5 Patokan Biaya Operasi HNP Sesuai Tingkat Kesulitannya

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Biaya operasi HNP pada dasarnya bergantung pada tarif yang diberlakukan di rumah sakit tempat operasi dilaksanakan. Adapun berbagai macam teknik operasi yang dilakukan terhadap penderita HNP. Teknik dan prosedur operasi HNP yang dilakukan oleh dokter umumnya disesuaikan dengan kondisi pasien dan tingkat keparahan penyebab HNP yang dialami oleh pasien.

Teknik operasi atau pembedahan ada bermacam-macam dimulai dari pembedahan sederhana dengan sayatan kecil pada tubuh pasien sampai dengan operasi konvensional yang membutuhkan adanya sayatan besar pada tubuh pasien. Masing-masing tindakan operasi ini tentunya membutuhkan biaya yang berbeda-beda.

Semakin besar resiko pembedahan yang dilakukan maka semakin besar pula biaya yang dibutuhkan. Semakin tinggi dan canggih teknologi yang dibutuhkan dalam operasi maka semakin besar pula biaya yang dibutuhkan.

Ada beberapa teknik pembedahan atau operasi yang bisa diberikan pada penderita HNP. Berikut akan kami berikan beberapa jenis operasi yang dapat dilakukan pada pasien penderita HNP beserta perkiraan tarif operasi. Tarif operasi yang diperkirakan mungkin saja bisa dijadikan patokan bagi penderita HNP jika ingin menjalani operasi penyembuhan HNP.

1. Laminotomy

Laminotomy merupakan suatu prosedur pembedahan yang dilakukan untuk menghilangkan tekanan pada saraf tulang belakang. Dalam menjalani laminotomy pasien akan dibius sehingga tertidur dan tidak merasakan sakit. Prosedur ini merupakan upaya untuk menghilangkan tulang dan disk yang rusak sehingga dapat membuat lebih banyak ruang untuk ciri-ciri penyempitan saraf tulang belakang.

Laminotomy dilakukan dengan pemberian anestesi umum. Setelah itu dokter akan membuat sayatan ditengah-tengah punggung atau leher. Barulah kemudian dokter akan melakukan tindakan memperluas pembukaan di mana akar saraf keluar dari tulang belakang. Dokter juga akan melakukan fusi tulang belakang dan memastikan tulang belakang pasien stabil setelah menjalani operasi.

Namun sebelum menjalani laminotomy pasien akan menjalani serangkaian tes dan cek kesehatan terlebih dahulu. Tarif laminotomy tentunya tak semahal operasi terbuka. Tarif bisa dimulai dari Rp10.000.000,00 tergantung pada masing-masing rumah sakit. Tentu saja biaya ini belum meliputi tarif cek kesehatan sebelum laminotomy dan juga belum termasuk biaya rawat inap setelah menjalani operasi.

2. Bedah Mikro

Bedah mikro merupakan suatu tindakan yang dilakukan pada bagian tubuh yang memerlukan adanya mikroskop untuk melihat penyakit yang harus ditangani. Mikroskop juga bisa digunakan untuk melihat segala tindakan yang harus dilakukan di dalam tubuh pasien dalam menyembuhkan penyebab penyempitan saraf yang dideritanya.

Teknik ini pernah menjadi populer pada tahun 1960. Tindakan ini pernah dilakukan pada hewan untuk sekedar melakukan uji coba. Ternyata teknik bedah mikro tersebut berhasil sehingga semakin berkembang dan dilakukan pada pasien untuk meringankan segala penyakit yang dialaminya. Tindakan bedah mikro ini membutuhkan sayatan kecil agar mikroskop dapat masuk dan memonitor penyakit serta tindakan pembedahan untuk meredakan penyakit. [AdSense-B]

Untuk mendapatkan tindakan ini dibutuhkan biaya kurang lebih sebesar Rp30.000.000,00. Umumnya pasien baru diperkenankan pulang 12 jam setelah mendapat tindakan bedah mikro. Jadi pasien memerlukan dana lebih untuk biaya kamar rawat inap di rumah sakit. Tarif ini tentunya bergantung pada masing-masing rumah sakit.

3. Suntik Laser

Suntik laser biasa disebut juga dengan istilah Percutaneous Disektomi. Tindakan ini merupakan salah satu metode yang dapat dilakukan untuk mengobati perawatan pasca operasi HNP. Prosedur ini dilakukan dengan membutuhkan bantuan alat radiologi untuk memasukkan jarum menuju ke lokasi bantalan sendi yang mengalami herniasi.

