Cara menyembuhkan stroke paling cepat sebenarnya bisa dilakukan dengan berbagai cara. Namun umumnya penyembuhan penyakit stroke selalu diawali dengan periksa dan konsultasi ke dokter. Setelah itu dokter akan memberikan resep obat dan memberikan rujukan pada pasien yang menderita gejala awal stroke agar penyakitnya tersebut dapat sembuh. Berikut beberapa cara menyembuhkan stroke paling cepat.
1. Konsumsi Obat
Obat pada dasarnya merupakan benda yang dibutuhkan oleh setiap orang yang sedang mengalami suatu penyakit. Hal ini termasuk pula bagi orang yang sedang menderita penyakit stroke. Obat bagaimanapun juga memang dianggap sebagai suatu tindakan pengobatan yang paling efektif dalam mengatasi berbagai penyakit termasuk penyakit stroke. Beberapa jenis obat yang dapat diberikan pada pasien untuk mengatasi stroke antara lain seperti aspirin atau klopidogrel.
Selain itu masih ada pula obat lainnya yang juga dapat diberikan pada pasien penderita stroke seperti misalnya Heparin dan Warfarin. Konsumsi obat secara rutin dapat meredakan gejala stroke yang dialami oleh seseorang. Namun penggunaan obat tentunya harus sesuai dengan dosis yang telah ditentukan oleh dokter agar pasien tidak sampai mengalami efek samping.
2. Konsumsi Obat Herbal
Tidak hanya obat yang mengandung bahan kimia saja namun penggunaan obat herbal juga bisa menjadi alternatif bagi para penderita stroke. Namun pasien stroke tentunya harus mengonsumsi obat herbal tersebut secara rutin. Beberapa jenis ramuan herbal sering dijadikan sebagai obat alternatif karena dianggap aman.
Sebab ramuan herbal memang berasal dari bahan-bahan alami yang tidak mengandung zat kimia berbahaya sehingga dianggap aman untuk dikonsumsi. Namun penggunaan obat atau ramuan herbal sebaiknya dikonsultasikan pada dokter terlebih dahulu agar tidak sampai merugikan kesehatan pasien sendiri.
3. Konsumsi Makanan Sehat
Setiap orang tentu memerlukan konsumsi makanan sehat jika ingin menjaga kesehatannya. Makanan sehat sendiri pada dasarnya merupakan makanan sehat untuk penderita stroke yang mengandung nutrisi seimbang sehingga bisa berguna bagi kesehatan tubuh seseorang. Makanan sehat seperti misalnya buah-buahan dan sayur-sayuran berguna untuk melancarkan peredaran darah.
Penyumbatan pembuluh darah jarang dialami oleh orang yang banyak mengonsumsi makanan sehat. Namun sebaliknya jika Anda terlalu banyak mengonsumsi makanan dengan kadar kolesterol yang tinggi maka bisa saja lama-kelamaan Anda terserang gejala stroke.
Selain itu makanan yang memiliki kadar garam dalam jumlah tinggi juga beresiko menyebabkan seseorang menderita gejala stroke. Anda juga seharusnya menghindari makanan dengan kadar gula yang tinggi agar resiko terserang stroke juga semakin berkurang.
4. Rutin Berolahraga
Pola hidup sehat rupanya tidak terbatas pada menjaga pola makan saja. Namun hal ini juga harus disertai dengan rutin berolahraga sehingga lemak dalam tubuh dapat dibakar. Olahraga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh manusia. Olahraga yang dilakukan secara rutin dapat membantu seseorang untuk melancarkan peredaran darah sehingga kecil kemungkinannya bagi pembuluh darah untuk tersumbat lemak dan sejenisnya.
Selain itu olahraga juga dapat membuat Anda selalu memiliki pikiran yang bersifat positif sehingga Anda terhindar dari stres. Anda dapat melakukan beberapa jenis olahraga ringan namun membuat Anda sehat. Misalnya seperti jogging, bersepeda santai, senam, dan lain sebagainya. [AdSense-B]
5. Kontrol Emosi
Mengontrol emosi harus dilakukan oleh semua orang sebab pada dasarnya hal ini juga merupakan bagian dari menjalani pola hidup sehat. Emosi yang terkontrol akan membuat seseorang selalu memiliki ketenangan serta pikiran yang sehat. Pikiran yang sehat dan bersifat positif ini tentu saja akan memberikan dampak positif bagi tubuh. Adapun penyebab stroke ringan tentunya bisa dicegah antara lain dengan memiliki emosi yang tenang dan pola pikir yang sehat.
