Peran ginjal sangatlah penting bagi tubuh kita. Kerusakan dan penurunan fungsi organ ginjal dapat menimbulkan beragam masalah kesehatan bahkan dapat memicu penyakit lain yang lebih serius. Oleh karena itu, sebaiknya kamu waspada terhadap 9 gejala yang menunjukkan ginjal kamu sedang bermasalah.
Apabila ada masalah pada ginjal akan bisa diamati dari warna urine. Bila urine kamu berwarna merah, kecoklatan atau keruh maka kamu bisa periksakan lebih lanjut untuk mendeteksi kesehatan ginjalmu. Perlu diperhatikan juga frekuensi buang air kecil dan jumlah urine bila terlalu sering dan jumlahnya sedikit maka periksakan lebih lanjut.
Jika tidak maka bisa saja terjadi infeksi saluran kencing yang justru hal ini dapat mengundang penyakit lainnya. Mengapa demikian ? karena kondisi metabolisme kita terganggu.
Kurangnya protein di dalam tubuh karena gagalnya fungsi penyaringan oleh ginjal, mengakibatkan bengkak di wajah, khususnya di area sekitar mata. Ketika area sekitar mata ini sudah menjadi bengkak maka kamu perlu mengonsumsi banyak vitamin A untuk mengatasinya. Karena memang vitamin A sangat baik untuk menjaga kesehatan mata.
Rasa nyeri di daerah bawah tulang rusuk, depan daerah selangkangan atau di pinggul yang terasa dari dalam, patut diwaspadai sebagai gejala ginjal bermasalah. Hal ini bisa terjadi karena munculnya kista di ginjal yaitu sebentuk kantung besar berisi cairan yang terbentuk di ginjal sebagai hasil dari penyakit ginjal polikistik atau bisa juga akibat timbunan batu ginjal pada kantong ginjal.
Tekanan darah tinggi bisa merupakan tanda terjadinya kerusakan fungsi pembuluh darah di ginjal. Karena saat terjadi kerusakan maka ginjal akan berhenti membuang limbah dan kelebihan cairan dari pembuluh darah. Kelebihan cairan di pembuluh darah ini akan membuat tekanan darah menjadi tinggi dan akan menimbulkan komplikasi penyakit lainnya.
Kegagalan fungsi ginjal dalam membuang sisa metabolisme menyebabkan retensi sodium yang mengakibatkan bengkak pada pergelangan kaki, kaki dan tangan.
Nafas berbau adalah pertanda adanya kelebihan racun di dalam darah. Hal ini terjadi karena cairan sisa metabolisme menumpuk dalam darah yang mengubah rasa makanan dan meninggalkan rasa logam di mulut.
Penyakit ginjal memang merupakaan salah satu penyebab nafas bau busuk yang harus segera di tangani, jika tidak maka kondisi ginjal akan semakin memburuk, Ginjal merupakan organ yang penting ya sahabat, jadi rawatlah dengan baik.
Saat ginjal gagal berfungsi, maka kotoran sisa metabolism yang seharusnya dibuang menjadi menumpuk dalam tubuh, hal ini membawa dampak buruk pada kulit. Jadi jika kulit menjadi gatal dan kering kamu harus mewaspadainya.
Racun yang tinggi dalam tubuh yang diakibatkan ginjal bermasalah akan membuat kamu sulit tidur. Itu berarti, kamu harus waspada bila kamu selalu ksulitan tidur, bisa jadi terjadi penurunan fungsi ginjal.
Apabila nafasmu pndek-pendek maka kamu patut curiga terhadap kesehatan ginjalu. Karena bisa jadi akibat terganggunya fungsi ginjal maka cairan yang harusnya dibuang menempati paru-paru. Atau bisa juga karena ginjal tidak berfungsi baik maka terjadi anemia, sehingga oksigen untuk berbnafat dirampas tubuh untuk mengatasi anemia, sehingga nafasmu menjadi pendek.
Bawalah berobat jika hal tesebut tidak segera hilang gejala-gejalanya.