Pandji Pragiwaksono Sempat Mondok Karena Sleep Apnea, Intip 6 Cara Mengobati Sleep Apnea

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Beberapa waktu lalu, tepatnya pada Minggu (13/10) seorang komika ternama Indonesia, Pandji Pragiwaksono mengunggah sebuah foto dalam akun pribadi Instagramnya yang menampakkan dirinya mendapatkan perawatan di RS Mitra Keluarga Kemayoran. Ia harus rawat inap di sana karena dikabarkan mengalami sleep apnea, yakni sejenis gangguan tidur.

Di Instagramnya, ia menceritakan bagaimana pemeriksaan otak, jantung, dan organ tubuh lainnya harus dilakukan oleh dokter yang ada hubungannya dengan gangguan tidur sleep apnea ini. Pandji sendiri memang sudah mengetahui dan menyadari sleep apnea yang ia sudah sejak lama alami. Karena sudah terlampau lama itulah, Pandji merasa khawatir apabila mengabaikannya, maka sleep apnea-nya bakal memburuk.

Sleep apnea sendiri merupakan jenis gangguan tidur yang membuat pernapasan penderitanya saat tidur kerap berhenti. Jadi karena saluran pernapasan tersumbat apalagi selama tidur, maka gangguan tidur ini menjadi lebih serius dari jenis gangguan tidur lainnya. Bahkan sleep apnea pun ditengarai sebagai penyebab sejumlah komplikasi kesehatan, yaitu:

Karena tak hanya menganggu kualitas tidur, tapi juga mengancam jiwa dengan segala bentuk komplikasinya, sleep apnea tidak sebaiknya diabaikan. Jika mengalami hal sama seperti Pandji Pragiwaksono, inilah beberapa cara mengobati sleep apnea secara alami maupun medis yang dapat dipertimbangkan.

  1. Berhenti dari Kebiasaan Merokok

Orang-orang dengan kebiasaan merokok berisiko lebih tinggi mengalami sleep apnea sehingga untuk mengatasi gangguan tidur ini, penting untuk menghentikan kebiasaan merokok lebih dulu. Hal ini juga menjadi cara membuat kinerja paru-paru jauh lebih ringan sehingga sleep apnea bisa teratasi.

  1. Olahraga

Untuk latihan pernapasan, berolahraga rutin adalah salah satu cara alaminya dan bahkan dengan latihan fisik sleep apnea dapat diatasi secara alami. Kinerja otot pernapasan biasanya meningkat saat kita memilih olahraga. Tak hanya itu, setelah olahraga tubuh pastinya merasakan kelelahan sehingga tidur kita pun jadi lebih lelap.

  1. Tidur Menghadap Samping

Tidur telentang memiliki risiko timbulnya masalah seperti sleep apnea karena lidah bisa ke bawah karena gaya gravitasi bumi yang menjadikan jalur masuk udara terhambat. Posisi tidur tengkurap pun jauh lebih menyulitkan saluran pernapasan. Jadi untuk mengatasinya di awal coba dulu mengubah posisi tidur menjadi posisi menyamping. Udara bisa gampang memasuki saluran pernapasan ketika posisi tidur ke samping.

  1. Menurunkan Berat Badan

Sleep apnea dapat terjadi karena penumpukan lemak yang kemudian menjadi alasan pernapasan jadi sulit. Lemak menjadi penutup jalan saluran udara sehingga saat tidur justru bisa mengalami gangguan pernapasan. Jadi dengan mencari cara menurunkan berat badan, ini sama dengan langkah untuk mengurangi lemak dalam tubuh sekaligus tekanan di jalur saluran udara. Hal ini otomatis akan mempermudah paru-paru dalam mendapatkan udara.

  1. Terapi CPAP/Continuous Positive Airway Pressure

Untuk cara mengatasi secara medis, biasanya dokter memberikan perawatan berupa terapi CPAP sebagai langkah pemberian tekanan udara lebih besar. Jadi, perawatan ini berfokus pada menjaga agar saluran pernapasan tetap terbuka, khususnya bagian atas di mana hal ini bukan hanya mencegah dengkuran melainkan juga mengatasi sleep apnea.

  1. Operasi

Pilihan terakhir dalam mengatasi sleep apnea adalah dengan jalan operasi, apalagi kalau cara lainnya tidak efektif dalam menanganinya. Jika sleep apnea terjadi difaktori oleh struktur rahang, maka operasi adalah pilihan perawatan utama yang sebaiknya ditempuh.

Namun selebihnya, operasi adalah sebuah langkah pengobatan untuk memberpesar jalan napas bagi penderita sleep apnea lewat tenggorokan atau hidung supaya dengkuran tidak terjadi dan saluran udara bagian atas bisa terbuka. Operasi juga dapat menjadi pilihan untuk menghilangkan polip hidung, mengangkat amandel, membuat partisi bengkok antara lubang hidung lurus kembali, pembuangan jaringan bagian atas tenggorokan dan bagian belakang mulut, hingga operasi penurunan berat badan.

Demikianlah beberapa cara mengobati sleep apnea baik itu secara alami dengan cara mandiri maupun secara medis dengan bantuan dokter. Untuk lebih detil dan tepat, berkonsultasilah lebih dulu dengan dokter mengenai setiap kondisi yang dialami agar penanganannya sesuai dengan tingkat keparahan dan penyebab sleep apnea.

fbWhatsappTwitterLinkedIn