Minuman Berbahaya

Waspadai 12 Penyakit Akibat Minum Kopi Berlebihan !

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Anda adalah salah satu penggemar minuman kopi? Dalam sehari Anda bisa minum kopi sampai bercangkir-cangkir, terlalu sering dan bahkan berlebihan? Mungkin dampaknya belumlah dirasakan saat ini, namun waspadalah terhadap berbagai macam penyakit akibat minum kopi berlebihan setiap hari yang mampu mengancam kesehatan serta mengakibatkan kematian.

  1. Penyakit Asam Lambung

Walaupun mengonsumsi kopi pahit sekalipun, ada kandungan asam di dalam minuman kopi sehingga saat dikonsumsi saat perut kosong malah bisa langsung menjadi penyebab naiknya asam lambung. Saat asam lambung kambuh, maka tanda-tanda yang akan dirasakan adalah pusing dan juga perut yang mual.

Gangguan pencernaan pada lambung lainnya yang menyertai asam lambung akibat minum kopi antara lain adalah perut mengalami radang, perut terasa panas, hingga sindrom iritasi usus besar yang tidak boleh diabaikan. Waspada terhadap beberapa produk kopi yang super terjangkau alias yang bisa Anda beli dengan harga murah karena kandungan asamnya lebih tinggi dan lebih berbahaya bagi lambung.

  1. Sakit Kepala

Penyakit yang tergolong ringan ini juga biasanya paling banyak terjadi justru ketika minum kopi terlalu banyak, seperti konsumsi rutin setiap hari akan 5 cangkir lebih kopi biasa atau 3 cangkir lebih kopi espresso. Walau kafein sendiri menawarkan khasiat anti nyeri, ketika mengasupnya berlebihan pun justru efek sebaliknyalah yang kita dapatkan.

  1. Insomnia

Penyakit lainnya yang patut diwaspadai oleh para pecinta kopi atau lebih tepatnya pecandu kopi adalah susah tidur di malam hai. Secara umum mungkin insomnia dianggap sebagai efek yang biasa dan dapat menyebabkan tubuh terasa cepat lelah saat beraktivitas. Tapi kalau dibiarkan dalam jangka panjang, ada dampak serius yang bisa mengancam kesehatan Anda.

  1. Kolesterol Tinggi

Kopi berlebihan mampu menjadi pemicu meningkatnya kadar kolesterol jahat di mana hal ini juga mencakup kadar trigliserida dalam tubuh. Dengan begitu, terjadilah pengendapan lemak sekaligus pembuluh darah yang mengalami sumbatan yang pada umumnya dapat berujung pada serangan stroke maupun jantung.

  1. Hipertensi

Tekanan darah melonjak tinggi juga biasanya dipicu oleh konsumsi kopi yang pada akhirnya bisa menyebabkan pengonsumsinya mengalami tanda seperti sering sakit kepala, leher belakang serta bahu tegang dan kencang, hingga kekakuan pada bagian tubuh lainnya. Kopi hitam dianggap jauh lebih baik, namun tetap konsumsinya harus Anda batasi supaya bagi Anda yang memiliki tekanan darah mudah naik tak terpengaruh.

  1. Gangguan Kesehatan Mental

Percaya atau tidak, mengonsumsi kopi terlalu banyak secara jangka panjang pada beberapa kasus mampu memengaruhi kesehatan mental pengonsumsinya. Asupan kafein berlebihan mampu memicu timbulnya gejala psikotik, gangguan kecemasan, hingga kebingungan dan meningkatkan risiko serangan panik.

  1. Penyakit Payudara Fibrokistik

Minum kopi berlebihan rupanya tak baik bagi kesehatan wanita di mana salah satu efeknya adalah terkena penyakit payudara fibrokistik yang disebabkan oleh perubahan kadar hormon estrogen. Hal ini biasanya lebih umum terjadi saat sedang menstruasi yang ditandai dengan rasa nyeri dan munculnya benjolan pada payudara.

