Barzepin – Fungsi – Obat Apa – Dosis Dan Efek Samping

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Barzepin adalah obat produksi Novell Pharmaceutical Laboratories yang digunakan untuk mengobati gejala epilepsi tonik-klonik. Selain itu secara umum, Barzepin dapat digunakan untuk mengobati kejang kejang yang lain.

Kandungan Barzepin

  • Kandungan utama yang terdapat pada Barzepin adalah Oxcarbazepin 300mg

Fungsi Barzepin

Cara kerja Barzepin didasarkan pada mekanisme blokade saluran Natrium yang efeknya dapat menghambat sensor rasa sakit, sehingga rasa sakit yang dirasakan menjadi berkurang. Obat ini juga mengurangi impuls yang terjadi pada saat pasien mengalami ketegangan. Hal ini karena salah satu fungsi natrium adalah untuk mencegah terjadinya kram otot. Atas dasar kerja itulah maka Barzepin dapat mengobati gejala kejang kejang  yang menjadi ciri ciri epilepsi.

Dosis Penggunaan Barzepin

Pemberian Barzepin pada pasien pada dasarnya harus di dasarkan pada resep yang dibuat oleh dokter. Hal ini karena obat ini masuk kategori obat keras dan dapat menyebabkan efek samping yang mungkin muncul sangat beragam mulai dari efek samping yang sifatnya ringan sampai efek samping yang secara langsung mengancam keselamatan jiwa pasien.

Secara garis besarnya, dosis penggunaan Barzepin dibagi menjadi  dua kelompok besar:

  • Untuk pasien dewasa, Barzepin diberikan dengan dosis awal 300mg untuk kemudian dapat ditingkatkan atau disesuaikan dengan perkembangan kondisi pasien.
  • Untuk pasien anak anak, pemberian Barzepin bisa diawali dengan dosis permulaan 4-5mg untuk tiap kilogram berat tubuh anak. Pemberian Barzepin pada anak memerlukan pengawasan yang lebih ketat.

Efek Samping Barzepin

Penggunaan Barzepin dapat menimbulkan beberapa gejala yang mungkin muncul sebagai efek samping seperti:

  1. Dapat mengurangi kadar sodium dalam tubuh sehingga dapat mengakibatkan ketidakseimbangan elektrolit dalam tubuh.
  2. Dapat menyebabkan pasien mengalami sakit kepala yang bisa jadi sebagai akibat dari menurunnya kadar natrium atau sodium dalam darah.
  3. Memicu gejala kesulitan konsentrasi
  4. Konsumsi obat ini juga dapat menyebabkan hilangnya nafsu makan.
  5. Munculnya masalah pada memori
  6. Badan terasa melayang atau goyah
  7. penggunaan obat ini juga dimungkinkan menjadi penyebab halusinasi.
  8. Pasien tiba tiba pingsan tanpa sebab

Pada tingkatan yang lebih buruk, efek samping penggunaan obat ini dapat berupa:

  1. Kejang yang terjadi menjadi semakin parah
  2. Terjadi pembengkakan kelenjar
  3. Menderita demam tinggi
  4. Tubuh merasa menggigil kedinginan
  5. Tubuh terasa nyeri di beberapa bagian
  6. Munculnya gejala flu
  7. Adanya luka di daerah mulut dan tenggorokan
  8. Terjadinya pendarahan yang tidak biasa seperti mimisan, darah di vagina, keluar darah pada mulut ataupun dubur
  9. Terjadi ruam yang semakin lama semakin menyebar
  10. Dapat menimbulkan sindrom stephen johnson

Kontraindikasi Barzepin

  • Hipersensitif terhadap obat jenis ini
  • Blok Atrioventrikular yang menyebabkan jantung tidak cukup memompa darah ke organ yang lain dalam tubuh dan dapat menyebabkan pingsan dan bahkan kematian.
  • Pasien yang memiliki riwayat depresi
  • Penderita gangguan ginjal

Hal-hal yang perlu diperhatikan

  1. Penyimpanan obat pada suhu ruangan. Jauhkan dari tempat lembab dan jangan dibekukan.
  2. Obat ini diminum harus atas resep dari dokter dan harus selalu dalam pemantauan dokter secara berkala.
  3. Patuhi resep dokter dan jangan sekali kali merubah resep dokter tanpa terlebih dahulu berkonsultasi dengan dokter.
  4. Jangan berhenti meminum obat ini sebelum waktunya yang telah ditentukan. Kecuali telah atas pertimbangan dari dokter yang menangani. Penghentian obat ini sebelum waktunya akan justru dapat memicu terjadinya kejang.
  5. Jika terjadi gejala seperti ciri ciri alergi segera beritahukan gejala tersebut kepada dokter.
  6. Obat ini dapat meresap pada ASI, sehingga obat ini sangat tidak dianjurkan bagi ibu yang sedang menyusui.
  7. Jangan menghancurkan atau mengunyah obat ini, harus dimunum dengan cara ditelah utuh.
fbWhatsappTwitterLinkedIn