Kesehatan Otot

17 Cara Mengobati Otot Paha Depan Ketarik Akibat Cedera

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Aktivitas fisik tertentu dan berlebihan terkadang mampu membuat otot paha depan menjadi ketarik sehingga tegang. Inilah yang kemudian membuat otot paha depan menjadi terasa sakit dan bahkan dapat menjadi bengkak. Untuk cara mengobati otot paha depan ketarik akibat cedera yang aman, berikut adalah beberapa langkah yang bisa coba Anda lakukan.

  1. Memberikan Pijatan Ringan

Pijatan akan memberikan kelegaan dan pemulihan bagi paha depan yang ototnya tegang seperti ketarik. Tentu akan lebih baik bila Anda memanggil atau datang pada seorang terapis pijat yang profesional. Apabila pijatan salah dan kurang tepat, hati-hati karena otot dapat menjadi makin sakit dan kondisi lebih buruk.

  1. Mengompres Dingin

Bagian otot paha depan bisa coba Anda kompres apabila memang terasa sakit karena ketarik. Cobalah untuk menyiapkan air es dan celupkan handuk atau kain bersih ke dalamnya, peras, dan kompreskan pada bagian paha yang cedera kurang. Atau, bungkus saja beberapa kotak es batu dengan handuk tipis sebelum ditempelkan ke paha 20 menit lamanya; hindari menempelkan atau meletakkan es batu secara langsung ke area paha yang sakit.

  1. Mengistirahatkan Otot

Berikan waktu untuk otot paha Anda beristirahat dengan baik dengan cara tidak melakukan aktivitas apapun, khususnya yang memicu ketegangan kembali. Membutuhkan waktu beberapa hari memang untuk memulihkan otot paha dengan beristirahat, namun hal ini sangat penting supaya robekan serat otot tak menjadi lebih serius.

  1. Menggunakan Minyak Jahe

Selain Anda bisa mengobati otot paha bagian depan yang ketarik dengan datang pada tukang pijat profesional, bisa juga dengan memanfaatkan minyak jahe. Oles minyak jahe secukupnya pada bagian paha depan yang ketarik sambil memberi pijatan ringan. Lakukan perawatan ini 3 kali dalam sehari karena jahe sendiri mengandung anti-inflamasi.

  1. Minum Teh Jahe

Untuk meredakan rasa sakit pada bagian otot paha depan sekalipun, Anda bisa mencoba mengonsumsi teh jahe setiap harinya 3 kali. Dalam membuat teh jahe, Anda cukup menyeduh beberapa irisan jahe yang sudah ada di dalam cangkir dengan secangkir air selama kurang lebih 10 menit. Untuk menambahkan rasa, masukkanlah madu murni secukupnya.

  1. Menambah Asupan Vitamin D

Otot paha depan yang mudah ketarik bisa jadi adalah salah satu akibat kekurangan vitamin D. Apabila memang demikian, cobalah untuk menambah asupan vitamin D Anda melalui konsumsi makanan yang mengandung vitamin D tinggi ataupun berjemur untuk memperoleh sinar matahari pagi.

  1. Mengonsumsi Jus Lemon

Kaya akan antioksidan, lemon adalah buah yang mengandung vitamin C dengan segudang kebaikan bahkan bagi kesehatan otot Anda. Masukkanlah jus 1 buah lemon ke dalam secangkir air hangat yang ditambah sedikit madu sebagai pemanis, konsumsilah 2 kali setiap harinya supaya otot yang ketarik bisa lebih rileks dan membaik.

  1. Memakai Jus Lemon dan Minyak Kastor

Anda bisa menyiapkan obat oles dari campuran minyak kastor dan jus lemon secukupnya dengan perbandingan 1:1. Larutan yang sudah jadi, oles saja langsung ke paha depan yang ingin diobati lalu pijat-pijatlah lembut. Lakukan perawatan ini sehari 3 kali untuk hasil paling baik.

  1. Mengonsumsi Susu Campur Kunyit

Bila otot paha depan ketarik dan Anda tak tahu cara memulihkannya, konsumsilah segelas susu yang dicampur dengan bubuk kunyit sehari 1 atau 2 kali setiap hari sampai otot paha depan sembuh. Kunyit dengan kandungan anti-inflamasi ini siap untuk menyembuhkan otot paha yang sedang tidak baik.

  1. Menggunakan Bubuk Kunyit dan Minyak Wijen

Ciptakanlah ramuan pasta dari campuran bubuk kunyit 1 sendok teh dan minyak wijen hangat secukupnya. Jadikan ramuan ini sebagai obat luar atau obat oles yang bisa langsung diterapkan pada paha depan Anda sambil memijat perlahan. Tunggu kira-kira setengah jam sebelum dibersihkan menggunakan air hangat; lakukan perawatan sehari 2 kali untuk mengobati secara tuntas.

Cara Lain Mengobati Paha Depan yang Ketarik

Selain dari 10 cara tersebut, masih ada beberapa tips pengobatan otot paha depan Anda yang ketarik yang layak Anda coba di rumah karena kiranya dapat bermanfaat, yaitu:

  • Minum teh hijau 3 cangkir sehari setiap hari.
  • Mengaplikasikan gel yang berkandungan capsaicin pada paha depan Anda.
  • Menggunakan balsam dingin/panas yang berguna untuk membuat rasa tak nyaman lebih cepat reda
  • Melakukan peregangan kaki khususnya pada paha setiap hari 10 menit lamanya.
  • Menambah asupan kalium, baik itu melalui makanan-makanan yang mengandung kalium tinggi atau mengonsumsi suplemen setelah berkonsultasi dengan dokter.
  • Mengonsumsi obat khusus penghilang rasa sakit (obat anti-inflamasi nonsteroid) apabila rasa sakitnya tak tertahankan.
  • Berendam air hangat yang sudah dicampurkan dengan garam Epsom selama 15 menit seminggu 3 kali.

Itulah beberapa cara mengobati otot paha depan ketarik yang disebabkan oleh cedera karena suatu aktivitas fisik tertentu. Kiranya Anda mendapatkan manfaat besar dari beberapa langkah yang telah direkomendasikan tersebut.