Kesehatan Wanita

17 Penyebab Telat Haid Sebulan Pada Remaja Bisa Membahayakan Kesehatan

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Telat haid selama sebulan seringkali dihubung hubungkan dengan kehamilan,  Padahal tidak selalu demikian karena telat datang bulan pada remaja sangat berkaitan dengan masa pubertas mereka yang sedang bergejolak.

Penyebab

1.Kelelahan

Kelelahan tubuh akibat aktivitas berat atau tekanan dari peraturan pekerjaan rutin/yang berkaitan dengan sekolah dapat  menyebabkan produksi melatonin dalam tubuh meningkat dan mengacaukan siklus tidur yang berujung pada kasus haid tidak lancar dan sering datang terlambat. Kelelahan yang berlebihan merupakan penyebab telat haid sebulan pada remaja yang paling banyak menyerang wanita antara usia 15 hingga 18 tahun bahkan bisa terus berlangsung pada usia diatas 20 tahun.

Solusinya:   Hindari sedapat mungkin tubuh menderita kelelahan dengan melakukan peregangan otot, Relaksasi atau sekedar menggerakkan anggota tubuh disela sela kesibukan atau saat sedang beraktivitas.

2. Stres

Pada masa pubertas aktivitas para remaja akan semakin padat dan berat seiring bertambahnya kegiatan jadwal belajar dan kegiatan diluar sekolah yang biasanya ada aktivitas organisasi, Melakukan rutinitas pekerjaan rumah atau bahkan rutinitas kerja sesudah sekolah dimana hal ini berhubungan dengan pencarian uang tambahan untuk pemenuhan kebutuhan pribadi. Kondisi tersebut beresiko menyebabkan tekanan  pada psikologis yang berdampak munculnya stres ringan hingga berat.

Solusinya:  Memilih dan menjalankan terapi menghilangkan stres yang mudah dilakukan sendiri dirumah misalnya melakukan kegiatan/hobi  yang disukai dan sesuai dengan bakat dan minat atau sekedar mendengarkan musik kesukaan dimana hal tersebut dapat mengurangi stres menjadi jauh lebih stabil.

3. Olahraga berlebihan

Olahraga yang dilakukan terus menerus apalagi jika  melebihi kemampuan dan kapasitas energi tubuh maka dapat menyebabkan gangguan metabolisme tubuh yang mempengaruhi ovulasi sehingga siklus haid menjadi tidak teratur dan sering terlambat.  Salah satu penyebab telat haid sebulan pada remaja adalah ketika seseorang berolahraga tidak diimbangi dengan pemanasan, Jeda istirahat dan peregangan otot yang disesuaikan dengan jenis olahraga dan durasi olahraga yang sedang dilakukan.

Solusinya :  Pilihlah olahraga ringan tetapi dilakukan secara teratur yang sebelumnya diawali dengan gerakan gerakan pemanasan lalu lakukan olahraga selama 30 hingga satu jam saja. Olahraga yang dipilih bisa berupa jalan cepat, Bersepeda, Lari santai atau senam.

4. Obat obatan

Mengkonsumsi obat obatan jenis antidepresan, Kortikosteroid, Antipsikotik, Jenis aspirin  atau ibuprofen  serta penyalahgunaan narkotika dapat menjadi penyebab telat haid sebulan pada remaja, Haid tidak teratur bahkan dapat menyebabkan haid berhenti sebelum waktunya .

Solusinya:  Hindari penggunaan obat oral tanpa resep dokter dan jauhi apapun bentuk narkoba karena zat kimia pada beberapa jenis obat obatan terlarang bersifat adiktif (Ketergantungan)  yang dapat menggerus, Meracuni darah dan sel sel tubuh lalu Mencederai  dan  Menginfeksi bahkan melubangi organ organ tubuh vital termasuk merusak jaringan reproduksi wanita.

5. Obesitas

Salah satu gejala obesitas yang wajib diwaspadai adalah munculnya ketidakteraturan pada siklus datang bulan. Tidak heran jika ahli gizi menyatakan bahwa obesitas adalah penyebab telat haid sebulan pada remaja.  Obesitas mengakibatkan ketidak seimbangan hormon dan penumpukan lemak berlebih pada organ reproduksi wanita sehingga mengganggu kelancarah siklus haid.

Solusinya:  Kurangi berat badan berlebih yang tidak seimbang dengan tinggi badan. Mengurangi asupan gula pasir/pemanis buatan,  Lemak  jenuh/ hewani dan karbohidrat adalah solusi terbaik agar terhindar dari kegemukan. Gula pasir/pemanis buatan dapat digantikan dengan gula jagung, Lemak hewani bisa digantikan dengan makanan yang mengandung lemak tak jenuh dan omega 3 misalnya jenis ikan ikanan sedangkan karbohidrat bisa digantikan dengan karbohidart yang lebih sehat dari pada nasi putih misalnya beras merah, Jagung, Gandum atau kentang.

