Invega Sustenna adalah obat yang diresepkan dalam bentuk injeksi pada pasien dengan penderita Skizofrenia, Skizoafektif dan kondisi gangguan khusus lainnya. Invega Sustenna adalah obat antipsikotik (obat penenang utama) yang digunakan untuk terapi pengobatan psikosis (seperti delusi, halusinasi, paranoia, atau gangguan jiwa), terutama dalam skizofrenia dan bipolar.
Indikasi Invega Sustenna
Obat ini diindikasikan untuk membantu mengatasi gejala seperti keterangan diatas, yaitu Skizofrenia, Skizoafektif, gangguan bipolar dan kondisi gangguan khusus lainnya.
Kontraindikasi Invega Sustenna
Penggunaan obat Invega Sustenna ini tentu saja memerlukan pengawasan khusus dari dokter, karena terdapat beberapa faktor yang dapat menyebabkan terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan seperti hipersensitif dan lain sebagainya jika digunakan bersama obat-obatan tertentu lainnya.
Beritahukan dokter apabila pengguna memiliki masalah kesehatan lain, khususnya seperti pengguna lanjut usia yang memiliki gejala Demensia dan Alzheimer, pengguna dengan gangguan ginjal atau hati, gangguan jantung, diabetes, dan hipertensi.
Jangan menggunakan obat ini apabila pengguna alergi terhadap paliperidone, paliperidone palmitate, risperidone, atau salah satu bahan obat Invega Sustenna Injection. Lihat petunjuk pemakaian dan daftar lengkap bahan-bahan Invega Sustenna pada brosur atau leaflet yang ada pada kemasan.
Kandungan Invega Sustenna
Invega Sustenna Injection ini mengandung komposisi aktif yang berupa Paliperidone, paliperidone palmitate, risperidone. Obat ini dikemas dalam bentuk injeksi atau injection dengan detail berupa 1 Prefilled Syringe 0.75ML + 2 Needle, 1 Prefilled Syringe 1.5ML + 2 Needle, 1 Prefilled Syringe 0.25ML + 2 Needle, 1 Prefilled Syringe 0.5ML + 2 Needle, 1 Prefilled Syringe 1ML + 2 Needle
Dosis dan Cara Penggunaan Invega Sustenna
Dosis dari obat Invega Sustenna ini harus dikonsultasikan terlebih dahulu dengan dokter atau apoteker atau merujuk pada kemasan produk.
Perhatian