6. Terapi Fisik
Seseorang yang sedang menderita stroke dan sedang dalam masa pemulihan sebaiknya menjalani terapi fisik. Pada terapi fisik ini maka pasien penderita stroke akan diberi berbagai macam jenis latihan dengan melakukan beberapa gerakan. Gerakan akan diajarkan oleh terapis dan berbagai gerakan tersebut dapat membuat penderita stroke jadi lebih banyak bergerak sehingga ia akan menggerakkan tubuhnya dengan normal.
Terapi fisik sering kali dianjurkan oleh dokter atau tim medis untuk diikuti oleh pasien penderita stroke agar otot tubuh dapat menjadi kuat kembali. Jika penderita stroke dapat bergerak kembali secara normal dan leluasa maka hal ini berarti bahwa terapi fisik yang telah dijalani oleh penderita stroke tersebut telah berhasil. [AdSense-A]
7. Terapi Okupasi
Ada pula jenis terapi lainnya yang juga dianjurkan bagi penderita stroke untuk dilakukan. Misalnya terapi okupasi yang berguna untuk melatih penderita macam-macam penyakit stroke agar dapat menjadi mandiri. Pada terapi ini rupanya penderita stroke akan diajarkan oleh terapis untuk melakukan berbagai macam hal yang pada akhirnya membantunya untuk menjadi lebih mandiri.
Banyak hal yang akan diajarkan pada penderita stroke. Misalnya saja seperti makan dengan menggunakan sendok secara benar. Selain itu diajarkan pula cara berpakaian dengan rapi dan benar. Dengan demikian maka pasien penderita stroke tidak perlu bergantung sepenuhnya pada orang lain.
8. Terapi Wicara
terapi wicara juga sebaiknya diikuti oleh pasien penderita stroke. beberapa pasien penderita stroke mengalami gangguan berbicara sehingga proses komunikasi menjadi terhambat. Penderita stroke umumnya mengalami kondisi lemah otot sehingga ia tidak dapat menggerakkan bagian tubuhnya dengan mudah. Misalnya saja ia tidak dapat lagi berbicara dengan normal.
Hal ini bisa terjadi pula pada proses berbicaranya sehingga pasien stroke dianjurkan mengikuti terapi wicara untuk melatih cara berbicaranya. Dengan mengikuti terapi wicara tersebut maka terapis akan membantu penderita stroke untuk terus melatih dirinya agar dapat berbicara secara normal kembali seperti sedia kala sebelum gejala stroke menyerangnya.
9. Terapi Akupuntur
Sebenarnya terapi akupuntur merupakan suatu metode pengobatan kuno dan telah dikenal sejak zaman dulu. Namun hingga kini metode pengobatan akupuntur masih banyak dipilih oleh para penderita penyakit stroke untuk memperoleh kesembuhan.
Bahkan terapi akupuntur sampai saat ini masih banyak digemari oleh kebanyakan masyarakat. Akupuntur pada dasarnya merupakan sebuah metode pengobatan yang menggunakan beberapa media untuk melakukan penyembuhan kepada penderita stroke berupa jarum yang sudah dijamin kebersihannya. Jarum ini nantinya akan dimasukkan pada tubuh pasien di beberapa titik yang berkaitan dengan penyakit pasien.
10. Terapi Mobilitas
Ada pula terapi mobilitas yang menekankan pada penggunaan alat bantu mobilitas misalnya saja seperti kursi roda. Alat bantu mobilitas sebenarnya merupakan benda penting dan perlu digunakan oleh orang yang menderita stroke. Keberadaan alat ini dapat membantu penderita stroke dalam melakukan berbagai gerakan. Dengan menggunakan alat bantu tersebut maka penderita stroke dapat terus berlatih untuk menggerakkan tubuhnya kembali dengan baik.
Cara menyembuhkan stroke paling cepat seperti tertera di atas memang dianjurkan bagi pasien. Namun sebaiknya harus disesuaikan dengan tingkat keparahan pasien. Beberapa metode cara menyembuhkan stroke secara alami tampaknya perlu dilakukan secara rutin agar pasien bisa sembuh dan pulih kembali.