi.

  1. Hindari Makanan Berbau Tajam

Petai dan jengkol adalah makanan yang tidak layak anda konsumsi karena bisa membuat mulut berbau menyengat. Bau mulut menyengat ini bertambah parah jika kebetulan anda pengguna gigi palsu. Pasalnya, lapisan gigi palsu dengan gigi asli memiliki perbedaan dalam hal sensitifitas terhadap makanan makanan berbau tajam di atas.

Maka dari itu, jika anda ingin bebas bau mulut akibat gigi palsu, hindari makanan berbau tajam. Ganti dengan makan makanan pencegah bau mulut yang lebih sehat seperti buah buahan, sayur serta makanan dari protein hewani yang baunya lebih bersahabat.

  1. Hindari Sea Food Berkuah

Tidak ada masakan paling enak kecuali sea food berkuah. Namun, masakan semacam ini memiliki efek negatif yang membuat orang enggan untuk menyantapnya terutama saat bersahur, yaitu bisa menimbulkan bau mulut menyengat. Ironinya, jika anda menggunakan gigi palsu, lalu mengkonsumsi sea food berkuah, anda harus melepas dan mencuci gigi palsu tersebut untuk menghilangkan bau yang melekat, amat merepotkan bukan.

  1. Konsultasi Rutin pada Dokter Spesialis Gigi

Jika bau mulut akibat gigi palsu semakin parah sekalipun anda sudah membersihkannya secara teratur, coba kunjungi dokter spesialis gigi untuk mengetahui penyebabnya secara pasti, jelas dan detail.

Itulah 10 cara menghilangkan bau mulut akibat gigi palsu yang sudah terbukti paling cepat atasi bau mulut membandel.

fbWhatsappTwitterLinkedIn