Betadine Shampoo – Fungsi – Obat Apa – Dosis dan Efek Samping

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Betadine Shampoo termasuk ke dalam golongan obat bebas yang bisa Anda dapatkan di toko obat atau apotek tanpa menggunakan resep dokter.

Komposisi

Betadine Shampoo mengandung povidon iodine 4%

Indikasi

Betadine Shampoo diindikasikan untuk pengobatan berbagai gangguan kulit pada kulit kepala seperti dermatitis seboroik, pruritus, folikulitis, furunculosis, impetigo dan ketombe

Mekanisme Kerja Obat

Povidon iodine memiliki aktivitas sebagai antimikroba terhadap berbagai jenis mikroba, seperti bakteri, jamur, virus dan protozoa dengan merusak protein dan DNA mikroba. Protein adalah salah satu zat yang menjadi komponen penting dalam berbagai organel sel serta digunakan dalam berbagai proses metabolisme sel. Dengan demikian, jika protein pada mikroba dirusak, maka mikroba tidak akan bisa melangsungkan metabolisme normalnya dan tidak akan bisa bertahan hidup. Sedangkan DNA merupakan materi genetik yang sangat penting dalam proses pembelahan sel karena setiap sel baru perlu “diisi” dengan DNA untuk dapat berfungsi normal. Mikroba adalah makhluk hidup yang mengandalkan pembelahan sel sebagai cara reproduksinya, sehingga perusakan DNA mikroba akan menyebabkan mikroba tidak bisa berkembang biak dan lama kelamaan akan mati.

Cara Penggunaan

Berikut adalah cara menggunakan Betadine Shampoo:

  1. Basahi rambut dengan air
  2. Gunakan tutup botol Betadine Shampoo sebagai takaran, busakan 2-3 tutup botol Betadine Shampoo di kepala Anda menggunakan air hangat, kemudian bilas
  3. Sekali lagi, busakan 2-3 tutup botol Betadine Shampoo di kepala Anda menggunakan air hangat
  4. Lakukan pijatan ringan di bagian kulit kepala Anda yang bermasalah dengan menggunakan ujung jari
  5. Bilas rambut dan kepala Anda sampai bersih
  6. Gunakan Betadine Shampoo 2 kali seminggu, jika gejala sudah membaik gunakan Betadine Shampoo 1 kali seminggu

Kontraindikasi

Pasien yang memiliki kondisi-kondisi berikut tidak diperbolehkan menggunakan Betadine Shampoo:

  • Hipersensitif (alergi) terhadap iodium
  • Hipertiroidisme
  • Anak usia di bawah 2 tahun

Kategori Keamanan bagi Ibu Hamil dan Mneyusui

  • Penggunaan Betadine Shampoo pada ibu hamil sebaiknya dihindari karena telah dilaporkan ada beberapa kasus gangguan fungsi tiroid pada anak yang dilahirkan dari ibu yang menggunakan obat mengandung iodine selama masa kehamilan
  • Penggunaan Betadine Shampoo pada ibu menyusui sebaiknya dihindari karena iodine dapat diekskresikan oleh tubuh ke dalam ASI dan dikhawatirkan dapat menimbulkan efek negatif pada bayi

Efek Samping

Berikut adalah efek samping yang mungkin timbul setelah penggunaan Betadine Shampoo:

  • Iritasi
  • Reaksi alergi
  • Rasa gatal
  • Kulit kemerahan

Tidak semua pasien yang menggunakan Betadine Shampoo akan mengalami efek samping di atas, namun jika Anda merasakan efek samping di atas ataupun efek samping lainnya setelah menggunakan Betadine Shampoo, segera hentikan penggunaan obat tersebut, jika efek samping yang Anda alami cukup parah, segera lakukan konsultasi dengan dokter.

Interaksi Obat

Betadine Shampoo adalah obat yang hanya digunakan secara lokal di kulit kepala sehingga secara umum tidak akan menimbulkan interaksi obat dengan obat lainnya.

Perhatian

  1. Betadine Shampoo hanya untuk digunakan pada rambut dan kulit kepala, jangan ditelan
  2. Betadine Shampoo sebaiknya tidak digunakan oleh anak di bawah usia 2 tahun
  3. Walaupun Betadine Shampoo merupakan obat bebas yang bisa dibeli tanpa menggunakan resep dokter, sebaiknya jangan menggunakan obat ini lebih dari 14 hari berturut-turut
  4. Bila terjadi iritasi atau reaksi alergi, segera hentikan penggunaan Betadine Shampoo
  5. Jika Anda tidak sengaja menelan Betadine Shampoo dalam jumlah besar, segeralah pergi ke dokter karena obat ini akan menimbulkan efek toksik jika tertelan dalam jumlah besar
  6. Penggunaan Betadine Shampoo dikontraindikasikan bagi penderita hipertiroidisme (kondisi dimana hormon tiroid diproduksi secara berlebih, salah satu penyebab hipertiroid adalah konsumsi iodium berlebih) karena iodine dari Betadine Shampoo dapat diserap oleh tubuh dan iodine dapat merangsang tubuh untuk memproduksi hormon tiroid sehingga akan memperburuk kondisi pasien hipertiroid
  7. Selalu perhatikan tanggal kadaluwarsa Betadine Shampoo atau obat apapun yang akan Anda gunakan, pastikan obat tersebut belum melewati masa kadaluwarsanya
  8. Simpan Betadine Shampoo pada suhu kamar di tempat yang kering dan terlindung dari sinar matahari langsung, jauhkan dari jangkauan anak-anak
fbWhatsappTwitterLinkedIn