7 Penyebab Multiple Sclerosis Sebaiknya Selalu Diwaspadai

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Penyebab multiple sclerosis perlu diwaspadai. Sebab ciri penyakit sklerosis merupakan salah satu jenis penyakit yang cukup berbahaya karena dapat berpengaruh pada sel saraf dalam otak serta tulang belakang. Penyakit jenis ini bisa saja terjadi pada seseorang karena adanya beberapa faktor. Berikut ini beberapa jenis faktor penyebab multiple sclerosis yaitu sebagai berikut.

1. Faktor Usia

Usia memang berpengaruh terhadap kesehatan seseorang. Semakin bertambah usia seseorang maka semakin besar pula resiko mengalami berbagai penyakit. Terutama bila orang tersebut telah memasuki usia yang cukup dewasa dan bahkan usia lanjut. Termasuk pula definisi multiple sclerosis yang mengancam seseorang dengan rentang usia 15 sampai dengan 60 tahun.

Pada dasarnya multiple sclerosis paling banyak terjadi pada seseorang dengan usia muda dan paruh baya. Diketahui bahwa penyakit tersebut jarang terjadi pada anak dan pada orang dewasa yang lebih tua. Dengan kata lain penyakit jenis ini lebih berpeluang terjadi pada manusia di usia produktif.

Bahkan penyakit ini bisa saja menjadi penyebab utama terjadinya kecacatan neurologis pada orang muda. Diduga bahwa penyakit tersebut berhubungan dengan puncak kesuburan seseorang serta hormon dan sistem kekebalan tubuh yang dimilikinya. Oleh karena itu orang dengan usia produktif perlu mewaspadai penyakit ini.

2. Jenis Kelamin

Penyakit multiple sclerosis umumnya terjadi pada wanita. Diketahui bahwa wanita lebih beresiko menderita penyakit multiple sclerosis dalam hidupnya. Bahkan wanita dua kali lebih beresiko menderita penyakit tersebut dibandingkan dengan pria. Terutama bila wanita dengan usia produktif yang banyak melakukan aktivitas dan memiliki pola hidup yang cenderung kurang sehat.

Dengan pola hidup yang tidak sehat maka wanita akan cenderung memiliki imunitas atau sistem kekebalan tubuh yang cenderung lebih lemah. Dengan kondisi yang demikian maka ia akan lebih mudah terserang berbagai macam penyakit termasuk di dalamnya penyakit multiple sclerosis.

Di lain hal memang kecenderungan wanita untuk menderita penyakit jenis ini lebih besar daripada pria. Namun ternyata jika pria sampai menderita penyakit tersebut maka kondisinya akan jauh lebih parah daripada penderita berjenis kelamin wanita. Sehingga membutuhkan cara mengatasi penyakit sklerosis secara intens.

3. Faktor Genetik

Jika ditelusuri lebih lanjut sebenarnya hampir tidak ada jenis penyakit yang bisa diturunkan kepada generasi selanjutnya. Namun seseorang cenderung memiliki kelainan gen yang sama dengan anggota keluarganya. Hal inilah yang menyebabkan seseorang cenderung memiliki jenis penyakit yang sama dengan anggota keluarganya.

Dalam hal ini termasuk pula penyebab multiple sclerosis. Penyakit tersebut sebenarnya bukanlah merupakan penyakit keturunan. Namun jika seseorang pernah menderita multiple sclerosis maka bisa jadi anggota keluarganya yang lain juga beresiko memiliki kelainan gen yang sama dengannya.

Bahkan kelainan gen ini bisa saja diturunkan hingga ke keturunan selanjutnya. Kelainan gen inilah yang menyebabkan seseorang menderita penyakit multiple sclerosis seperti yang diderita oleh orang tuanya atau oleh anggota keluarganya yang lain. Diperkirakan bahwa sebanyak 2 hingga 3 % dari seluruh penderita multiple sclerosis memiliki anggota keluarga yang juga sama-sama menderita penyakit yang sama. [AdSense-B]

4. Pengaruh Infeksi

Penyakit multiple sclerosis juga bisa diderita oleh seseorang yang sedang terinfeksi baik karena virus atau bakteri maupun karena jenis parasit lainnya. Tentu saja hal ini lebih berpeluang terjadi pada seseorang dengan sistem kekebalan tubuh yang cenderung lemah. Sebab lemahnya kekebalan tubuh seseorang bisa menyebabkan orang tersebut terserang berbagai jenis penyakit termasuk infeksi dan penyakit multiple sclerosis.

