Pernah alami makan popcorn tapi malah nyangkut di gigi? Mungkin kita bisa mengatakan dengan mudahnya, cukup congkel dan keluarkan saja. Sayangnya, hal ini terjadi pada seorang pria berusia 41 tahun asal inggris yang mencoba mengeluarkan popcorn yang tersangkut di gigi, tapi malah berakhir meregang nyawa.
Bagaimana tidak? Pria bernama Adam Martin ini ini mengalami infeksi usai mencoba mengeluarkan popcorn dari giginya dengan berbagai benda yang malah berujung infeksi di gigi. Sayangnya tanpa ia sadari, infeksi menyebar dan malah berujung pada tindakan operasi jantung.
Pria yang diketahui adalah seorang anggota pemadam kebakaran ini awalnya merasa bahwa bagian gigi belakangnya serasa ada ganjalan sisa popcorn yang ia nikmati usai bersama istri menonton bioskop di bulan September 2019 lalu. Bukannya segera lepas dari giginya, ayah dari tiga orang anak ini malah merasakan ganjalan itu selama tiga hari.
Mulai dari tusuk gigi yang umum dipakai menyodok supaya ganjalan di sela-sela gigi bisa terangkat, lalu juga tutup pena, sampai paku logam demi potongan popcorn dapat terjangkau dan dikeluarkan dari gigi. Bukannya berhasil dengan berbagai benda tadi, pria dari Cornwall, Inggris ini malah merusak area gigi dan gusinya sendiri.
Mulai timbul sejumlah tanda yang mirip gejala flu, seperti sakit kepala, tubuh berkeringat di malam hari, serta tubuh yang cepat lelah seminggu setelah percobaan mengeluarkan popcorn tersebut. Bukan flu yang sebenarnya sedang terjadi, melainkan itu adalah infeksi endokardium atau kondisi bernama endokarditis (infeksi pada lapisan dalam jantung).
Penyebab dan Gejala
Endokarditis dapat disebabkan oleh jamur, bakteri maupun kuman jenis lain apalagi kalau kuman-kuman ini bisa memasuki aliran darah yang kemudian menuju jantung. Tak hanya sampai di jantung, kuman dapat melekat di jaringan jantung yang sedang mengalami kerusakan maupun katup jantung yang sedang tak normal.
Bakteri, jamur atau jenis mikroorganisme lainnya dapat masuk ke aliran darah karena beberapa faktor pemicu, seperti:
Endokarditis adalah suatu kondisi yang dapat berkembang entah itu secara cepat ataupun lambat, hal ini ditentukan oleh kuman jenis apa yang menjadi sebab utama infeksi. Terlebih jika penderita endokarditis memiliki masalah jantung, hal ini bisa menjadi lebih serius.
Beberapa gejala ataupun tanda dari endokarditis selain sakit kepala, berkeringat malam hari, serta kelelahan, yaitu antara lain:
Diagnosa dan Pengobatan
Saat gejala mirip gejala flu terjadi dan merasa ada yang tak beres lebih dari pilek semata, segera periksakan diri ke dokter. Umumnya, dokter akan menanyakan riwayat medis kepada pasien lebih dulu, lalu melakukan pemeriksaan fisik serta menilik apa saja gejala yang dirasakan pasien. Selanjutnya, dokter kemungkinan meminta pasien untuk menjalani:
Bila memang bakteri adalah sebab utama infeksi yang terjadi, maka antibiotik biasanya diberikan di rumah sakit dalam bentuk suntikan. Tentu saja pemberian jenis antibiotik akan dokter sesuaikan dengan hasil tes darah; jika perlu akan ada kombinasi antibiotik supaya infeksi dapat disembuhkan.
Selain antibiotik, kemungkinan dokter menyarankan pasien untuk tempuh jalan operasi pun cukup besar, khususnya jika katup jantung rusak karena infeksi di mana berbagai komplikasi terjadi selama bertahun-tahun. Operasi ini bertujuan untuk menggantikan katup yang rusak dan operasi juga dibutuhkan umumnya untuk menangani kondisi endokarditis yang disebabkan oleh infeksi jamur.
Pada kasus Adam Martin, ia merasakan kakinya terus kesakitan dan tak nyaman. Setelah pemindaian pada bagian dada, hasil menunjukkan bahwa jantungnya sudah rusak karena infeksi sehingga ia pun segera dirujukkan ke rumah sakit lain demi dapat menempuh operasi jantung terbuka. Ia menyesali tindakannya yang mencoba menangani popcorn tersangkut di gigi sendiri, karena bila ia langsung ke dokter gigi, maka semuanya tak akan berakhir seperti ini katanya.
Helen, istri Martin, mengatakan bahwa sebenarnya antibiotik cukup efektif dalam mengatasi infeksi suaminya apabila kondisinya diketahui lebih cepat. Pesan Helen kepada semuanya adalah, segera ke dokter gigi bila gusi berdarah, serta ada tanda sakit gigi hingga abses karena ketika gusi bermasalah, gusi bakteri bisa melenggang masuk hingga jantung dengan mudah.