Categories: Merk Obat F

Febrinex – Fungsi – Obat Apa – Dosis Dan Efek Samping

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Kini Anda tidak perlu khawatir dengan keluhan flu yang dialami, karena Febrinex obat syrup kategori bebas terbatas yang dapat membantu mengatasi keluhan tersebut. Febrinex merupakan obat syrup yang memiliki kandungan zat aktif khusus untuk mencegah flu serta hidung tersumbat dan beberapa gejala saluran pernapasan lainya dengan maksimal. Saat flu, kita sering mengalami beberapa gejala lain yang membuat tubuh menjadi kurang sehat. Obat syrup Febrinex ini diproduksi oleh pabrik farmasi Phapros dengan takaran 60 ml dalam bentuk botol.

Kandungan Febrinex

Sama hal nya seperti beberapa jenis obat flu ampuh pada umumnya, Febrinex merupakan merek obat flu dengan kandungan zat aktif lengkap, seperti paracetamol dan dexchlorpheniramine maleate , juga thiocol yang bekerja sama sebagai antihistamin dan antipiretik yang ampuh melawan virus dan bakteri penyebab flu.

Fungsi Febrinex

Febrinex syrup adalah obat yang berfungsi untuk membantu pasien dalam menurunkan demam serta gejala flu, walau tidak melalui vaksinasi influenza  yang cukup berat yang dialami pasien. Obat syrup akan lebih mudah dikonsumsi. Febrinex juga dapat membantu menurunkan dan mengurangi gejala :

  1. Hidung tersumbat
  2. Sakit kepala
  3. Menghilangkan gangguan amandel (tonsillitis)
  4. Mengurangi Rhintis alergi
  5. Menangani gejala-gejala lain pada influenza

Dosis Febrinex

Konsumsi obat pada pasien penderita flu, tentunya harus mengikuti aturan pakai serta dosis yang berlaku pada kemasan obat Febrinex yang termasuk obat bebas terbatas ini. Obat syrup ini hanya dapat dikonsumsi oleh pasien anak-anak yang diketahui memiliki ciri ciri influenza dan diberikan obat ini dengan dosis sebagai berikut :

  • Untuk Anak Usia 4 hingga 7 tahun , berikan dosis sebanyak 4 kali (maksimal) sehari untuk 2 sendok teh
  • Untuk anak usia 2 hingga 4 tahun, berikan 4 kali sehari 1 sendok teh saja
  • Untuk anak usia dibawah 2 tahun, berikan 4 kali sehari dengan dosis ½ sendok teh saja

Keseluruhan dosis tersebut akan maksimal kinerjanya dalam tubuh pasien, jika diberikan setiap kali anak-anak sudah makan.

Efek Samping Febrinex

Jenis obat Syrup Febrinex jika dikonsumsi pasien anak-anak yang terkena penyebab demam , dapat menimbulkan beberapa gejala efek samping. Namun, efek samping yang mungkin terjadi tidak membahayakan kesehatan anak, seperti :

  • Mengalami pusing
  • Menyebabkan kantuk
  • Menyebabkan ruam pada kulit

Kontraindikasi Febrinex

Obat syrup Febrinex ternyata dapat menimbulkan kontraindikasi, jika diberikan pada pasien yang memiliki keluhan nefropati atau istilah medis dari penyakit pada organ ginjal. Jika pasien anak memiliki riwayat penyakit ginjal, sebaiknya hentikan konsumsi obat syrup febrinex atau hindari penggunaanya.

Hal-Hal yang Perlu Diperhatikan

Sebelum anak-anak diberikan obat syrup Febrinex, sebaiknya para orang tua memperhatikan apa yang menjadi penyebab badan hangat terus serta gejala flu lainya, terlebih dulu. Adapun beberapa hal penting berikut ini, agar anak bisa mempercepat proses kesembuhan dari sakit flu yang mereka alami, Selengkapnya sebagai berikut :

  1. Febrinex penggunaanya harus dihentikan, jika pasien ternyata mengalami reaksi alergi, sakit tenggorokan hingga gatal dan demam tinggi
  2. Pasien dengan keluhan asma sebaiknya berkonsultasi dulu dengan dokter, sebelum konsumsi Febrinex
  3. Febrinex dapat menyebabkan hipersensitifitas berupa reaksi alergi pada pasien

Febrinex Untuk Wanita Hamil

Walaupun obat syrup Febrinex termasuk kategori obat yang dijual bebas terbatas, namun khusus bagi wanita hamil serta ibu menyusui yang mungkin sedang mengalami penyebab demam lebih dari tiga hari  maka harus mendapatkan izin serta resep dari dokter terlebih dulu, jika hendak mengkonsumsi obat syrup Febrinex ini.