Beberapa jenis infeksi tertentu diketahui merupakan faktor resiko multiple sclerosis. Misalnya saja infeksi yang disebabkan oleh virus Epstein Barr atau yang seringkali disebut dengan EBV. Hasil penelitian menunjukkan bahwa virus EBV dapat menghasilkan protein yang berkaitan dengan kumpulan gen pada manusia. Kondisi ini pada akhirnya menyebabkan seseorang menderita penyakit multiple sclerosis.

Virus EBV bisa menginfeksi seseorang secara lebih mudah bila orang tersebut memiliki kekebalan tubuh yang lemah. Oleh karena itu perlu dilakukan berbagai macam upaya yang bertujuan untuk meningkatkan imunitas tubuh.

5. Gangguan Autoimun

Seseorang dengan kondisi autoimun tertentu berpeluang menderita penyakit multiple sclerosis. Misalnya saja orang tersebut menderita penyakit tiroid maka besar kemungkinan bagi dirinya untuk menderita multiple sclerosis. Untuk mengatasi hal ini maka beberapa dokter akan meresepkan obat yang sekiranya dapat digunakan untuk membunuh sel-sel kelenjar tiroid yang umumnya bersifat terlalu aktif. [AdSense-A]

Resep obat bisa berupa obat anti tiroid dan kortikosteroid. Demikian pula pada seseorang yang menderita diabetes tipe 1 maka besar pula kemungkinan bagi dirinya untuk terserang penyakit multiple sclerosis. Kondisi ini umumnya bisa didiagnosis sejak usia anak-anak hingga dewasa muda.

Untuk mengatasinya umumnya diberikan suntikan insulin. Selain kedua jenis penyakit tersebut tentunya masih ada pula kondisi autoimun yang bisa menyebabkan seseorang mengalami penyakit multiple sclerosis. Penanganan pada pasien pun perlu dilakukan secara tepat sesuai dengan penyebab terjadinya multiple sclerosis.

6. Aktif Merokok

Rokok dapat membuat seseorang menjadi kecanduan sehingga lama-kelamaan akan mengalami berbagai macam jenis penyakit. Penyakit yang umumnya dialami oleh pecandu rokok antara lain berupa gangguan pernapasan yang juga disertai dengan adanya sakit batuk berjenis kering dan timbulnya nyeri pada organ paru-paru.

Tidak hanya itu saja namun rokok juga dapat menimbulkan berbagai jenis penyakit lainnya yang cenderung sangat berbahaya dan memiliki tingkat keparahan yang cukup serius. Seperti misalnya serangan jantung dan penyakit stroke. Rokok memang mengandung berbagai macam bahan kimia yang sudah tentu sangat berbahaya bagi organ tubuh manusia.

Jadi sebatang rokok itu diperkirakan mengandung banyak zat beracun. Zat beracun ini lama-kelamaan membuat imunitas menjadi semakin lemah. Jika imunitas lemah maka kemungkinan atau peluang untuk terserang macam-macam penyakit saraf termasuk sklerosis tadi akan semakin meningkat.

7. Kekurangan Vitamin D

Setiap jenis vitamin tentu saja penting bagi manusia. Demikian pula dengan vitamin D. Vitamin D tergolong sebagai salah satu nutrisi yang diperlukan oleh tubuh. Vitamin jenis ini berguna untuk menjaga kadar kalium sekaligus kadar fosfat pada seseorang. Maka jika seseorang sampai kekurangan vitamin D ia akan menderita rakitis.

Selain itu tulangnya juga akan mengalami penurunan kekuatan. Kekurangan vitamin D diketahui juga dapat melemahkan sistem kekebalan tubuh pada seseorang sehingga orang tersebut beresiko untuk menderita berbagai jenis penyakit termasuk multiple sclerosis.

Jika memang demikian maka sebaiknya perhatikan pula asupan vitamin D dalam tubuh Anda. Vitamin D pada dasarnya terdapat pada matahari. Selain itu Anda juga bisa memperoleh vitamin D pada sayuran hijau dan brokoli serta buah-buahan seperti jeruk, stroberi, dan tomat.

Penyebab multiple sclerosis sebaiknya menjadi perhatian bagi Anda. Dengan demikian Anda dapat melakukan berbagai upaya pencegahan agar bisa terhindar dari bahaya penyakit multiple sclerosis. Pencegahan terutama dilakukan dengan menjalankan pola hidup sehat. Sehingga termasuk dapat melakukan perawatan sklerosis multiple.

fbWhatsappTwitterLinkedIn