Diasulin – Fungsi – Obat Apa – Dosis Dan Efek Samping

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Apakah anda pernah melihat seseorang yang menderita diabetes? Diabetes merupakan sebuah penyakit dimana tubuh anda kehilangan kemampuan untuk memproduksi hormon insulin yang kemudian akan menyebabkan kadar glukosa di dalam tubuh orang tersebut akan meningkat.

Perlu anda tahu bahwa untuk diabetes 1, pankreas benar – benar kehilangan kemampuannya untuk memproduksi hormon insulin, sementara untuk seseorang yang menderita diabetes tipe 2, pankreas masih bisa memproduksi hormon insulin, meskipun bukan dalam jumlah yang banyak.

Maka dari itu, ada sebuah obat yang banyak direkomandasikan oleh ahli kesehatan dimana obat tersebut bernama Diasulin. Obat ini memang sudah terbukti mampu mengatasi diabetes sehingga anda tidak sampai mengalami diabetes yang semakin parah. Namun sebelum anda ingin mengkonsumsi Diasulin, kami sarankan agar supaya anda membaca beberapa informasi penting yang akan kami berikan.

Fungsi Diasulin

  1. Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwasanya Diasulin merupakan obat yang digunakan untuk mengatasi diabetes bagi seseorang yang mengalami gangguan toleransi terhadap glukosa maupun bagi seseorang yang mengalami masalah berupa gangguan metabolisme lemak.
  2. Diasulin juga digunakan sebagai obat untuk mengatur kadar glukosa di dalam darah.
  3. Diasulin juga diindikasikan untuk memperbaiki kadar HbA1c sampai kembali ke kondisi normal.
  4. Indikasi lain dari Diasulin adalah mampu digunakan untuk menurunkan kadar lemak yang terdapat di dalam darah.

Kontraindikasi Diasulin

  • Disarankan untuk berhati – hati ketika anda ingin memberikannya kepada seseorang yang pernah mengalami gangguan hipersensitifitas.
  • Anda juga harus berhati – hati ketika ingin menggunakan Diasulin jika anda termasuk orang yang pernah mengalami alergi terhadap kandungan yang ada di dalam obat ini.
  • Bagi ibu hamil maupun ibu menyusui, kemungkinan besar anda disarankan untuk tidak menggunakan Diasulin karena dikhawatirkan bisa menimbulkan gangguan terhadap anda maupun bayi yang anda kandung.

Dosis Diasulin

  • Untuk dosis preventif yang diberikan kepada orang dewasa adalah 1 kali dalam sehari sebanyak 2 kapsul
  • Untuk dosis yang diberikan kepada seseorang yang menderita diabetes, maka dosis yang diberikan adalah sebanyak 3 kali dalam sehari sebanyak 2 kapsul.
  • Diasulin disarankan untuk dikonsumsi dalam kurun waktu 8 sampai dengan 12 minggu.

Efek Samping Diasulin

  • Diasulin akan menimbulkan beberapa masalah yang bisa anda rasakan seperti mual tanpa muntah, mual, maupun juga bisa mengakibatkan anda mengalami sakit kepala.
  • Diasulin jika dikonsumsi oleh seseorang yang pernah mengalami hipersensitifitas, maka dikhawatirkan bisa menimbulkan ruam kulit.
  • Diasulin juga kemungkinan bisa menyebabkan anda mengalami sembelit atau konstipasi.
  • Jika Diasulin dikonsumsi dalam jangka waktu yang lama, maka kemudian anda mengalami beberapa masalah seperti mulut kering, pembengkakan, dan lain sebagainya.
  • Disarankan untuk mengkonsumsi Diasulin sebelum makan.
  • Jika anda ingin mendapatkan informasi yang berhubungan dengan efek samping Diasulin, maka anda bisa bertanya kepada dokter mengenai efek samping yang mungkin anda alami selama menggunakan Diasulin.

Hal – Hal Yang Harus Anda Perhatikan

  1. Anda harus mengkonsumsi Diasulin sesuai dengan takaran dosis yang dianjurkan untuk anda.
  2. Jangan pernah menambah maupun mengurangi takaran dosis dari Diasulin agar supaya anda tidak mengalami over dosis.
  3. Jika anda mengalami beberapa tanda yang menunjukkan anda mengalami alergi karena mengkonsusmi Diasulin, maka anda harus segera menghentikan penggunaan Diasulin dan harus menghubungi dokter.
  4. Demikian informasi yang bisa kami sampaikan berkaitan dengan Diasulin. Semoga informasi yang kami berikan ini bermanfaat bagi anda semuanya. Terimakasih.
fbWhatsappTwitterLinkedIn