Berat Badan

Berapa Berat Badan Ideal Usia 40 Tahun pada Pria dan Wanita? Ikuti Tips Dietnya

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Saat memasuki usia 40 tahun, berat badan menjadi hal yang dikhawatirkan oleh banyak wanita dan juga beberapa pria. Namun tak juga dapat disangkal bahwa melakukan program diet ketika usia sudah 40 tahun bukanlah hal mudah, terutama jika Anda adalah orang sibuk. Berbeda saat usia masih 20-an, program diet yang perlu dilakukan orang-orang usia 40 tahun tentunya harus lebih bijak dan sesuai.

Berapa Berat Badan Ideal jika Sudah Masuk Usia 40 Tahun?

Meski sudah memasuki kepala 4, penghitungan berat badan yang ideal masih sama ketika Anda berusia 20 tahunan. Tentunya berat badan ideal yang dimiliki setiap orang berbeda-beda sehingga sebaiknya tidak membanding-bandingkan berat Anda dengan berat orang lain.

Berat badan normal harus disesuaikan dengan tinggi badan kita di mana untuk mengetahui kita dapat memakai rumus: tinggi badan (cm) – 100 = berat badan normal (kg). Jadi, apabila Anda mungkin memiliki tinggi 165 cm, berat badan yang dikatakan normal adalah 65 kg.

Bicara tentang berat badan ideal, biasanya tergantung dari jenis kelaminnya lebih dulu karena pria dan wanita memiliki komposisi tubuh berbeda. Ingat bahwa di dalam tubuh wanita komposisi lemak lebih tinggi sedangkan tubuh pria memiliki massa otot jauh lebih banyak ketimbang wanita. Ada rumus Broca yang bisa digunakan sebagai penghitung berat badan ideal Anda di mana penemu rumus ini adalah Pierre Paul Broca.

Berat badan normal tidak sama dengan berat badan ideal karena dari rumus yang ada tersebut, bila Anda seorang wanita dengan tinggi badan 160 cm, otomatis idealnya untuk berat badan Anda adalah 60 – 9 = 51 kg. Sedangkan bila misalnya Anda adalah pria dengan tinggi 170 cm, otomatis idealnya untuk berat badan Anda adalah 70 – 7 = 63 kg.

Hanya saja, diet ketat bukanlah solusi terbaik bila ingin memperoleh atau mencapai berat badan ideal. Tips diet sehat dan seimbang adalah yang seharusnya Anda ikuti, bukan yang ketat dan serba instan karena akan jauh lebih berbahaya dampaknya bagi kesehatan. Kunci diet yang baik adalah energi yang masuk harus seimbang dengan energi yang dikeluarkan tubuh.

Intinya, bila Anda memang perlu menurunkan berat badan agar mampu memiliki berat badan ideal, itu artinya energi yang keluar harus lebih besar ketimbang energi yang masuk ke tubuh, begitu juga sebaliknya. Mencari solusi diet sehat adalah yang paling dianjurkan daripada mencoba-coba diet yang cepat namun berdampak buruk bagi kesehatan.

Cara Diet yang Tepat untuk Usia 40 Tahun

Kenaikan berat badan pada wanita pada umumnya terjadi ketika usia menginjak 35-40 tahun, sementara pria menyatakan bahwa mereka mengalami kenaikan berat badan justru pada usia 40-45 tahun. Ada banyak faktor yang menyebabkan kenaikan berat badan tersebut.

  • Pria menggemuk di usia 40-45 tahun karena pada umumnya pada usia tersebutlah mereka sedang berada di puncak karir. Pola hidup pun menjadi kurang teratur di mana mereka tak mempunyai waktu cukup hanya untuk olahraga sekalipun. Kita tahu bahwa kurang olahraga mampu menjadi faktor peningkat risiko obesitas.
  • Wanita menggemuk rata-rata disebabkan karena mereka menjadi seorang ibu. Survei membuktikan bahwa 34 persen dari 1000 orang wanita sewaktu sudah memiliki anak, maka mereka akan memiliki kebiasaan makan lebih banyak dan malah bisa 2 kali lipat.
  • Wanita pun mengaku berat badan naik bisa dikarenakan faktor pernikahan, namun memang benar, pada beberapa kasus wanita akan menjadi lebih gemuk sesaat sesudah menikah. Dan justru prialah yang berbeda, 22 persen pria mengaku bahwa perceraianlah yang menjadi pemicu kegemukan mereka.

Normal dan wajar bila para pria dan wanita mengalami kenaikan berat badan yang biasanya pada usia 30-lah kegemukan mulai terjadi. Namun ketika usia wanita sudah mendekati 40 tahun, akan jauh lebih sulit dalam menurunkan berat badan. Meski tak semudah sewaktu masa muda, tips diet berikut bisa dijadikan sebagai panduan.

  1. Mengonsumsi Ikan

Jenis-jenis penyakit jantung berpotensi lebih besar menyerang orang-orang yang telah memasuki usia 40 tahun, khususnya wanita yang sudah mendekati menopause atau sesudah menopause. Konsumsilah ikan seminggu paling tidak 2 kali demi menjaga berat badan. Trout dan salmon merupakan jenis ikan yang paling dianjurkan untuk dimasukkan ke dalam menu diet pada usia 40 tahun. Kandungan protein dan asam lemak omega-3 di dalamnya adalah yang berfungsi sebagai penurun risiko gangguan jantung serta kardiovaskuler.

  1. Menjauhi Stres

Stres mampu memicu gangguan tidur dan bila pola tidur berkualitas tak bisa didapatkan, maka akan sulit dalam mencapai maupun menjaga berat badan ideal nan sehat. Carilah cara mengatasi stres yang paling ampuh menurut Anda, seperti misalnya melakukan meditasi atau yoga.

  1. Banyak Minum Air Putih

Seperti pada tips diet pada umumnya, tetap saja orang-orang dengan usia 40 tahun wajib mendapatkan asupan cairan yang cukup. Semakin usia bertambah, justru seharusnya tubuh memperoleh 8 gelas air lebih per harinya. Daripada memilih minuman yang manis-manis, perbanyaklah minum air putih supaya kulit tetap sehat dan elastis begitu juga kesehatan yang makin meningkat.

  1. Menambah Asupan Kalsium

Saat sudah memasuki usia 40 tahun, pria dan wanita wajib menjaga asupan kalsium supaya kesehatan tulang tetap terjaga dengan baik sekaligus mampu mencegah osteoporosis. Produk susu rendah lemak adalah yang lebih disarankan supaya berat badan tak mudah naik.

  1. Berolahraga secara Rutin

Tak perlu berlama-lama untuk melakukan olahraga, cukup meluangkan waktu 30 menit setiap harinya olahraga kardio dapat dilakukan. Berjalan kaki, jogging, bersepeda atau olahraga lainnya yang membuat fisik dapat berkeringat dan aktif adalah yang paling baik. Namun, pastikan untuk menghindari bahaya olahraga yang berlebihan dengan intensitas dan frekuensi yang pas.

Demikianlah informasi mengenai berat badan ideal usia 40 tahun untuk pria dan wanita yang perlu diketahui. Mulailah mengubah gaya hidup menjadi lebih sehat dan seimbang agar berat badan ideal bisa dicapai serta tubuh pun terjauh dari segala risiko penyakit.