Kehamilan

6 Manfaat Matahari Pagi Bagi Ibu Hamil Tetap Sehat Sampai Melahirkan

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Terpapar atau berjemur di bawah matahari siang hingga sore tentunya bukan ide yang bagus karena bahaya sinar ultravioletnya bisa-bisa fatal bagi kulit. Namun matahari pagi jelas berbeda dan justru kaya akan nutrisi, yakni khususnya vitamin D. Tak hanya baik bagi bayi yang baru lahir, para ibu hamil pun bisa berjemur lho karena serangkaian manfaat matahari pagi bagi ibu hamil itu besar.

  1. Menurunkan Risiko Diabetes

Selama masa hamil, para bumil sangatlah rentan terhadap penyakit gula alias diabetes, khususnya diabetes gestasional. Jenis diabetes ini memang paling kerap muncul pada masa kehamilan saja dan usai melahirkan memang kemudian tak ada lagi.

Diabetes gestasional dapat dialami oleh para bumil saat tubuh tak mampu menghasilkan insulin secara cukup sebagai pengendali kadar gula darah selama hamil. Sebagai salah satu solusi agar terhindar dari diabetes gestasional, pola makan perlu dijaga tetap sehat dan pastikan rajin terkena matahari pagi.

  1. Menurunkan Risiko Tekanan Darah Tinggi

Ibu hamil pun sebenarnya adalah yang paling rentan terkena kondisi hipertensi atau tekanan darah tinggi. Maka sebagai salah satu penurun risiko secara alami, bumil dianjurkan untuk rajin berjemur di bawah matahari pagi agar tekanan darah tetap terjaga normal selama masa kehamilan.

  1. Memenuhi Kebutuhan Vitamin D

Vitamin D tak hanya bisa didapat dari sumber makanan yang mengandung vitamin D tinggi, tapi juga dari sinar matahari pagi. Itulah kenapa, para ahli memberikan anjuran bagi banyak orang untuk rajin berjemur di pagi hari, tak terkecuali para bumil. Karena asupan vitamin D terpenuhi dengan baik, tubuh jadinya lebih bugar dan sehat.

  1. Meningkatkan Kesehatan Mental

Vitamin D yang terpenuhi dari proses terkena paparan sinar matahari pagi juga berguna dalam membangun kesehatan mental sehat secara dini bagi janin. Dengan calon bayi memperoleh vitamin D cukup, fungsi motoriknya pun akan meningkat dengan baik.

  1. Mendukung Pertumbuhan Janin

Menurut hasil penelitian yang melibatkan 2000 orang bumil di seluruh dunia, terpapar sinar matahari pagi yang mampu memenuhi kebutuhan vitamin D menunjukkan korelasi positif dengan proses kehamilan di usia trimester pertama hingga kedua. Ketika dari masih dalam kandungan sang ibu memperoleh cukup asupan vitamin D, kelak anak tumbuh besar dan masuk sekolah nilai IQ-nya pasti terpengaruh dengan baik.

  1. Mendukung Kemaksimalan Penyerapan Kalsium

Saat asupan vitamin D terpenuhi dari paparan matahari pagi, itu artinya proses penyerapan kalsium dalam tubuh para bumil juga lebih maksimal lho. Dengan begitu, tak hanya bagus bagi kesehatan tulang bumil, pertumbuhan tulang janin juga terbentuk lebih optimal. Kondisi tulang lunak atau soft bone merupakan risiko bahaya yang dapat terjadi pada ibu hamil serta janin.

Waktu terbaik untuk berjemur demi mendapatkan manfaat matahari pagi bagi ibu hamil adalah antara jam 7-9 pagi. Waktu yang paling perlu dihindari untuk berjemur adalah mulai dari jam 11 siang seterusnya karena bahaya sinar matahari di siang hari bakal sangat merugikan bagi kulit. Jikapun ingin didukung dengan sumber makanan bervitamin D tinggi, pastikan asupan tak berlebihan karena normalnya bumil memerlukan 400 IU vitamin D.