Artritis

15 Ciri-ciri Penyakit Artritis Yang Harus Diketahui

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Seperti yang telah anda ketahui bahwa artritis merupakan salah satu penyakit yang disebabkan karena adanya kelainan pada sendi. Penyakit artritis dapat disebabkan karena adanya peradangan ataupun disebabkan karena adanya virus dan bakteri sehingga menyebabkan nyeri sendi pembengkakan serta kekakuan bahkan hingga menyebabkan kecacatan pada penderita penyakit Artritis. Ada macam-macam jenis artritis yang dapat menyerang siapa saja. Setiap jenis artritis memiliki perbedaan masing-masing namun pada umumnya mereka akan memiliki ciri-ciri penyakit artritis secara umum. Penyakit artritis juga dapat terjadi pada anak-anak dewasa bahkan terjadi pada lansia. Adapun ciri-ciri dari penyakit artritis adalah sebagai berikut.

Ciri-ciri arthritis

1. Keadaan sendi yang meradang

Gejala-gejala umum ataupun ciri-ciri umum yang disebabkan karena seseorang mengalami penyakit artritis adalah keadaan sendi yang meradang dan menyebabkan rasa nyeri serta rasa sakit pada sendi-sendi tertentu.

2. Pembengkakan pada sendi

Selain mengalami peradangan sendi ternyata ciri-ciri arthritis yang lainnya adalah sendi-sendi yang mengalami arthritis menjadi bengkak sehingga terjadinya pembengkakan pada sendi.

3. Sendi terasa hangat

Tahukah anda bahwa sendiri yang sering terasa hangat juga merupakan salah satu dari ciri-ciri Ketika seseorang mengalami Arthritis. Jika anda sering mengalami rasa hangat pada sendi alangkah lebih baiknya jika anda segera periksakan ke dokter untuk memastikan Apakah Anda terkena arthritis atau bukan.

4. Rasa nyeri pada sendi

Rasa nyeri pada sendi merupakan salah satu ciri-ciri umum yang disebabkan ketika seseorang mengalami penyakit arthritis. Sebab pada dasarnya penyakit artritis memang merupakan penyakit yang menyerang persendian seseorang.

5. Adanya kemerahan pada sendi

Selain adanya rasa nyeri pada sendi ternyata adanya kemerahan pada sendi juga merupakan salah satu hal yang menjadi ciri-ciri Ketika seseorang mengalami Arthritis.

6. tidak bisa bergerak selama 1 jam

Ketika anda mengalami kekakuan atau tidak bisa bergerak selama 1 jam lebih hal ini perlu diwaspadai karena tidak bisa bergerak selama 1 jam atau bahkan lebih merupakan salah satu ciri-ciri ketika seseorang mengalami penyakit Arthritis.

7. Berkurangnya nafsu makan

Meskipun berkurangnya nafsu makan merupakan salah satu ciri-ciri dari berbagai macam penyakit Namun ternyata berkurangnya nafsu makan juga menjadi salah satu ciri dari seseorang yang mengalami penyakit Arthritis. Bila nafsu makan berkurang maka ketahuilah cara meningkatkan nafsu makan dengan cepat, salah satunya dengan memberikan vitamin penambah nafsu makan yang sangat ampuh untuk dewasa maupun anak-anak.

8. Mengalami demam

Selain mengalami berkurangnya nafsu makan ternyata mengalami demam juga merupakan salah satu ciri dari seseorang yang terkena penyakit Arthritis. Banyak jenis demam yang harus diwaspadai karena terkadan demam menjadi berbagai macam penyebab penyakit apapun itu, maka dari itu penting mengetahui beberapa jenis demam seperti demam menggigil, ada bebearpa penyabab demam menggigil yang itu merupakan salah satu gejala penyakit, bahkan bisa jadi merupakan gejala atau ciri-ciri penyakit arthitis 

9. Berat badan menurun

Banyak sekali faktor-faktor yang menyebabkan seseorang mengalami penurunan berat badan. Adanya penurunan berat badan juga merupakan salah satu ciri dari seseorang yang mengalami penyakit arthritis. Namun anda tidak dapat memutuskan begitu saja hal yang harus anda lakukan adalah memperhatikan ciri-ciri lain yang terjadi pada tubuh anda. Anda dapat mengkonsultasikan Nya kepada dokter agar mendapat hasil yang lebih memuaskan.

