Definisi penyakit graves atau yang sering juga disebut penyakit basedow, yaitu keadaan saat daya tahan tubuh yang seharusnya melindungi tubuh dari serangan dari partikel – partikel, microba asing atau parasit seperti cacing dang virus yang masuk ke dalam tubuh malah menyerang tiroid. Letak kelenjar tiroid ada di bagian bawah leher, dan beberapa kasus penyakit graves menyebabkan penderitanya juga mengalami hipertiroid yang membuat bagian bawah lehernya membengkak.
Parahnya, terkait dengan definisi penyakit graves ini ternyata lebih banyak menyerang perempuan daripada laki – laki. Dan dampaknya bukan hanya pada diri perempuannya sendiri, jika si perempuan sedang hamil, bahkan penyakit graves yang dideritanya akan ditularkan atau diturunkan ke anaknya. Bukan itu saja, resiko si perempuan hamil melahirkan anak cacat dengan berat badan dibawah normal atau berekepala besar juga tak dapat dihindari.
Gejala Penyakit Graves
Ada beberapa gejala graves disease terkait dengan definisi penyakit graves itu sendiri. Gejala – gejala yang muncul biasanya sama dengan beberapa ciri – ciri penderita tiroid. Baik laki – laki atau perempuan memiliki gejala yang hampir sama namun efeknya bagi tubuh bisa berbeda. Gejala penyakit graves yang umumnya dirasakan penderita adalah sebagai berikut;
Dampak Penyakit Graves Pada Tubuh
Selain mengetahui gejala – gejala terkait definisi penyakit graves di atas, mengetahui dampak dan komplikasinya bagi tubuh juga sangat amat diperlukan. Selain untuk melakukan tindakan pengobatan yang sesuai, dengan mengetahui dampak dari penyakit graves pada tubuh juga supaya khususnya penderita perempuan karena menyangkut masalah organ reproduksi dan kehamilan. Hal ini tentu berkaitan karena banyak orang yang mengabaikan gejala – gejala umum dan baru sadar ketika dampaknya mulai terasa pada tubuh mereka. Apa saja dampak dan komplikasi yang perlu diwaspadai terkait dengan definisi penyakit graves?.
Yaitu suatu keadaan di mana mata penderita graves menonjol keluar seperti orang melotot marah. Kondisi seperti ini biasanya banyak ditemui pada penderita penyakit graves yang gemar merokok. Mata yang menonjol disebabkan karena adanya otot mata yang meradang karena penyakit graves ini sendiri. Jika dibiarkan keadaan ini dapat menimbulkan kebutaan karena pada akhirnya mata yang menonjol akan menyulitkan kelopkan mata terkatup atau berkedip dengan sempurna.
Dermopathy merupakan keadaan yang merujuk dari salah satu gejala penyakit graves yaitu kondisi kulit penderita yang sangat kering sehingga menyebabkan penderita mengalami pengerasan kulit yang berubah menjadi kemerahan. Hal ini terjadi karena metabolism tubuh terganggu sehingga produksi keringat pada tubuhpun terganggu. Namun, kasus seperti ini jarang sekali ditemui.
Hal ini biasanya ditemui pada penderita perempuan yang sedang mengalami masa kehamilan. Sebenarnya penderita graves masih bisa mengandung, namun karena adanya kelebihan hormon tiroid pada wanita serta karena hormon kehamilan dan fungsinya terganggu, maka sangat rentan sekali perempuan penderita penyakit graves mengalami keguguran. Kalaupun mereka tidak mengalami keguguran dan mampu melahirkan, anak yang dilahirkan akan mengalami kecacatan atau si perempuan akan menularkan penyakitnya pada si bayi.
Osteoporosis bisa menyerang penderita penyakit graves karena adanya keterlambatan penderita mengobati penyakitnya. Hal ini akan membuat tulang semakin lemah karena adanya hormon tiroid yang terlalu banyak sehingga pasokan kalsium dan mineral jadi terganggu.
Mengerikan sekali bukan dampak yang dihasilkan terkait definisi penyakit graves?. Maka dari itu, sebelum kita menderit penyakit graves ini ada baiknya kita lebih peka sedikit terhadap apa saja gejala – gejala dari penyakit graves supaya kita bisa lebih memperhatikan tubuh dan dampak atau komplikasinya bisa kita minimalisir.