Categories: Kesehatan Wanita

Begini 11 Cara Mengecilkan Badan Saat Menstruasi Secara Jitu dan Alami !

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Para wanita perlu tahu bahwa saat datang bulan merupakan masa-masa yang paling mudah untuk mengalami kegemukan atau kenaikan berat badan. Ini karena perubahan hormon yang mampu membuat suasana hati kurang baik, mudah stres, dan meningkatkan nafsu makan. Lalu, apakah memungkinkan menurunkan berat badan saat haid? Apa cara mengecilkan badan saat menstruasi paling jitu?

  1. Mengenali Siklus Haid Anda

Setiap kali Anda mengalami siklus menstruasi, Anda perlu mengingat-ingat tanggalnya dengan baik, baik itu tanggal mulainya dan juga tanggal kapan haid berakhir. Hal ini perlu diperhatikan dan bahkan dihafalkan sebab siklus haid tersebut pun terdiri dari 3 fase, yakni fase hari pertama hingga hari ke-13 (fase folikuler), fase hari ke-15 hingga 28 (fase luteal), serta fase pra-menstruasi.

  1. Mengonsumsi Air Putih Banyak

Supaya Anda bisa mengecilkan badan dan mencegah kegemukan pada waktu menstruasi, penting untuk minum banyak-banyak air putih. Selain menurunkan risiko bahaya dehidrasi, konsumsi air putih yang maksimal (10-12 gelas per hari) akan membuat Anda merasa kenyang dan enggan untuk makan banyak.

Keuntungan sebenarnya dari mengonsumsi air putih adalah karena air tak memicu kenaikan berat badan. Apabila Anda bahkan juga khawatir terhadap retensi air yang mengakibatkan tubuh membengkak sehingga tubuh kelihatan lebih besar, air putih banyak adalah asupan tepat untuk mengurangi potensi tersebut.

  1. Menambah Asupan Zat Besi

Perubahan suasana hati yang membawa Anda semakin ingin makan lebih banyak dapat juga diatasi dengan cara mengonsumsi makanan-makanan yang mengandung zat besi tinggi. Anda juga dianjurkan untuk menambah asupan zat besi dari suplemen supaya suasana hati bisa diperbaiki dan bahkan juga menurunkan risiko tubuh cepat lelah.

  1. Menghindari Makanan yang Bikin Gemuk Saat Haid

Anda perlu tahu bahwa beberapa jenis makanan mampu meningkatkan risiko percepatan bertambahnya berat badan ketika Anda sedang ingin makan banyak hanya karena suasana hati sedang tidak baik. Berikut ini merupakan daftar makanan-makanan yang perlu dibatasi maupun dihindari sementara.

  1. Mengonsumsi Coklat

Salah satu makanan yang dianjurkan supaya Anda bisa memiliki suasana hati yang senang selama menstruasi sehingga menekan nafsu makan berlebihan adalah coklat. Kenapa demikian? Kadar serotonin di dalam tubuh otomatis akan bertambah saat Anda mengonsumsi coklat.

Ketika kadar serotonin naik dan stabil, biasanya keinginan untuk makan banyak pun dapat ditekan secara alami. Jika nafsu makan normal, Anda pun mampu menurunkan asupan yang sebenarnya tidaklah terlalu penting bagi tubuh, seperti misalnya camilan yang mengandung lemak tinggi pemicu kegemukan.

  1. Menambah Asupan Makanan Bersifat Diuretik

Dalam upaya menguruskan badan atau mencegah supaya berat badan tidak naik terlalu banyak saat sedang haid adalah mengonsumsi makanan-makanan yang sifatnya diuretik. Buah cranberry, tomat, mentimun, peterseli, buah bit, dan gandum serta asparagus adalah contoh makanan-makanan yang bisa dikonsumsi selama pra-menstruasi atau menstruasi.

  1. Memperbanyak Asupan Buah dan Sayur

Selama menstruasi, Anda bisa mengonsumsi sayuran dan buah supaya menurunkan potensi kenaikan berat badan. Kandungan serat di dalam sayuran dan buah juga cukup tinggi sehingga mengonsumsinya akan menjadikan Anda tak gampang lapar. Mengonsumsi buah seperti apel dan alpukat jauh lebih dianjurkan, sementara itu, makan sayur seperti bayam akan menambah asupan magnesium yang akan mendukung suasana hati jauh lebih baik.

  1. Mengonsumsi Teh Hijau atau Teh Ginseng

Bila Anda mempertimbangkan untuk mengasup teh supaya berat badan tak gampang naik dan justru bisa turun di saat menstruasi, teh yang perlu dipilih juga harus tepat, yaitu teh ginseng atau teh hijau saja. Teh hijau menawarkan kandungan antioksidan tinggi, sementara teh ginseng Korea biasanya akan menormalkan kadar gula darah sehingga tak mudah mengalami lonjakan.

  1. Melakukan Latihan Pembentukan Tubuh

Pada fase luteal dan folikuler, penting untuk memilih melakukan latihan seperti body building. Melakukan latihan fisik jenis ini di fase folikuler akan membantu pembentukan otot lebih mudah karena terjadi peningkatan hormon estrogen. Jadi, melakukan body building seminggu 3 kali berintensitas sedang akan membantu mengecilkan badan secara efektif.

Sementara itu, melakukan olahraga seperti body building dan sprint mampu menjadi cara menurunkan berat badan secara cepat di fase luteal. Apabila Anda mencari cara membakar lemak di kala menstruasi agar tidak mudah gemuk, maka cara ini boleh untuk Anda coba praktekkan.

  1. Diet Rendah Karbohidrat dan Rendah Kalori

Selain menghindari gula dan garam tinggi, Anda perlu memerhatikan asupan karbohidrat dan kalori yang masuk ke dalam tubuh. Anda dapat mempertimbangkan tips diet sehat berupa pembatasan asupan karbohidrat dan kalori di fase pertama haid. Lagi-lagi diet yang baik di sini adalah memperbanyak sayur dan buah saat Anda menurunkan asupan kalori serta karbohidrat.

  1. Menjaga Kesehatan Pencernaan

Supaya bisa menguruskan atau mengecilkan badan di kala haid, penting untuk bisa menjaga kelancaran buang air besar di mana hal ini berhubungan dengan kesehatan pencernaan yang baik. Banyak-banyak mengasup makanan berserat dan minum air putih merupakan langkah aman dan alami jika ingin menghindari sembelit pemicu kenaikan berat badan dan perut buncit.

Jadi, itulah serangkaian cara mengecilkan badan saat menstruasi yang paling alami dan patut Anda coba lakukan. Menjaga suasana hati tetap dalam kondisi bahagia dan bebas stres adalah hal yang juga penting dan beberapa cara di atas bisa Anda praktekkan supaya mood tetap bagus selama haid sehingga berat badan pun terjaga normal.