Merajut adalah sebuah hobi yang bersifat ‘meditatif’ dan mempunyai efek bagus yaitu bisa menenangkan pikiran. Riset menjelaskan bahwa merajut benang hingga membentuk pakaian jadi ternyata menyimpan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh anda dan mampu mengurangi depresi serta kecemasan, menghindari terjadinya demensia, serta mampu mengalihkan perhatian dari anda terserang penyakit kronis.
Nah sebuah jaringan amal bernama ‘Knit for Peace’ asal Inggris melakukan sebuah survei yang membutuhkan 1000 anggota guna memberikan pengalaman mereka tentang kesehatan tubuh ketika sedang merajut. Dari sinilah ditemukan bahwa merajut bermanfaat besar bagi ketenangan pikiran sehingga memberikan pengaruh bagus terhadap kesehatan jiwa.
Merajut Bermanfaat Sebagai Terapi
Riset lebih lanjut menjelaskan bahwa mereka yang mempunyai trauma atau kejadian di masa lalu yang kurang menyamankan hati / PTSD, post traumatic stress disorder bisa disembuhkan hanya dengan melakukan merajut pola – pola yang kompleks dan ternyata terbukti mampu mengalihkan fokus perhatian dan rasa ‘paranoia’.
Di samping tersebut di atas, merajut bisa juga membantu anda menjaga berat badan karena jari anda terlalu sibuk membuat pola dan membuat anda terhindar dari godaan ngemil. Tentu saja manfaat selanjutnya adalah dengan pandai merajut maka akan menyebabkan anda mampu menghasilkan sebuah karya unik yang bisa memberikan kepuasan rohani sekaligus anda dapat tampil penuh percaya diri sehingga terhindar dari rasa kesepian dan sedih berkepanjangan. Tak mengherankan jika di AS menjadikan kegiatan yang satu ini sebagai salah satu kegiatan / aktivitas pilihan dalam melakukan kampanye bulan perduli terhadap stres kronis nasional. Dilanjutkan dengan kampanye di Toronto Kanada, merajut bisa dijadikan sebagai bentuk terapi tradisional untuk membantu anda kecanduan merokok menjadi berhenti.
Temuan selanjutnya dari survei yang dilakukan oleh Knit for Peace memberikan penjelasan tambahan bahwa sekitar 86 persen responden merasakan aura positif dari ikut serta merajut yang mampu membantu mereka menjadi relaks. 30 persen yang lainnya mengklaim bahwa kegiatan ini dapat membantu mereka mengurangi rasa depresi, cemas, dan tekanan darah menjadi normal. Merajut dapat mengurangi rasa nyeri sebagai akibat adanya radang sendi disertai nyeri kronis.
Nah begitu anda merasa terbiasa dengan melakukan pola gerakan merajut seperti pola gerakan lembut melingkar atau gerakan berulang – ulang seirama dengan benang dan jarum mulai bersatu maka kegiatan ini dapat memicu kondisi pikiran menjadi rileks yang berpengaruh besar untuk menurunkan denyut nadi, tekanan darah, dan kadar ‘kortisol’ dalam tubuh.
Mari menjadikan kegiatan merajut tersebut di atas sebagai hobi anda yang memperoleh manfaat luar biasa besar untuk menjaga kesehatan tubuh, dan akan menjadi lebih optimal apabila didukung oleh pola hidup sehat mulai dari mengonsumsi makanan / minuman bergizi seimbang, olahraga secara teratur dengan disertai istirahat secara cukup.
Demikian kami rangkum dari berbagai informasi, semoga bermanfaat !