Apakah Stretch Mark yang Sudah Lama Bisa Hilang? Intip Solusinya!

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Stretch mark diketahui sebagai guratan yang membekas pada kulit di mana penyebab utamanya adalah peregangan kulit yang lebih dari batas elastisitas kulit. Pada umumnya, wanita hamil adalah yang paling sering mengalami stretch mark dan kemunculannya bisa berada pada bagian-bagian tubuh seperti paha, perut, betis, lengan bagian atas serta bokong.

Banyak wanita yang kemudian merasa risih dengan kehadiran stretch mark yang tak kunjung hilang dan akhirnya mencari tahu penyebab kulit bergaris sekaligus menjadi bertanya-tanya apakah stretch mark yang sudah lama bisa hilang dengan cara yang alami atau tidak. Kenyataannya, stretch mark bukanlah suatu kondisi yang harus membuat Anda khawatir karena sama sekali tak berbahaya.

Apakah stretch mark bisa hilang walau sudah terlalu lama?

Pada banyak kasus, stretch mark dapat hilang dengan sendirinya walau tidak bisa cepat karena memang akan memudar seiring berjalannya waktu. Bahkan stretch mark pun tak memerlukan perawatan medis untuk menghilangkannya. Perlu kesabaran untuk benar-benar bisa menghilangkan stretch mark yang sudah lama asalkan terus dirawat secara rutin.

Ada berbagai pilihan cara untuk menghilangkan stretch mark, namun ketika usia sudah menginjak 40 tahun dan stretch mark sudah sangat lama tak kunjung hilang, maka perawatan yang paling dianjurkan adalah secara medis dan bukan alami lagi. Stretch mark tak dapat dihilangkan dengan metode alami bila memang sudah lama dan operasi kemungkinan menjadi jalan satu-satunya untuk dipilih.

Kapan stretch mark dikatakan sudah terlalu lama dan lebih sulit dihilangkan?

Saat Anda melihat bahwa stretch mark pada tubuh sudah mulai berwarna putih atau memiliki warna yang agak terang di mana lebih terang dari kulit asli Anda, maka inilah tanda bahwa stretch mark akan lebih sulit untuk dihilangkan. Bahkan khasiat lidah buaya untuk kulit yang besar kemungkinan akan kurang begitu membantu.

Stretch mark dikatakan sudah cukup lama bila telah memasuki 6 minggu lebih lamanya. Dengan cara alami mungkin saja bisa memudarkan, namun akan jauh lebih lama efeknya bila Anda rasakan. Ketika di bawah 6 minggu, pada umumnya penggunaan cara-cara alami untuk menghilangkan stretch mark akan cukup efektif bila dilakukan secara teratur serta mengonsumsi makanan-makanan sehat untuk kulit.

Stretch mark bisa hilang dengan dirawat menggunakan bahan-bahan alami ketika dilakukan sedari dini. Maksudnya sedari dini itu dari kapan? Saat sejak stretch mark masih berwarna coklat, merah, merah muda atau keunguan, Anda bisa mencoba beragam bahan alami untuk menghilangkannya seperti dengan krim berkandungan vitamin C, vitamin E, vitamin A, shea butter dan cocoa butter.

Apa saja cara menghilangkan stretch mark yang sudah lama?

Ada berbagai cara untuk menjadikan stretch mark lama Anda hilang, dan perawatan medis adalah yang lebih dianjurkan ketimbang penanganan secara alami. Berikut ini adalah beberapa hal yang bisa disimak dan dipertimbangkan.

  • Proses Pengelupasan Kulit/Exfoliation

Meski termasuk yang kurang efisien, proses pengelupasan kulit yang yang disebut juga dengan exfoliating merupakan cara paling mudah untuk dicoba. Asalkan dilakukan secara teratur, maka ada bebreapa kasus yang berhasil untuk menghilangkan stretch mark lama. Namun, cara ini tentunya tidak dilakukan sendiri dan secara sembarangan.

Anda perlu mendapatkan bantuan seorang profesional dan mengikuti setiap sarannya karena mengangkat sel-sel kulit mati dengan menggosok-gosok bagian stretch mark bisa berdampak pada kerusakan kulit. Beberapa krim bisa membantu, bahkan penggunaan bahan alami juga dapat turut dipergunakan untuk menambah efektivitas dari penghilangan stretch mark.

  • Mikrodermabrasi

Tindakan satu ini bisa dikatakan mirip dengan tindakan exfoliating atau pengelupasan kulit, namun pada prosesnya mikrodermabrasi memanfaatkan kristal-kristal mikro yang akan menjadi penghilang sel-sel kulit mati serta membantu perangsangan produksi sel kulit baru. Namun tak semua orang dapat cocok menggunakan cara ini sebetulnya. Ada beberapa orang yang sukses menghilangkan stretch mark sekaligus membuat kulit lebih bersinar, namun ada pula yang justru membuat kulit mereka bertambah kasar.

Prosedur dari mikrodermabrasi ini dilakukan secara langsung namun tidaklah menimbulkan rasa sakit sama sekali. Untuk hasil yang lebih maksimal, tentu saja Anda perlu mendapatkan perawatan ini setiap minggu secara teratur selama kurang lebih 3 bulan. Tapi bila belum kelihatan hasil seperti yang diharapkan, lanjutkan eprawatan hingga hasilnya memuaskan.

  • Terapi Laser

Ini merupakan salah satu terapi yang paling populer di mana teknik laser ini dianggap paling efektif bila hendak menghilangkan stretch mark lama. Ada beberapa jenis metode laser yang bisa diandalkan, seperti Infini Laser, Microneedling Laser, dan juga ProFractional Laser dan inilah yang dimaksud sebelumnya dengan tindakan operasi.

Bentuk operasi satu ini adalah operasi laser yang tentunya pada proses pelaksanaannya akan menciptakan luka mikro. Sinar laser kecil yang digunakan akan otomatis menembus kulit dan membantu tubuh untuk lebih mudah dalam membersihkan luka mikroskopik. Bahkan dengan cara ini jugalah, regenerasi sel kulit baru menjadi lebih cepat juga.

Produksi melanin pada area yang berstretch mark akan terstimulasi dan dari situ sel-sel pigmen akan teraktifkan membuat stretch mark tak begitu kelihatan lagi dan akhirnya bisa menyamakan dengan warna kulit Anda. Untuk memperoleh hasil memuaskan di mana stretch mark bisa benar-benar pudar adalah 4-6 sesi sampai terlihat adanya perubahan.

Jadi, apakah stretch mark yang sudah lama bisa hilang? Ya, tentu bisa, namun bila sudah cukup lama, terapi laser adalah yang paling dianjurkan untuk menjadi solusi bagi Anda bahkan bila diimbangi dengan kadar hidroksiprolin tinggi di dalam tubuh akan lebih cepat hilang stretch mark Anda. Apapun tindakan medis yang ditempuh, selalu konsultasikan lebih dulu dengan dokter Anda akan segala kemungkinan efek samping bagi tubuh Anda berikut tanyakan pula apakah stretch mark merupakan hasil akibat kekurangan kolagen dalam tubuh.

fbWhatsappTwitterLinkedIn