Air Alkali tengah menjadi perbincangan tersendiri bagi masyarakat Indonesia. Hal tersebut tidak lepas karena kepercayaan bahwa Air Alkali dapat memberikan banyak manfaat bagi kesehatan manusia. Namun ternyata anggapan tersebut memiliki banyak sekali catatan bahkan bisa dibilang salah kaprah. Karena hanya air Alkali yang benar-benar murnilah yang bisa memberikan manfaat bagi tubuh manusia. Dimana Air Alkali murni hanya bisa didapatkan dengan proses alami yaitu melalui mata air yang melewati batu-batu murni. Dari batu-batu murni tersebutlah mata air akan mendapatkan berbagai mineral yang nanti dapat mempengaruhi PH dari air tersebut. Sedangkan Air Alkali yang dijual di pasaran adalah jenis air alkali buatan yang berbahaya bagi tubuh dan juga kesehatan.
Bahaya air Alkali
Berikut ini akan dijelaskan beberapa bahaya Air Alkali bagi tubuh dan kesehatan:
1. Membuat Kondisi Lambung Menjadi Netral
Air Alkali digadang-gadang memiliki manfaat yang baik bagi tubuh karena PH-nya yang sama dengan PH tubuh. Namun ternyata pernyataan tersebut adalah sebuah kekeliruan yang besar. Karena nyatanya organ tubuh yang dimiliki oleh manusia memiliki PH yang berbeda-beda tergantung dengan fungsi yang dimiliki oleh organ tubuh tersebut. Sehingga tentunya tidak bisa disamaratakan dengan begitu saja. Dan salah satu bahaya meminum Air Alkali adalah dampaknya bagi lambung kita. Hal tersebut tidak lepas karena Lambung Manusia memiliki tingkat PH yang asam sekali.
Apabila Lambung yang telah asam tersebut kemudian dimasuki oleh air alkali yang berjenis basa atau asam tentunya akan membuat kondisi Lambung menjadi Netral. Kondisi Lambung yang netral bisa menganggu kesehatan pencernaan manusia. Karena bakteri atau kuman yang masuk ke dalam tubuh manusia hanya bisa dibunuh oleh asam yang dimiliki oleh Lambung. Namun fungsi utama dari Lambung tersebut akan hilang apabila asam yang dimiliki oleh Lambung menjadi hilang atau netral. Pemahaman yang salah tentang Air Alkali sebenarnya tidak lepas dari mitos yang berkembang di masyarakat tentang manfaat Air Alkali bagi kesehatan.
Mitos Tentang Manfaat Air Alkali Bagi Kesehatan:
- Menyembuhkan Penyakit Jantung
- Menyembuhkan Penyakit Darah Tinggi
- Menyembuhkan Penyakit Kanker
- Menjaga Daya Tahan Tubuh
- Mempercepat Penyembuhan
- Membuat Kondisi Tubuh Menjadi Lebih Bugar
Namun ternyata semua mitos tersebut adalah sebuah kesalahan besar. Mitos tersebut tidak lebih dari alat yang digunakan oleh pabrik penjual Air Alkali buatan untuk mendapatkan keuntungan yang sebesar-besarnya tanpa memedulikan kesehatan konsumennya. Semenjak meningkatnya popularitas dari Air Alkali dikalangan masyarakat, hal tersebut memang dimanfaatkan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab untuk membodohi masyarakan tentang mitos tentang Air Alkali yang digadang-gadang memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh manusia. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa hanya Air Alkali murni yang benar-benar memiliki manfaat bagi tubuh manusia. Sedangkan Air Alkali yang banyak dijual di pasaran adalah jenis Air Alkali buatan yang tentunya banyak mengandung banyak bahan kimia di dalamnya. Dimana bahan kimia sangat berbahaya bagi kesehatan tubuh manusia.
