Categories: Kesehatan Wanita

7 Kelebihan Wanita Mempunyai Bokong Besar Paling Bermanfaat

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Kondisi fisik yang dimiliki seseorang terkadang memang berpengaruh pada penampilan dan tingkat percaya dirinya. Salah satu contohnya ialah memiliki bokong besar pada wanita. Memiliki bokong besar pada wanita terkadang membuat mereka kurang percaya diri karena biasanya wanita yang berbokong besar cenderung gemuk. Hal sepele yang kadang membuat wanita tidak suka dan tidak percaya diri karena memiliki bokong besar ialah keterbatasannya dalam memilih pakaian. Yang mana, wanita dengan bokong besar sering terhalangi untuk menggunakan pakaian-pakaian yang terbilang seksi sehingga mampu menunjukkan bentuk tubuh mereka.

Namun ternyata memiliki bokong besar juga mendatangkan manfaat atau kelebihan tersendiri bagi kaum wanita. Oleh karena itu, bagi Anda, para wanita, yang memiliki bokong besar tidak perlu merasa khawatir dan tidak percaya diri akan penampilan Anda. Berikut beberapa manfaat dan kelebihan yang dapat diperoleh kaum wanita apabila memiliki bokong besar, antara lain:

  1. Menurunkan Resiko Diabetes Tipe-2

Kelebihan pertama yang dimiliki oleh wanita berbokong besar ialah menurunkan resiko terkena diabetes tipe-2. Sebagaimana disebutkan oleh para ilmuwan dari Harvard Medical School, Amerika Serikat, bahwa wanita yang memiliki pantat besar memiliki resiko kecil terkena diabetes tipe-2 dan penyakit tekanan darah tinggi. Penyakit diabetes dan tekanan darah tinggi bisa menyebabkan komplikasi seperti stroke, penyakit jantung, asam urat tinggi, penyakit ginjal dan kanker. Resiko penurunan diabetes tipe 2 ini berdasarkan fakta  bahwa lemak yang terdapat pada pantat bisa membantu menurunkan berat badan di semua bagian tubuh. Lemak ini bekerja untuk mengatur hormon yang bisa membantu proses metabolisme. Lemak ini juga bisa membantu mengatur penggunaan insulin dalam tubuh. Namun syaratnya adalah bahwa perut harus lebih kecil atau rata dari bagian pantat.

Informasi lain tentang penyakit diabetes 

  1. Mengurangi Resiko Tekanan Darah Tinggi

Kelebihan wanita mempunyai bokong besar ialah mengurangi resiko tekanan darah tinggi. Sebagaimana telah disebutkan pada poin 1 oleh para ilmuan dari Harvard Medical School, Amerika Serikat, bahwa wanita yang memiliki bokong besar juga memiliki kelebihan untuk mengurangi resiko terkena tekanan darah tinggi.

Hal ini dikarenakan adanya hormon khusus yang berada di pantat akan membuat penyakit hipertensi (tekanan darah tinggi) menjauh dari bootylicious. Sedemikian sehingga Anda (wanita) akan terjaga dari resiko terkena penyakit tekanan darah tinggi atau hipertensi.

Informasi lain tentang penyakit tekanan darah tinggi 

  1. Kondisi Jantung Lebih Sehat

Kelebihan ketiga yang dimiliki oleh wanita berbokong besar ialah kondisi jantung yang lebih sehat. Aset seperti bokong besar mungkin jarang disadari oleh kaum wanita bahwa hal tersebut memiliki pengaruh terhadap kondisi kesehatan jantung. Yang mana, kondisi jantung yang lebih sehat banyak dialami oleh para wanita yang memiliki bokong besar. Hal ini juga dikemukakan oleh para ilmuan dari Harvard Medical School dalam kajian ilmiahnya yang menyebutkan bahwa jenis lemak khusus yang berada di pantat berpotensi untuk menghindarkan terjadinya penyumbatan arteri sehingga membuat kondisi jantung tidak terganggu kesehatannya. Tentunya apabila arteri tidak tersumbat akan meningkatkan kondisi kesehatan jantung sendiri. Bahkan para wanita yang memiliki bokong besar memiliki resiko lebih kecil untuk terkena serangan jantung. Tapi tentu saja tetap harus menghindari penyebab penyakit jantung pada manusia yang mematikan dan bahaya rokok bagi jantung manusia.