Kemudian setelah jarum-jarum tersebut tepat di sasaran maka dokter akan memasukkan serat optik laser pada jarum. Hal ini bertujuan untuk memanaskan inti dari bantalan sendi tulang belakang atau nukleus. Prosedur ini membutuhkan teknologi canggih sehingga membutuhkan biaya yang mahal yaitu dimulai dari Rp30.000.000,00. Biaya ini belum meliputi berbagai tes kesehatan yang harus dijalani sebelum operasi suntik laser.

Biaya juga belum meliputi tarif kamar untuk menjalani rawat inap setelah menjalani operasi. Setelah menjalani operasi pasien juga diharuskan melakukan kontrol untuk mencegah timbulnya komplikasi. Namun biaya suntik laser yang dibutuhkan ini tentunya tak lebih mahal daripada operasi terbuka ataupun prosedur bedah melalui teknologi endoskopi. [AdSense-A]

4. PELD

PELD singkatan dari Percutaneous Endoscopic Lumbar Discectomy. PELD merupakan tindakan operasi yang terbilang cukup efektif dan efisien dalam berbagai hal. Operasi ini tidak akan merusak struktur anatomi tubuh yang ada. Operasi ini juga tidak akan menyebabkan perlengketan yang akan menyebabkan timbulnya berbagai keluhan. Sebab operasi ini menggunakan peralatan yang canggih dan modern.

Tindakan ini memang lebih minim resiko. Sebab dalam melakukan tindakan ini dokter akan membuat sayatan kecil dikulit sebesar 7 mm saja. Sayatan kecil ini digunakan sebagai akses masuknya peralatan operasi agar langsung masuk ke foramen. Foramen sendiri merupakan area yang terdapat banyak saraf di dalamnya. Tindakan PELD umumnya berlangsung selama 45 menit. Biaya yang dibutuhkan untuk menjalani operasi PELD dimulai dari Rp 60.000.000,00.

Tarif PELD memang terbilang mahal sebab prosedur ini merupakan temuan baru yang sekarang ini baru mulai digunakan oleh beberapa dokter di beberapa rumah sakit. Resiko operasi lebih minimal dan waktu pemulihan pasien lebih cepat daripada setelah melakukan operasi konvensional.

5. Operasi

Operasi yang dilakukan untuk menyembuhkan HNP pada dasarnya termasuk operasi yang berat. Prosentase tingkat keberhasilan operasi ini juga bergantung pada seberapa parah penyakit HNP yang diderita. Operasi yang dilakukan secara konvensional ini sendiri merupakan langkah terakhir yang harus diputuskan oleh dokter dalam menangani penyakit HNP yang diderita oleh pasien.

Operasi akan dilakukan jika HNP yang dialami oleh pasien sudah sangat parah dan sudah tidak dapat diobati dengan pengobatan lainnya. Pasien yang menjalani operasi ini sebelumnya akan diberi obat bius total sehingga pasien menjadi tak sadarkan diri.

Oleh karena itu biaya yang dibutuhkan untuk melakukan operasi ini sangatlah besar. Biaya yang perlu disiapkan untuk menjalani operasi konvensional penyembuhan pengobatan alami khusus HNP setidak-tidaknya sekitar Rp80.000.000,00. Biaya ini tentunya belum termasuk dengan biaya-biaya lain seperti tes kesehatan sebelum melakukan operasi dan biaya rawat inap setelah operasi. Belum lagi biaya obat-obatan yang sudah tentu mahal.

Biaya untuk menjalani operasi ini merupakan biaya termahal. Sebab operasi HNP ini harus dilakukan secara lengkap dan lama. Hal ini tentunya beda dengan teknik operasi lainnya yang hanya membutuhkan waktu singkat dan sedikit obat bius saja.

Biaya operasi HNP memang bermacam-macam. Penyembuhan HNP pun tersedia dimulai dari biaya terendah sampai dengan biaya tertinggi. Sebenarnya biaya operasi untuk penyembuhan HNP bisa menjadi lebih murah apabila operasi tersebut dilakukan di rumah sakit milik pemerintah.

Bisa juga pasien menggunakan fasilitas Askes atau BPJS untuk menjalani operasi HNP. Fasilitas Askes atau BPJS tentunya akan lebih meringankan bagi pasien. Atau bisa juga pasien mengikuti program asuransi swasta agar dapat menjalani operasi dengan melakukan klaim biaya pada pihak asuransi.