Merk Obat C

Clindamycin Indofarma – Fungsi – Obat Apa – Dosis Dan Efek Samping

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Obat Clindamycin Indofarma adalah merupakan sejenis obat yang masuk kedalam golongan anti-biotik, yang dimana obat Clindamycin Indofarma ini seringkali digunakan untuk mengatasi infeksi-infeksi yang disebabkan oleh berbagai macam bakteri, seperti bakteri Proteus mirabilis, Haemophilus influenzae, Klebsiella pneumoniae, Escherichia coli, Legionella pneumophila, Staphylococcus epidermidis, ataupun Staphylococcus aureus.

Obat Clindamycin Indofarma sendiri diproduksi oleh PT. Indofarma tbk, yang dibuat dalam kemasan berbentuk tablet berkekuatan 150 mg dan 300 mg. Obat Clindamycin Indofarma ini memiliki kandungan senyawa Clindamycin, yang dimana senyawa Clindamycin ini sangat efektif untuk mengatasi infeksi=infeksi yang disebabkan oleh bakteri.

Indikasi:

Berikut ini adalah beberapa indikasi dari penggunaan obat Clindamycin Indofarma yang perlu diketahui oleh pengguna sebelum menggunakan obat Clindamycin Indofarma ini, yaitu:

  1. Seringkali digunakan untuk mengatasi infeksi akibat bakteri gram negatif, seperti infeksi bakteri Proteus mirabilis, Haemophilus influenzae, Klebsiella pneumoniae, Escherichia coli, ataupun Legionella pneumophila.
  2. Dapat juga digunakan untuk mengatasi infeksi akibat bakteri gram positif, seperti infeksi bakteri Staphylococcus epidermidis, Staphylococcus aureus, Streptococcus pyogenes, ataupun Enterococcus faecalis.
  3. Digunakan untuk mengobati macam-macam infeksi yang disebabkan oleh bakteri, seperti infeksi saluran pernafasan, infeksi saluran kencing, serta infeksi pada saluran pencernaan.

Dosis & Cara Penggunaan:

Berikut ini adalah beberapa dosis dan cara penggunaan obat Clindamycin Indofarma yang perlu diketahui oleh pengguna sebelum menggunakan obat Clindamycin Indofarma ini, yaitu:

Pemberian dosis obat Clindamycin Indofarma untuk usia dewasa:

  • Untuk mengatasi infeksi ringan, berikan obat Clindamycin Indofarma ini sebanyak 150 – 300 mg per setiap 6 jam sekali
  • Untuk mengatasi infeksi berat, berikan obat Clindamycin Indofarma ini sebanyak 300450 mg per setiap 6 jam sekali
  • Konsumsi obat Clindamycin Indofarma ini bersama dengan makanan

Pemberian dosis obat Clindamycin Indofarma untuk usia anak-anak:

  • Untuk mengatasi infeksi ringan, berikan obat Clindamycin Indofarma ini sebanyak 8 16 mg per kg berat badan, yang dibagi menjadi 3-4 dosis.
  • Untuk mengatasi infeksi berat, berikan obat Clindamycin Indofarma ini sebanyak 16 20 mg per kg berat badan, yang dibagi menjadi 3-4 dosis.
  • Konsumsi obat Clindamycin Indofarma ini bersama dengan makanan

Kontra Indikasi:

Berikut ini adalah beberapa kontra indikasi dari penggunaan obat Clindamycin Indofarma yang perlu diketahui oleh pengguna sebelum menggunakan obat Clindamycin Indofarma ini, yaitu:

  • Hindari penggunaan obat Clindamycin Indofarma ini, apabila pengguna memiliki riwayat hipersensitif terhadap senyawa clindamycin, klidamisin ataupun linkomisin.
  • Penggunaan obat Clindamycin Indofarma ini tidak disarankan digunakan oleh ibu hamil, karena oleh FDA sendiri, obat Clindamycin Indofarma ini dikategorikan sebagai obat kelompok C, yang artinya terbukti menyebabkan efek samping terhadap janin hewan percobaan, namun belum ada informasi yang memadai terhadap ibu hamil.

Efek Samping:

Berikut ini adalah beberapa efek samping dari penggunaan obat Clindamycin Indofarma yang perlu diketahui oleh pengguna sebelum menggunakan obat Clindamycin Indofarma ini, yaitu:

  1. Mual
  2. Diare
  3. Muntah
  4. Kolistik akut
  5. Nyeri perut
  6. Sakit kepala
  7. Pusing
  8. Tremor
  9. Insomnia
  10. Gangguan pencernaan
  11. Kulit kemerahan
  12. Ikterus
  13. Hepatitis
  14. Kelainan hematologi

Interaksi dengan Obat Lain:

Berikut ini adalah beberapa efek samping dari penggunaan obat Clindamycin Indofarma bersamaan dengan obat-obatan lainnya yang perlu diketahui oleh pengguna sebelum menggunakan obat Clindamycin Indofarma ini, yaitu:

  • Hindari penggunaan obat Clindamycin Indofarma ini bersamaan dengan jenis obat-obatan eritromisin, karena dapat menyebabkan hilangnya manfaat obat Clindamycin Indofarma ini.
  • Tidak disarankan untuk menggunakan obat Clindamycin Indofarma ini bersamaan dengan obat-obatan antasida yang memiliki kandungan magnesium hidroksida, karena dapat menyebabkan tubuh sulit menyerap obat Clindamycin Indofarma ini.

Peringatan dan Perhatian:

Berikut ini adalah beberapa peringatan dari penggunaan obat Clindamycin Indofarma yang perlu diketahui oleh pengguna sebelum menggunakan obat Clindamycin Indofarma ini, yaitu:

  1. Hati-hati dalam menggunakan obat Clindamycin Indofarma ini, apabila pengguna memiliki riwayat penyakit saluran pencernaan.
  2. Pada pengguna yang memiliki penyakit ginjal seperti gagal ginjal ataupun gangguan fungsi ginjal, harap berhati-hati pada saat menggunakan obat Clindamycin Indofarma ini.
  3. Pengguna yang memiliki gangguan hati berat, harus waspadai efek samping yang dapat muncul akibat dari penggunaan obat Clindamycin Indofarma ini.