Cygest – Fungsi – Obat Apa – Dosis Dan Efek Samping

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Cygest merupakan sebuah obat yang biasanya diberikan dan diresepkan untuk pengguna yang sedang dalam keadaan hamil atau pengguna yang sedang mempersiapkan kehamilannya dengan tujuan untuk membantu menguatkan rahim selama kehamilan. Untuk bisa mengonsumsi obat ini, pengguna harus membelinya I apotik atau toko obat resmi dengan menyertakan resep yang secara resmi didapatkan dari dokter.

Kandungan Cygest

Cygest mengandung zat aktif dengan nama Progesteron.

Fungsi Cygest

Cygest diketahui mampu membantu dalam proses penyembuhan beberapa jenis penyakit dibawah ini:

  1. Membantu menguatkan rahim atau kandungan
  2. Membantu pengguna yang ingin berencana hamil
  3. Dapat menyehatkan Rahim
  4. Meningkatkan produksi hormone progesterone untuk hamil

Dosis Penggunaan Cygest

Dengan tujuan untuk mengobati dan meringankan beberapa jenis penyakit, tentu saja Cygest dapat disesuaikan berdasarkan kondisi yang dialami oleh penggunanya dalam dosis konsumsi. Maka dari itu, berikut dibawah ini ragam pilihan penggunaan Cygest:

  • Untuk diberikan pada saat sindrom pra menstrual, diberikan sebanyak 200 mg per harinya atau 400 mg sebanyak 2 kali sehari dengan diawali terapi pada hari ke 14 dari siklus menstruasi
  • Untuk diberikan dengan tujuan mendukung fase luteal, diberikan sebanyak 400 mg Cygest sebanyak 2 kali sehari

Efek Samping Cygest

Seperti jenis obat lainnya, Cygest juga bisa memberikan salah satu atau beberapa efek sampingnya sekaligus pada penggunanya. Untuk dapat mengantisipasinya, berikut macam efek samping yang dapat ditimbulkan oleh Cygest:

  • Pengguna akan mengalami lemas
  • Pengguna dapat merasa sakit kepala
  • Pengguna mudah merasa lelah
  • Pengguna mengalami berkeringat secara berlebihan
  • Pengguna akan merasa demam
  • Pengguna mudah merasa mual dan muntah
  • Pengguna dapat mengalami peningkatan berat badan
  • Pengguna mudah merasa lapar atau peningkatan nafsu makan

Kontraindikasi Cygest

Meskipun mampu mengobati beberapa jenis penyakit, Cygest harus dijauhkan dari beberapa jenis kondisi yang mampu menimbulkan kontraindikasi. Hal tersebut diantaranya:

  • Tidak boleh diberikan kepada pengguna yang memiliki alergi atau hipersensitif terhadap penggunaan Cygest
  • Tidak disarankan diberikan kepada pengguna dalam keadaan hamil dengan usia tua
  • Tidak boleh digunakan oleh pengguna pasca pengobatan penyakit terkait sistem reproduksi
  • Tidak boleh diberikan kepada pengguna yang menderita kanker serviks atau penyakit lainnya yang berkaitan dengan serviks

Hal-hal Yang Harus Diperhatikan

Dalam penggunaan Cygest, terdapat macam-macam hal yang harus diperhatikan dengan jeli. Berikut dibawah ini kondisi atau hal yang harus diperhatikan:

  • Jauhkan Cygest dari sinar matahari
  • Simpan di tempat yang kering dan terang
  • Jauhkan dari jangkauan anak kecil dan balita
  • Simpan di tempat yang tidak dapat dijangkau hewan peliharaan
  • Tidak disarankan untuk mengonsumsi alkohol selama menggunakan Cygest
  • Tidak boleh membuang Cygest di saluran drainase karena mampu mencemari lingkungan sekitar
  • Tidak disarankan untuk menyimpan Cygest di kamar mandi
  • Tidak boleh malakukan perubahan dosis penggunaan Cygest baik berupa penambahan dan pengurangan tanpa adanya ijin atau instruksi dari dokter atau tenaga ahli medis yang berkaitan.

Cygest Untuk Wanita Hamil

Cygest hingga saat ini diperbolehkan untuk digunakan oleh pengguna yang sedang dalam keadaan hamil dengan kondisi tertentu, misalnya pengguna yang sebelumnya sudah mengalami keguguran atau kehamilan pada usia muda atau kehamilan dengan kondisi rahim yang kurang sehat dan lemah. Untuk diberikan kepada pengguna dalam keadaan menyusui juga diperbolehkan selama pengguna tersebut memang memiliki niat atau sedang dalam program kehamilan selanjutnya. Kembali lagi, dalam penggunaan obat ini, pengguna harus meminta saran dan juga rasep resmi dari dokter yang bersangkutan agar dapat digunakan dengan aman dan diawasi dengan baik.

fbWhatsappTwitterLinkedIn