Baca juga: gejala jantung koroner : resiko, cara perawatan dan cara pencegahan –  bahaya penyakit jantung koroner – cara mencegah gagal jantung secara alami – jantung bocor ASD dan VSD – penyebab dan pencegahan – ciri ciri penyakit jantung – koroner, lemah, bocor dan gagal jantung – penyakit jantung koroner – gejala – penyebab – pengobatan – jenis – jenis penyakit jantung : ciri ciri, penyebab, dan gejalanya.

  1. Metabolisme Tubuh Menjadi Lebih Baik

Kelebihan keempat yang dimiliki oleh wanita berbokong besar ialah metabolisme tubuh yang lebih baik. Sebagian para peneliti telah menunjukkan bahwa wanita yang berbokong besar serta berperut kecil cenderung memiliki metabolisme tubuh yang lebih baik daripada wanita yang tidak. Hal ini dikarenakan lemak yang berkumpul di bagian pantat dapat membersihkan asam lemak jahat yang masuk menuju darah. Proses ini akan membuat nafsu makan cenderung menurun dan bisa mendukung penurunan berat badan.

Cara meningkatkan proses metabolisme tubuh:

  • Menguntungkan Bagi Wanita yang Sedang Hamil

Kelebihan kelima yang dimiliki oleh wanita yang berbokong besar ialah memberi keuntungan apabila sedang dalam kondisi hamil. Hal ini sebagaimana disebutkan oleh David MG Lewis, seorang penulis studi dari University of Texas, bahwa wanita dengan kelengkungan tulang belakang sekitar 45 derajat bisa membawa calon bayi yang dikandungnya tanpa resiko cedera pada tulang belakang. Kondisi ini juga bisa membuat wanita hamil memiliki tulang panggul yang besar sehingga bisa melakukan persalinan normal. Bokong besar dengan tulang melengkung yang baik juga bisa membuat pria lebih tertarik kepada wanita.

  1. Meningkatkan Percaya Diri

Kelebihan keenam yang dimiliki oleh wanita berbokong besar ialah meningkatkan rasa percaya diri. Hal ini mungkin tergantung pada diri Anda sendiri, di mana pantat besar apabila tidak diikuti dengan perut yang besar (gemuk) biasanya akan membuat wanita jauh lebih percaya diri. Karena itu akan semakin menunjukkan lekuk tubuh seksi mereka dengan lengkung tulang belakang yang juga menawan. Selain itu, pantat besar yang tidak diikuti oleh perut yang besar biasanya akan tampak lebih kencang sehingga semakin menampakkan keseksian tubuh seorang wanita.

Hal tersebut diperkuat dengan adanya sebuah penelitian yang pernah dilakukan pada tahun 2012, yang menyebutkan bahwa wanita berbokong besar memang cenderung memiliki rasa percaya diri lebih tinggi daripada wanita yang tidak. Bahkan sekarang banyak wanita melakukan operasi untuk membuat bokong menjadi lebih besar. Namun semua tergantung kepada kepribadian masing-masing. (baca juga: jenis-jenis kepribadian manusia menurut pada ahli)

  1. Melahirkan Bayi yang Cerdas

Kelebihan wanita yang memiliki bokong besar ialah dapat melahirkan bayi yang cerdas. Hal ini berdasarkan sebuah penelitian yang pernah dilakukan oleh Profesor Will Lassek. Ia adalah seorang ahli epidemiologi kesehatan masyarakat dari Pittsburgh University, Pennsylvania, mengatakan bahwa lemak yang terdapat di bokong merupakan sumber untuk mengembangkan otak bayi. Kondisi ini sangat menguntungkan untuk wanita hamil. Subjek dalam penelitian ini juga membuktikan bahwa lemak pada bokong mengandung DHA (docosahexaenoic acid). DHA adalah zat yang sangat diperlukan dalam proses perkembangan otak bayi. DHA tersebut juga akan ditransfer ke bayi ketika sang Ibu sedang menyusuinya. Terlebih untuk ibu hamil yang mengkonsumsi makanan yang mengandung omega 3 tinggi. (baca juga:  bahaya kelebihan AA dan DHA pada bayi dan anak-anak)

Demikian beberapa kelebihan yang dapat diperoleh wanita apabila memiliki bokong besar. Oleh karena itu, bagi Anda (wanita) yang berbokong besar tak perlu merasa kurang percaya diri karena kondisi tersebut akan mendatangkan manfaat yang menguntungkan.