Maag

12 Buah yang Tidak Boleh Dimakan saat Maag Kambuh

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Penyakit maag adalah salah satu jenis penyakit umum yang mudah kambuh dan memburuk, khususnya ketika asupan makanan kurang dijaga. Bicara soal makanan, penderita maag pada dasarnya memiliki segudang pantangan makanan, tak terkecuali juga buah. Lalu, buah yang tidak boleh dimakan saat maag kambuh apa saja?

1. Jeruk

Seperti kita tahu, buah jeruk masih termasuk di dalam golongan buah sitrus dengan kandungan asam sitrat tinggi. Sementara itu, penderita penyakit maag tidak dianjurkan untuk mengonsumsi makanan dengan rasa asam begitu pula yang berkandungan asam sitrat. Ini karena mengonsumsi jeruk bisa justru membuat maag yang bahkan sudah kronis bisa jadi lebih serius.

2. Durian

Bagi sebagian orang yang gemar makan durian, tentu saja buah ini terasa begitu nikmat dan bahkan dapat dianggap sebagai pembangkit selera. Tapi untuk orang-orang dengan sakit maag, apalagi saat maag kambuh, hindari buah durian karena durian kaya akan kandungan gas dan alkohol yang bisa memperparah maag yang sudah timbul.

3. Kedondong

Kedondong dikenal sebagai salah satu buah yang mengandung vitamin C tinggi selain jeruk, namun rasanya pun masam, sehingga tidak diperuntukkan bagi para penderita maag. Walau vitamin C-nya sendiri diperlukan tubuh sebagai cara meningkatkan daya tahan tubuh, kedondong tak boleh dikonsumsi saat sedang maag karena bisa memperburuk kondisinya.

4. Nanas

Buah nanas yang juga sering kita jumpai dan nikmati dalam bentuk rujak ini memang mengandung senyawa yang kurang baik untuk lambung. Oleh karena itu, saat maag seharusnya Anda tidak mengonsumsi buah berwarna kuning satu ini supaya tidak kemudian maag menjadi lebih parah dan sulit membaik.

5. Pisang Ambon

Pisang memang merupakan buah yang baik untuk kesehatan, tapi pisang apa dulu jenisnya. Untuk masyarakat Indonesia yang mungkin memiliki maag dan sakit maagnya sedang kambuh, jangan dulu mengonsumsi pisang ambon. Perlu diketahui bahwa pada pisang ambon terdapat kandungan gas yang termasuk tinggi sehingga cukup dapat memperburuk kondisi gangguan pencernaan pada lambung.

6. Nangka

Buah nangka pun tidak diperuntukkan bagi yang sedang sakit maag sebab sama seperti buah pisang ambon, kandungan gas di dalamnya cukup tinggi. Karena adanya kandungan gas itulah yang tidak baik untuk maag atau lambung dan bisa meningkatkan risiko maag tak kunjung sembuh.

7. Anggur

Sepintas melihat buah anggur tentunya sudah dapat dibayangkan kesegarannya bukan? Apalagi ada yang warna ungu, hijau, maupun merah. Tapi sayangnya, buah ini termasuk dalam jajaran buah yang tak boleh dikonsumsi sewaktu maag sedang kambuh. Dibalik kesegarannya, anggur pun bisa menjadi perangsang kenaikan asam lambung dan memperparah kondisi maag yang sudah ada.

8. Duku

Tak dipungkiri lagi bahwa buah duku walau banyak yang manis, kita sering juga mendapatkan buah duku yang masam rasanya sehingga tak usah dikonsumsi sewaktu sakit maag. Karena buah ini pun termasuk sulit dicerna, memakannya sewaktu sakit maag dapat menyebabkan sakit perut di mana perut nantinya juga bisa melilit.

9. Kiwi

Ketika penyakit maag menghampiri, buah-buah sitrus pun perlu dihindari bukan? Termasuk juga buah kiwi yang berpotensi besar memperburuk keadaan yang maag yang sudah sakit. Jika sudah telanjur mengonsumsinya di kala maag kambuh lalu muncul reaksi yang kurang baik, hentikan konsumsinya segera.

10. Buah Ara

Nama lain dari buah ini adalah Tin di mana kandungan zinc dan vitamin A-nya termasuk tinggi. Terlepas dari manfaat yang super besar untuk menyembuhkan anemia, diabetes, kanker kolon, darah tinggi, penyakit asma dan juga penyakit jantung koroner, buah ini masih termasuk buah berasam sitrat tinggi. Itulah mengapa saat maag kambuh jangan dulu konsumsi buah satu ini.

11. Buah Kering

Buah kering pun rupanya tidak sebaiknya dikonsumsi oleh penderita maag, apalagi di saat maag sedang kambuh. Ceri, kismis, prune, kurma dan aprikot adalah contoh buah-buahan kering yang bisa dihindari di kala maag muncul lagi.

12. Buah Berry

Buah berry walau tampak segar dan memang terpercaya menyehatkan tubuh, nyatanya juga tak boleh dimakan sewaktu maag sedang dialami. Kandungan asam sitrat di dalamnya cukup tinggi sehingga memang penderita maag sebaiknya menghindari dulu buah stroberi, cranberry, bluberi, dan juga blackberry.

Itulah sederet buah yang tidak boleh dimakan saat maag, baik itu dalam bentuk buah segar maupun buah kering karena kandungan di dalam buah itulah yang bisa berbahaya bagi kondisi gejala penyakit maag yang sudah dirasakan. Pilihlah buah yang baik untuk penyakit maag, khususnya apel.