13 Aneka Makanan Pencegah Panas Dalam Akut yang Wwajib Dicoba

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Panas dalam atau sariawan disebut juga dengan istilah stomatitis aftosa. Sebuah penyakit yang terjadi akibat munculnya luka di area mulut. Gejalanya adalah luka berbentuk oval dengan bercak berwarna putih kekuningan. Biasanya terjadi di bibir, dan di bagian gusi serta lidah atas jika tidak diatasi dengan makanan pencegah panas dalam.

Penyakit sariawan disebabkan oleh banyak hal. Diantaranya adalah kekurangan zat besi, makanan penyebab kanker mulut dan akibat benturan keras. Selain itu, perokok berat dan pecandu alkohol, juga berpeluang mengalami sariawan. Apalagi jika disertai konsumsi makanan panas yang berlebihan.

Makanan Pencegah Sariawan

Penyakit sariawan harus diobati. Namun, jangan menggunakan obat kimia. Sebab, efek samping obat terkadang lebih menakutkan dibanding sariawan itu sendiri. Nah, atas dasar itu, berikut kami list makanan pencegah panas dalam dan makanan penyembuh sariawan yang lebih aman, yaitu:

1. Pisang

Makanan yang pertama adalah pisang. Buah khas lokal yang memiliki rasa manis dan mengenyangkan. Jika rajin makan pisang, asam lambung bisa dicegah untuk naik ke mulut. Sehingga virus penyebab sariawan tidak berhasil menetap.

2. Jeruk

Buah jeruk kaya dengan vitamin C. Sebuah senyawa yang bekerja sebagai filter imun. Jika makan buah jeruk secara teratur, sistem kekebalan tubuh lebih maksimal. Sehingga bakteri penyebab stomatitis bisa dimusnahkan dengan cepat.

3. Jahe

Panas dalam kadang disertai demam. Dalam kondisi ini, hangatkan tubuh dengan jahe. Bumbu ini, mengandung senyawa yang bekerja sebagai anti inflamasi. Sehingga peradangan mulut penyebab sariawan bisa dikempiskan tanpa harus pergi ke dokter.

4. Susu

Susu yang bisa mencegah panas dalam adalah susu murni. Karena makanan semacam ini, mengandung lemak tak jenuh yang bagus. Dengannya, netralisasi asam di mulut berjalan optimal. Sehingga, kondisinya lebih bersih, segar dan bebas kuman.

5. Yogurt

Makanan pencegah sariawan selanjutnya adalah yogurt. Sebuah modern food yang memang bagus untuk kesehatan pencernaan. Selain itu, kandungan antioksidan dan kalsiumnya, menjaga imun serta meningkatkan massa otot. Sehingga gangguan bakteri bisa dicegah sejak dini.

6. Kubis

Sayuran bagus untuk mencegah sariawan. Apalagi jika dibuat minuman penghilang bau mulut. Salah satunya adalah sayur kubis. Kubis atau kol mengandung serat yang ideal. Fungsinya ialah menyerap asam sebelum naik ke mulut. [AdSense-B]

7. Oatmeal

Makanan yang mengandung serat lainnya adalah oatmeal. Namun, kandungan antioksidan di makanan ini juga layak diperhitungkan. Jika mengkonsumsi makanan ini, organ pencernaan akan sehat. Sehingga gangguan peradangan dan sariawan bisa dicegah.

8. Ikan Laut

Asalkan tidak berlebihan, ikan laut juga mencegah panas dalam. Pasalnya, makanan ala sea food ini mengandung taurin yang menyerap asam. Namun, jika berlebihan, justru halitosis bisa terjadi. Apa lagi jika kondisi mulut tidak bersih.

9. Jambu Monyet

Makanan pencegah sariawan dan buah penghilang bau mulut yang unik adalah jambu monyet. Sebab, kedengarannya masih asing kecuali sebagai buah yang bisa menimbulkan diare. Padahal vitamin C pada jambu monyet lebih tinggi dibandingkan jeruk. Itu artinya, antioksidan untuk cegah panas dalam juga lebih bagus.

10. Apel

Siapa sih yang tidak suka buah penyembuh sariawan apel? Sudah bentuk dan warnanya cantik, rasanya juga manis. Selain itu, apel juga bermanfaat untuk kesehatan. Selain bisa mencegah stomatitis dan macam macam penyakit gigi, juga bagus untuk mencegah susah buang air besar dan diabetes. [AdSense-C]

11. Tomat

Makanan jenis sayuran yang bagus untuk sariawan adalah tomat. Pasalnya, sayur agak kecut manis ini, mengandung vitamin complex yang ideal. Di dalamnya terdapat vitamin A, K dan C. Selain itu, kalium dan asam folat juga mendukung khasiat tomat.

12. Blewah

Buah blewah biasanya ramai di bulan puasa. Karena rasanya segar cocok untuk berbuka.

Namun, tahukah Anda, buah ini ternyata bagus untuk kesehatan. Tidak hanya menambah vitalitas, blewah juga meningkatkan sistem kekebalan tubuh dari serangan bakteri stomatitis penyebab sariawan di gusi.

13. Kiwi

Jika ada buah dan makanan pencegah bau mulut yang bisa menghilangkan peradangan, buah Kiwi jawabannya. Penganan ini sudah dipercaya sejak dulu mampu mengatasi sariawan dan gangguan kanker.

Ini tidak lain disebabkan oleh vitamin complex yang dikandungnya. Seperti zat besi, vitamin B1, B2, B3 dan masih banyak lagi fitonutrien yang lain.

Nah, Anda mengalami penyakit sariawan. Silakan makan makanan pencegah panas dalam dan bahaya stomatitis aftosa di atas. Selain aman dan murah, rasanya juga nikmat dan mengenyangkan.