Tapi tak hanya itu, biasanya payudara pun mengalami pembengkakan. Menurut National Cancer Institute dan American Medical Association’s Council on Scientific Affars, justru mengalami berkurangnya gejala penyakit payudara fibrokistik ketika mereka membatai asupan kafein bagi tubuh. Jadi jika Anda adalah salah satu penggemar dan pecandu kopi, mulailah mengurangi asupannya demi kesehatan Anda.

  1. Kerusakan Gigi

Kopi pun mampu mengakibatkan penyakit pada gigi apabila dikonsumsi secara belbihan setiap hari. Sakit gigi karena gigi berlubang hingga juga masalah gigi berkarang dan gigi kuning adalah risiko mengonsumsi kopi yang Anda perlu ketahui agar mampu membatasi asupannya supaya tak terlalu berlebihan.

  1. Endometriosis

Satu lagi penyakit yang diakibatkan dari kebiasaan minum kopi berlebihan pada wanita adalah terkena endometriosis. Hal ini sudah dibuktikan oleh hasil studi penelitian berasal dari Harvard School of Public Health di mana wanita dengan asupan kafein tinggi berpotensi besar mengalami kelainan pada sistem reproduksinya, yakni endometriosis dengan gejala rasa nyeri pada masa menstruasi.

  1. Osteoporosis

Asupan kafein berlebih pun terbukti mampu memengaruhi kepadatan tulang. Ada penurunan kepadatan mineral pada tulang yang bisa terjadi khususnya bagi para wanita yang sudah melewati masa menopause. Itu artinya, osteoporosis atau penyakit pengeroposan tulang adalah risiko besar yang berbahaya apabila Anda tetap lanjut mengonsumsi kopi setiap hari terlalu banyak.

  1. Kanker Kandung Kemih dan Ovarium

Jenis penyakit lainnya yang berisiko tinggi dialami oleh para pengonsumsi kopi berlebih adalah kanker pada kandung kemih serta kanker ovarium pada wanita. Ini karena menurut penelitian, DNA seseorang bisa terkena dampak dari senyawa kopi yang mampu memperbesar potensi terserang kanker, khususnya ovarium dan kandung kemih.

  1. Penyakit Kardiovaskular

Untuk para pengonsumsi kopi dengan riwayat atau risiko jenis-jenis penyakit jantung dan hipertensi yang tinggi, sebaiknya hindari minum kopi berlebihan dan jika sudah telanjur memiliki kebiasaan tersebut, batasi asupannya. Kafein mampu berpengaruh pada sistem saraf pusat yang terletak di obat yang kemudian menyebabkan detak jantung jadi dapat berdetak lebih kencang.

Tips Menghindari Penyakit Akibat Mengonsumsi Kopi

Bagi para penderita gangguan pencernaan khususnya di lambung seperti asam lambung dan sakit maag hingga masalah kolesterol tinggi, darah tinggi dan sakit kepala yang berat, minum kopi adalah suatu pantangan yang sebaiknya Anda ikuti dengan baik. Berbagai masalah kesehatan tersebut mampu menjadi lebih serius ketika Anda tetap pada kebiasaan mengonsumsi kopi.

Kopi pada dasarnya tak seberbahaya yang Anda kira sebab masih ada sejumlah manfaat yang bisa diperoleh. Tentu dengan cara minum yang benar, Anda mampu mendapatkan manfaat-manfaat tersebut yaitu dengan:

  • Tidak minum kopi dalam kondisi perut masih kosong, jadi isilah perut dulu dengan makanan cukup sebelumnya.
  • Tidak minum kopi di atas jam 2 atau 3 siang agar terhindar dari insomnia.
  • Tidak memberi campuran pemanis buatan pada kopi.
  • Tidak minum kopi yang terlalu manis, jadi kalau ingin menambahkan gula sedikit saja.
  • Tidak minum kopi terlalu berlebihan hingga bercangkir-cangkir atau bergelas-gelas dalam sehari, cukup sehari 2 gelas atau 4 cangkir saja.
  • Boleh menambahkan rempah seperti kayu manis agar dapat menstabilkan kadar gula darah dalam tubuh.

Itulah berbagai penyakit akibat minum kopi berlebihan yang harus Anda waspadai mulai sekarang. Perhatikan bagaimana cara minum kopi yang sebaiknya diterapkan agar penyakit-penyakit serius tidak menghampiri.