Berat badan memang menjadi masalah yang sering dialami wanita maupun pria, terkadang banyak orang yang mengininkan berat badan ideal, dengan cara diet air putih, sehinga mencapai berat badan yang ideal, karena berat badan yang ideal akan memberika tubuh yang sehat pula, tidak mengalami obesitas atau kegemukan atau sebaliknya yaitu kekurusan.

10. Persendian terasa kaku

Ketika anda memiliki persendian yang sering terasa kaku bisa jadi Anda mengalami penyakit artritis. Sebab Salah satu ciri dari seseorang yang mengalami penyakit artritis adalah persendian terasa kaku. Untuk itu ketika anda mengalami persendian terasa kaku setelah pastikanlah ke dokter untuk mendapatkan pengobatan sesuai dengan penyakit yang anda Derita. 

11. Persendian berubah bentuk

Perubahan bentuk pada persendian juga dapat menjadi salah satu ciri-ciri seseorang yang mengalami penyakit arthritis jika penyakit artritis tersebut tidak segera ditangani dengan baik dan benar. Agar persendian tidak mengalami perubahan bentuk untuk itu segera menangani penyakit artritis yang anda Derita.

12. Persendian bergeser

Jika arthritis tidak segera ditangani arthritis dapat menyebabkan seseorang mengalami persendian yang bergeser. Selain mengalami persendian yang bergeser penyakit artritis yang tidak segera ditangani juga dapat menyebabkan perubahan bentuk pada persendian. Untuk itu agar kedua hal tersebut tidak terjadi segera Periksa ke dokter agar anda mendapatkan sesuai dengan penyakit anda.

13. Sering mengalami kesemutan

Sering merasakan kesemutan Atau Mati Rasa merupakan salah satu ciri ciri yang biasanya terjadi pada seseorang yang mengalami penyakit arthritis. Hal ini disebabkan karena adanya tendon yang meradang dan mengakibatkan terhimpit nya saraf sehingga seseorang mengalami kesemutan.

Kesemutan memang merupakan suatu kondisi yang tidak bisa diremehkan juga, dengan sering kesemutan ini dapat menyebabkn sndi menjadi kram. Tangan kesemuatan terus, atau pun kaki kesemutan harus segera ditangani dengan baik, agar tidak menjala ke penyakit yang lainnya. Ketahuilah pula ujung jari kesemutan.

14. Terdapat bintik-bintik merah

Terdapat bintik-bintik merah juga merupakan salah satu ciri ciri seseorang terkena arthritis meskipun hal ini tergolong jarang namun ketika Anda mengalami bintik-bintik merah tersebut alangkah lebih baiknya jika anda segera memeriksakannya ke dokter untuk memastikan Penyakit apa yang sedang anda alami.

15. Mengalami nyeri dada

Bagi mereka yang memiliki penyakit artritis tidak sering mereka akan mengalami nyeri dada kiri mapun nyeri dada sebelah kanan.  karena resiko terjadinya gagal jantung dapat terjadi pada seseorang yang mengalami rheumatoid Arthritis. Selain nyeri dada kamu perlu mengatahui penyebab dada kiri sakit ataupun dada kanan sakit.

Itulah 15 ciri-ciri penyakit artritis yang dapat anda ketahui. Ketika anda telah mengetahui apa saja ciri-ciri penyakit dari artritis alangkah lebih baiknya jika anda mengalami salah satu dari ciri-ciri tersebut anda segera memeriksakannya ke dokter untuk menghindari terjadinya komplikasi penyakit yang disebabkan karena Artritis. Semoga dengan adanya artikel ciri-ciri penyakit arthritis dapat menambah wawasan serta menambah pengetahuan anda tentang ciri-ciri penyakit Arthritis.