Penyakit hepatitis A bisa menyerang anak anak ataupun orang dewasa. Penyakit yang juga dikenal dengan nama jaundice atau gejala penyakit kuning ini terjadi karena penularan VHB dan juga VHC yakni lewat makanan atau minuman yang sudah tercemar dengan kotoran dan sudah tercampur dengan virus.
Fungsi organ hati akan menyembunyikan virus ini di dalam sel empedu yang nantinya akan masuk ke dalam sistem pencernaan sehingga kotoran memiliki konsentrasi tinggi selama masa infeksi virus hepatitis A tersebut.
Konsentrasi virus yang ada dalam kotoran penderita akan tetap tinggi antara 2 sampai 3 minggu sesudah gejala hepatitis muncul. Sementara ludah dan cairan tubuh masih bisa membuat orang lain tertular penyakit tersebut. Hepatitis ini bisa ditularkan dengan hubungan seksual tanpa pengaman dan juga ciuman atau kontak langsung dengan cairan tubuh penderita.
Ciri Ciri Penyembuhan Hepatitis A
Ciri ciri dari penyembuhan hepatitis A sepertinya masih jarang diketahui oleh masyarakat awam. Gejala penyakit hepatitis A tersebut memang sangat bervariasi seperti menurunnya nafsu makan, lemas, mudah mual, muntah, demam, nyeri pada bagian perut kanan atas, kembung da juga diare.
Sesudah melewati masa inkubasi sekitar 15 sampai 49 hari, maka penderita mulai mengalami gejala yang tidak spesifik seperti yang sudah dijelaskan diatas. Sesudah itu, dalam waktu 1 sampai 2 minggu, tubuh pasien akan terlihat menguning diikuti juga dengan timbulnya rasa gatal, buang air kecil berwarna keruh dan tinja yang pucat.
Waktu Penyembuhan Hepatitis A
Sedangkan untuk waktu yang dibutuhkan tubuh agar hepatitis A bisa sembuh seluruhnya sampai kadar SGOT, SGPT dan juga bilirubin kembali normal sangat bervariasi bergantung dari beberapa faktor seperti:
- Aktifitas dan isitrahat yang dilakukan penderita
- Penanganan yang didapatkan
- Teraturnya penderita dalam menjalani pengobatan
- Seberapa parah tingkat kerusakan organ hati yang terjadi
- Daya tahan tubuh
- Usia dan lain sebagainya
Akan tetapi, tidak seperti jenis penyakit hepatitis yang lain, hepatitis A ini jarang sekali merusak organ hati yang tetap dan bersifat kronis namun terjadi secara hepatitis akut atau sementara. Penyakit hepatitis A juga biasanya bisa sembuh dengan sendirinya yang dilakukan sistem imun tubuh penderita. Pengobatan lebih lanjut dilakukan untuk menurunkan gejala yang ditimbulkan atau dirasakan penderita.
Namun pada beberapa kasus yang lain, hepatitis A bisa secara mendadak menyebabkan penyakit pada organ hati yang cukup serius dan bisa bersifat fatal sekaligus menjadi penyebab kematian. Komplikasi ini akan semakin meningkat pada orang yang memiliki daya tahan tubuh rendah seperti bayi, anak anak dan juga lansia. Sedangkan untuk warna kuning di area mata umumnya akan sembuh apabila kadar bilirubin dalam darah juga sudah normal kembali.
Tips Penyembuhan Hepatitis A
Untuk meningkatkan proses penyembuhan, umumnya dilakukan dengan mengkonsumsi beberapa jenis obat yang diberikan dokter sekaligus melakukan beberap tips penyembuhan hepatitis A seperti dibawah ini.
- Istirahat yang cukup dan kurangi berbagai aktifitas yang membuat tubuh letih
- Cuci tangan secara teratur khususnya sebelum dan sesudah makan
- Jangan mengkonsumsi makanan olahan yang tidak bersih atau makanan yang tidak dimasak.
- Pebanyak mengkonsumsi makanan sehat untuk penderita liver yang bisa meningkatkan daya tahan tubuh sehingga infeksi yang terjadi bisa dibasmi lebih mudah
- Jangan lupa juga untuk olahraga dengan teratur.
Demikian ulasan yang bisa kami berikan pada kesempatan kali ini tentang masa penyembuhan hepatitis A yang umumnya sangat bervariasi bergantung dari seberapa baik penderita taat dalam mengkonsumsi beberapa obat obatan yang diberikan oleh dokter dan beberapa faktor lainnya. Semoga bisa bermanfaat.