6. Pola makan buruk

Kebiasaan dan pola makan buruk misalnya makan asal enak dan kenyang tanpa mengetahui kadar nutrisi yang terkandung didalamnnya adalah penyebab telat haid sebulan pada remaja. Hal ini paling sering dilakukan para kawula muda karena dinilai lebih cepat dan menghemat waktu misalnya makanan siap saji yang dipanggang atau setengah matang atau jenis makanan junkfood. Pada dsaarnya makanan jenis junkfood memiliki serat, Vitamin atau gizi yang rendah yang jika dikonsumsi terus menerus dapat mempengaruhi fungsi kelenjar adrenal dan tiroid yang dapat mengacukan siklus haid.

Solusinya:  Hindari makanan siap  saji dan junkfood dengan makanan masakan sendiri dirumah yang berstandar 4 sehat 5 sempurna.

7. Baru menstruasi

Seorang remaja yang baru saja mengalami siklus haid maka dapat mengalami telat haid pada bulan berikutnya yang dapat berlangsung beberapa hari hingga satu bulan, Kondisi ini adalah normal  karena hormon  didalam tubuh sedang berusaha menyesuaikan dirinya atau beradaptasi pada siklus bulanan tersebut sebagai respon alami tubuh bahwa seseorang sedang mengalami masa pubertas alami. 

8. Diet yang salah

Melakukan program diet tidak seimbang yaitu tidak sesuai dengan prosedur diet yang direkomendasikan ahli gizi atau dokter terkait maka cara diet tersebut akan menjadi penyebab telat haid sebulan pada remaja karena diet yang asal asalan hanya akan mengurangi asupan serat, Vitamin dan mineral dalam tubuh yang nantinya justru menyebabkan siklus haid terganggu.

Solusinya:  Lakukan diet sehat sesuai dengan aturan ahli gizi atau konsultasikan pada dokter terkait yang berkaitan dengan bagaimana cara diet yang benar dan tepat yang sesuai dengan usia dan aktivitas .

9. Pola tidur berubah

Padatnya aktivitas pada remaja beresiko menyebabkan jadwal tidur menjadi berubah ubah dan cenderung kacau. Kondisi ini menyebabkan seseorang menjadi terlambat tidur yang berujung pada kebiasaan begadang malam atau bahkan terlalu cepat tidur yang ternyata bisa memperlambat ovulasi dan menghambat normalnya siklus haid bulanan menjadi tidak teratur, Keadaan ini salah satu yang menjadi penyebab telat haid sebulan pada remaja atau orang dewasa.

Solusinya:  Membiasakan diri untuk tidur tepat waktu yang sebelumnya diawali dengan mandi air hangat agar kualitas tidur menjadi lebih baik .

10.Keputihan

Penyebab keputihan berlebihan wajib diketahui wanita agar terhindar dari siklus haid yang tidak teratur. Keputihan  merupakan keluhan wanita yang muncul akibat infeksi bakteri atau jamur  yang muncul akibat infeksi menular seksual dari penyakit kelamin yang menyerang pada remaja wanita yang telah mengalami hubungan seksual sebelum waktunya atau bisa juga muncul akibat hasil dari mengkonsumsi makanan yang telah terkontiminasi partikel beracun atau radikal bebas.

Solusinya:  Untuk menghindari infeksi bakteri, Jamur, Parasit atau virus pada organ reproduksi  yang dapat merusak siklus haid maka disarankan untuk membiasakan diri lebih memperhatikan kebersihan makanan dan rajin membersihkan bagian organ kewanitaan secara teratur.

11. Kelebihan hormon testosterone

Seorang remaja putri yang didalam tubuhnya mengalami polycystic ovary syndrome ( Sindrom ovarium polikistik) atau lebih dikenal dengan sebutan gangguan hormonal yaitu didalam tubuh mengandung terlalu banyak hormol pria (Testosteron) daripada hormon wanita (Estrogen- progesteron). Bahaya kelebihan hormon testosterone pada wanita salah satunya adalah menyebabkan siklus datang bulan  menjadi tidak teratur.

12.Sedang sakit

Seorang remaja putri yang sedang mengalami sakit berat misalnya demam berdarah, Penyakit tipus atau malaria yang tak kunjung sembuh maka dapat menyebabkan penurunan daya tahan tubuh dan ketidakstabilan metabolisme tubuh sehingga ovulasi yang seharusnya sudah waktunya muncul justru tidak terjadi.  Kondisi ini dapat menjadi penyebab telat haid sebulan pada remaja atau haid tidak teratur selama berbulan bulan.

