Cara Hidup Sehat

Ini 4 Rahasia Kebugaran Cristiano Ronaldo Yang Bisa Kita Tiru

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Cristiano Ronaldo atau yang juga akrab disebut CR7 ini belum lama kembali menunjukkan pesona dan performa terbaiknya. Hal ini sangat nampak dari bagaimana ia menghasilkan hattrick pada pertandingan Juventus vs Atletico Madrid (13/3) dini hari sehingga membuat para pendukung Juventus tak ragu untuk menghujaninya dengan pujian.

Seperti kita ketahui, CR7 memiliki gaya hidup yang sehat yang berbeda dari mungkin kebanyakan para bintang sepak bola. Tak bertato misalnya, bahkan juga rajin mendonorkan darah. Jika ingin bugar seperti pria 34 tahun ini, maka ada cara-cara hidup sehat di bawah ini yang bisa coba diterapkan mulai dari sekarang.

  1. Tidur Cukup

Tak diragukan lagi kepadatan jadwal seorang Cristiano Ronaldo bukan? Dirinya yang super sibuk ini ternyata bisa tetap segar dan bugar karena berhasil menjaga pola tidurnya dengan baik. Sesibuk apapun, istirahat malam yang ia dapatkan selalu cukup karena terbiasa tidur serta bangun lebih awal, khususnya kalau menjelang laga.

Dilansir dari Fourfourtwo, ia pun mengatakan bahwa tidur cukup menolong supaya ototnya lebih cepat pulih. Meski berolahraga dan latihan tetap penting, gaya hidup santai juga diperlukan agar kebugaran fisik dan mental bisa tetap seimbang. Mampu menghabiskan waktu senggang bersama teman dan keluarga juga menjadikannya selalu berpikir positif dan makin rileks.

  1. Membatasi Makanan Tak Sehat

Selain pola tidur, CR7 juga akui sangat memerhatikan pola makannya sehingga makanan-makanan olahan dan bahkan minuman manis tidak ia sentuh. Sehari-harinya, ia menyukai gandum utuh dan protein yang tidak ada lemaknya. Ia juga rajin mengonsumsi sayur, buah dan ikan segar demi memperoleh protein dari sana.

Minuman olahraga sebagai penambah energi pun ia selalu konsumsi; yakni minuman dengan kandungan elektrolit dan karbohidrat sebagai cara meningkatkan daya tahan tubuh. Kadar gula pada minuman olahraga yang ia gemari pun termasuk rendah tapi tetap bisa bantu meminimalisir dehidrasi dan memberikan asupan vitamin B12 bagi tubuhnya.

  1. Menghindari Alkohol

Bukan sekadar pola makan, bagi yang mengenal dan memahami karakter seorang Cristiano Ronaldo, pola hidup sehatnya termasuk juga tidak minum minuman beralkohol. Menurutnya bukan hanya minuman bergula tinggi sekaligus makanan olahan yang berefek buruk bagi tubuhnya, alkohol pun demikian sehingga ia hanya memilih minuman yang benar-benar memberikan manfaat untuk fisiknya.

  1. Mendengarkan Musik Kesukaan

Bagi CR7, kekuatan mental sama penting dengan kekuatan fisik, oleh karena itu ia ingin selalu menjaga agar kesehatan mentalnya terjaga tetap baik di tengah kepadatan jadwal kegiatan. Mendengarkan musik yang bagus adalah pilihannya untuk membantu tetap fokus dan memperoleh motivasi tinggi dalam beraktivitas; dan musik reggae serta hip hop adalah favoritnya.

Menurutnya menjaga kesehatan fisik itu memang penting apalagi ketika berlaga, namun tahu bagaimana cara menjaga kesehatan mental pun diperlukan supaya ia bisa memperoleh pencapaian yang lebih besar di luar dan di dalam lapangan. Menjaga suasana hati, pikiran dan mental adalah salah satu faktor yang bisa membuatnya selalu melakukan yang terbaik.

Itulah beberapa hal yang Cristiano Ronaldo coba bagikan mengenai gaya hidup sehatnya yang dapat coba kita tiru sehari-hari. Kebiasaan-kebiasaan tersebut mungkin tak secara instan bisa kita terapkan, namun tanpa mencobanya kita tak akan pernah tahu.