Mau Pesta Barbeque, Lihat Tips Memanggang Daging Yang Menyehatkan Ini

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Berkumpul dengan teman sambil membuat hidangan barbeque pasti akan sangat menyenangkan. Anda bisa memanggang berbagai jenis daging dan memberi beberapa jenis bumbu atau saus kesukaan Anda. Tapi biasanya jika tidak pernah memanggang daging maka daging akan rusak atau hangus. Akibatnya selain rasa yang tidak lezat juga bisa menyebabkan penyakit, seperti kanker, infeksi dari bakteri daging dan juga diare. Agar tidak terkena semua penyakit itu maka lakukan tips memanggang daging yang menyehatkan ini.

  1. Gunakan Daging Segar yang Tipis

Untuk membuat hidangan daging panggang makahindari jenis daging olahan. Lebih baik menggunakan daging segar yang dipotong dengan tipis. Selain itu jangan menggunakan daging yang mengandung banyak lemak karena bisa menyebabkan kolesterol tinggi. Untuk daging ayam sebaiknya tidak menyertakan bagian kulitnya. Jadi selain sehat juga baik untuk program diet Anda.

  1. Panggang dengan Termometer Daging

Daging yang dipanggang atau dibakar sebaiknya memang sudah matang sempurna. Selain itu daging harus terkena suhu panas yang sesuai sehingga tidak hangus dan tidak memicu infeksi bakteri. Jadi pastikan Anda menggunakan termometer daging ketika memasak daging panggang. Dengan cara ini maka daging yang dimasak juga akan matang sempurna.

  1. Jangan Sampai Hangus

Ketika memanggang daging maka api dan suhu yang digunakan juga harus sesuai. Ini sangat penting untuk menjaga agar daging tidak hangus dan benar-benar matang dengan sempurna. Semua jenis daging yang dimasak dengan api besar akan menyebabkan senyawa hidrokarbon aromatik polisiklik dan heterosiklik amina. Dua jenis senyawa ini akan mengarah pada kerusakan DNA tubuh sehingga bisa menyebabkan kanker.

  1. Daging Harus Sering Dibalik

Untuk menjaga agar pembentukan senyawa pemicu karsinogen tidak muncul maka daging yang dibakar juga harus sering dibalik. Cara ini juga akan mencegah masalah daging hangus karena terkena api dalam waktu yang lama. Kemudian membalik daging yang sedang dimasak secara rutin juga akan mencegah dan menghilangkan kontaminasi E. colli.

  1. Tambahkan Bumbu Sehat

Untuk menambah cita rasa daging dan membuat daging panggang lebih sehat maka Anda juga bisa menambahkan bumbu sehat. Beberapa jenis bumbu yang sangat menyehatkan seperti lemon, daun jeruk, jus jeruk nipis, bawang putih, bawang merah, lada, daun parsley dan rempah giling. Anda juga bisa memberi rasa seperti menambahkan cabai dan jintan. Semua bumbu ini sangat sehat dan bisa melawan pembentukan bakteri.

  1. Jaga Kebersihan Alat

Alat yang digunakan untuk memanggang sebaiknya juga harus bersih. Jangan sampai menggunakan alat pemanggang yang tidak pernah dicuci karena pasti banyak sumber penyakit di dalamnya. Selain itu kemungkinan juga banyak bumbu yang masuk ke alat panggang sehingga menyebabkan senyawa karsinogen yang melekat pada daging panggang. Jadi bersihkan alat secara teratur agar masakan juga sehat.

Jadi begitu semua tips memanggang daging yang menyehatkan. Jangan lupa untuk menerapkan tips tersebut agar makan daging panggang lebih menyehatkan. Dan jangan lupa untuk selalu mencuci tangan sebelum memasak dan saat aktifitas makan.

fbWhatsappTwitterLinkedIn