Ada tiga Proses Pembuatan Air Alkali yang berbahaya:
- Unit Elektrik Rumah Tangga. Bisa dibilang ini adalah proses pembuatan Air Alkali yang paling populer sekaligus yang paling mudah untuk dilakukan. Memanfaatkan alat-alat seperti Kagen, Jupiter, I-Water, air keran dan beberapa lainnya lagi. Dimana air keran akan melewati saringan karbon terlebih dahulu dan kemudian baru disaring melalui sebuah alat platinum. Namun ternyata penyaringan tersebut sama sekali tidak menghilangkan kuman maupun bakteri yang dikandung oleh air keran tersebut. Karena tujuan dari penyaringan tersebut hanyalah untuk membuat air menjadi basa sehingga nantinya bisa menjadi Air Alkali. Namun tentunya dengan masih terkandungnya berbagai bakteri di dalam air tersebut maka sudah dipastikan banyak bahaya yang mengintai bagi kesehatan manusia yang mengonsumsinya.
- Air Alkali Dari Toko Air. Banyak sekali toko-toko penjual air yang menggunakan Air Alkali sebagai produk milik mereka. Banyak yang menduga bahwa Air Alkali yang diproduksi oleh toko-toko Air tersebut dapat menjamin kesehatan sekaligus kehigenisannya. Namun yang terjadi sebenarnya malah sebaliknya. Karena Air Alkali yang dihasilkan dari toko air tersebut menggunakan sistem reverse osmosis yang sederhana. Kemudian setelah air melewati proses tersebut maka akan ditambahi sebuah larutan bubuk seperti kalsium karang. Hal tersebut berguna untuk membuat air menjadi basa. Kalsium Karang dicurigai memiliki banyak sekali logam beracun yang sangat berbahaya bagi kesehatan tubuh manusia.
- Unit Alkastream Air Alkali. Proses yang digunakan kali ini adalah menggunakan mesin yang tanpa menggunakan daya listrik atau non listrik. Dimana mesin akan diletakan di atas meja dan kemudian menambahkan senyawa magnesium ke dalam air keran yang sudah berada di sana.
2. Memperberat Kerja Ginjal Pada Tubuh
Kandungan elektrolit yang berlebihan pada Air Alkali nyatanya dapat memberikan efek negatif pada tubuh manusia yang mengonsumsinya. Elektrolit tersebut akan membuat Ginjal menjadi bekerja lebih berat dari biasanya. Sehingga tentunya sudah dapat dipastikan akan menganggu kesehatan pada manusia. Hal tersebut tidak lepas karena proses pembuatan Air Alkali yang tidak mengindahkan kaidah kebersihan sekaligus kebersihan seperti:
- Penyakit Yin
- Filter Karbon
- Platinum
- Pengurasan Mineral
- Bubuk Berbahaya Ditambahkan ke dalam Air
3. Menguras Cadangan Mineral Pada Tubuh
Tubuh secara alami memproduksi mineral yang tentunya bermanfaat bagi tubuh. Namun ada beberapa faktor yang membuat cadangan mineral yang sudah berada di dalam tubuh menjadi terkuras bahkan hilang. Salah satu faktor paling umum sekaligus yang paling utama adalah tingkat stres yang dirasakan oleh tubuh. Semakin tinggi tingkat strees seseorang maka akan semakin besar pula tubuh kehilangan cadangan mineralnya. Namun ternyata Air Alkali juga dapat melakukan hal yang sama. Hal tersebut tidak lepas karena Air Alkali yang memiliki sifat basa. Sehingga secara otomatis maka tubuh akan berpikir bahwa mereka tidak perlu mencadangkan mineral bahkan menghilangkan cadangan mineral yang sudah berada di dalam tubuh.
4. Membiarkan Racun Masuk ke dalam Tubuh
Seperti yang sudah dijelaskan bahwa proses pembuatan Air Alkali yang banyak dijual di pasaran sama sekali tidak mengindahkan proses kebersihan dan juga proses kehigienisan. Sehingga tentunya sudah dipastikan masih banyak bakteri dan kuman yang terkandung dalam Air Alkali yang berasal dari air keran tersebut. Dimana bakteri dan kuman tersebut akan berubah menjadi racun yang menganggu kesehatan.
Bahaya air alkali bagi kesehatan dan tubuh bisa jadi berbahaya karena belum diuji secara klinis dan medis, jangan sembarangan memanfaatkannya jika anda belum mendapatkan garansi terkait kejernihan air ini.