13.Kelainan anatomi

Seorang remaja putri yang memiliki masalah keluhan penyakit diseputar organ reproduksinya misalnya penyakit kista ovariun ( kista indung telur), Myomi uteri atau tubuh sel abnormal berupa kanker pada area rahim maka menyebabkan gangguan siklus haid dimana hais akan datang selalu terlambat beberapa hari atau 1 bulan bahkan sampai berbulan bulan. Kelainan anatomi pada organ reproduksi adalah sebagai penyebab telat haid sebulan pada remaja atau bahkan bisa selama berbulan bulan.

14.Kontrasepsi

Remaja wanita yang menggunakan pil Kb atau Suntik Kb karena ingin menunda kehamilan akibat pergaulan bebas dapat menjadi salah satu penyebab telat haid 1 bulan pada remaja yang apabila terus menerus digunakan akan mengakibatkan kesulitan memilki anak dikemudian hari. Pemakaian alat kontrasepsi hanya cocok digunakan oleh wanita yang telah berkeluarga/berumahtangga karena kontrasepsi memiliki keamampuan membekukan darah dan menggagalkan pembuahan. Tetapi kondisi ini justru berbahaya bagi kesehatan rahim remaja karena rahim bisa berakhir menjadi sangat kering dan rusak.

Solusinya:   Hindari apapun bentuk pergaulan bebas yang mengarah pada eksploisitas seksual bebas karena keadaan ini cenderung menggiring para remaja putri untuk menggunakan alat kontrasepsi guna untuk menghindari kehamilan. Padahal kontrasepsi dapat menyebabkan mereka mengalami kesulitan mengandung dimasa yang akan datang.

15.Menderita anoreksia

Anoreksi adalah penyakit kejiwaan yang berkaitan dengan takutnya seseorang menjadi gemuk karena makan. Dalam kondisi ini penderita selalu dihantui rasa kegelisahan berlebihan dan takut gemuk sehingga kerab membatasi makanan dalam jumlah yang tidak masuk akal atau sangat sedikit. Salah satu gejala anoreksia wajib diwaspadai adalah menolak makan walaupun makanan yang ada dihadapannya adalah makanan kaya gizi yang lezat dan disukai banyak orang misalnya daging, Ikan, Sayuran dan lain lain.  Kondisi ini menyebabkan tubuh kekurangan gizi yang menyebabkan haid tidak lancar dan tidak heran menjadi penyebab telat haid sebulan pada remaja yang mengacu pada bentuk tubuh yang terlalu kurus.

Solusinya:  Berusaha untuk mempelajari dan memahami manfaat asupan gizi seimbang untuk kesehatan tubuh jangka panjang  dan sudah saatnya nencari informasi yang tepat dan benar pada ahli gizi untuk bentuk tubuh yang lebih sehat dan ideal.

16.Penyakit gula darah

Remaja yang memiliki gejala penyakit gula darah (diabetes) maka  rentan mengalami siklus haid yang berubah ubah dan tidak teratur. Tingginya kadar gula dalan darah dapat menekan aliran darah dan mengacaukan ovulasi normal menjadi terhambat. Keadaan ini menjadi salah satu penyebab telat haid sebulan pada remaja dan bisa berlangsung selama berbulan bulan jika gula darahnya semakin meningkat.

Solusinya:  Memperbaiki pola makan menjadi lebih sehat dan menjauhi apapun bentuk makanan yang mengandung pemanis buatan dan memperbanyak makan buah serta sayuran yang mengadung mineral dan serat secara bersamaan.

17.Pembengkakan kelenjar tiroid

Jika kelenjar tiroid mengalami serangan bakteri atau virus maka akan terjadi pembengkakan dan peradangan. Kondisi ini dapat mempengaruhi kelancaran datangnya haid dan menghambat proses ovulasi sehingga menjadi penyebab telat haid sebulan pada remaja.  Perlu diketahui bahwa ada beberapa jenis pembengkakan kelenjar tiroid pada leher yang beresiko besar mengakibatkan menurunnya fungsi tiroid yang bertugas mengatur dan mengontrol metabolisme tubuh. Lemahnya kelenjar tiroid dapat berakibat jadwal menstruasi yang seharusnya muncul normal dan teratur menjadi sering terlambat.

Solusinya:  Segera konsultasi,  Periksa dan obati gangguan kelenjar tiroid tersebut pada dokter yang terkait agar siklus haid menjadi normal kembali.